Premier League

Mikel Arteta dan Pep Guardiola, Serupa tapi Tak Sama

Menarik mengulik persamaan dan perbedaan di antara keduanya.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Minggu, 31 Maret 2024
Mikel Arteta dan Pep Guardiola, Serupa tapi Tak Sama
Mikel Arteta dan Pep Guardiola (twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Hubungan antata manajer Manchester City Pep Guardiola dan bos Arsenal Mikel Arteta sudah terjalin lama. Hubungan keduanya dimulai pada 1997 ketika Arteta bergabung dengan akademi Barcelona.

Di sana dia bertemu dengan idolanya dan kapten Barca Guardiola. Waktu mereka sebagai rekan satu tim sangatlah singkat, namun persahabatan telah terjalin dan berlanjut ketika Guardiola menjadikan Arteta asisten di Etihad Stadium pada 2016.

Saat keduanya bersiap untuk saling berhadapan dalam pertarungan penting mengejar gelar menarik mengulik persamaan dan perbedaan di antara keduanya.

Ada banyak kesamaan yang dimiliki Pep Guardiola dan Mikel Arteta.

Baca Juga:

Statistik dan Head to Head Man City Vs Arsenal: The Citizens Terbiasa Menang

Prediksi dan Statistik Man City Vs Arsenal: The Gunners Terancam Lengser

Jelang Man City Vs Arsenal, Guardiola Akui The Citizens Pernah Ingin Rekrut Rice

Di lapangan, tim mereka bermain dengan tiga bek tengah dan dua gelandang tengah, mereka memburu lawan untuk mendapatkan bola kembali seketika setelah kehilangan. Mereka suka mengalirkan bola dengan tempo tinggi.

Perilaku mereka di bangku cadangan serupa. Mereka penuh gairah dan energi. Keduanya memiliki kapasitas besar untuk meyakinkan pemain agar melakukan apa yang mereka perlukan

Mereka juga suka campur tangan dalam apa yang terjadi di lapangan dan dalam skuad, tanpa rasa takut mengambil keputusan besar.

Kedua manajer ingin mengendalikan segalanya dan sulit untuk menerima kekalahan.

Mereka berdua dipengaruhi oleh akademi Barcelona, La Masia, di mana pelatih mereka membuat gambaran tentang apa yang akan terjadi dalam pertandingan dan bagaimana menyelesaikan masalah apa pun.

Keduanya adalah spons. Guardiola, misalnya, mengambil pelajaran dari catur dan bola voli. Arteta telah mempelajari American Football, di mana dia mempelajari apa yang harus dilakukan terhadap para pemain yang tidak menguasai bola.

Termasuk sebelum pertandingan. Arteta mengambil pelajaran dari tim rugby All Blacks bahwa bahasa tubuh penting. Dia yakin mengintimidasi lawan bahkan sebelum pertandingan dimulai adalah hal yang penting.

Lalu apa perbedaan antara Arteta dan Guardiola?

Arteta, yang lebih lama tinggal di Inggris sebagai pemain lebih terpengaruh dengan cara bermain Premier League. Dia lebih suka bermain agresif saat menguasai bola. Arsenal cenderung mencari penyerang dan pemain sayap secepat mungkin, sementara Guardiola lebih memilih menunggu untuk menyerang jika jalurnya tidak jelas.

Mereka berada di momen berbeda dalam hidup. Arteta bisa dikatakan seperti Guardiola 10 tahun lalu, dengan semangatnya yang meluap-luap dan keinginannya untuk menjadi manajer papan atas. Sedangkan Guardiola kini lebih reflektif, lebih tenang.

Dari sisi kepelatihan, mereka memiliki filosofi sama nama metode berbeda. Arteta telah mengambil banyak ilmu dari Guardiola, tetapi sekarang ada sedikit perbedaan.

Guardiola fokus bekerja pada permainan, pada apa yang mungkin terjadi dan apa yang harus terjadi, dan hal ini memerlukan banyak koreksi setiap saat.

Arteta, mungkin lebih fokus pada latihan individu dibandingkan Guardiola, juga sangat besar dalam persaingan, intensitas, dan lebih memilih membiarkan latihan berjalan, ketimbang banyak berhenti untuk mengoreksi pemain.

Tak dimungkiri lagi, mereka adalah guru dan murid. Dan meski Guardiola berhasil mengendalikan apa yang terjadi di lapangan, Arteta masih berupaya membuat timnya mendominasi semua aspek permainan.

Pep Guardiola Mikel Arteta Arsenal Manchester City Premier League Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.477

Berita Terkait

Spanyol
Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Barcelona Terus Kejar Real Madrid
Update klasemen LaLiga 2025/2026 usai pekan ke-11! Real Madrid masih di puncak, tapi Barcelona terus menekan setelah menang atas Elche.
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Barcelona Terus Kejar Real Madrid
Timnas
Pemilihan Pelatih Baru Timnas Indonesia Harus Matang, PSSI Minta Publik Bersabar
PSSI tidak terburu-buru menunjuk pengganti Patrick Kluivert.
Rizqi Ariandi - Senin, 03 November 2025
Pemilihan Pelatih Baru Timnas Indonesia Harus Matang, PSSI Minta Publik Bersabar
Timnas
Nova Arianto Relakan Nicholas Mjosund demi Jaga Soliditas Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025
Nicholas Mjosund baru bisa bergabung beberapa hari jelang Piala Dunia U-17 2025 bergulir.
Rizqi Ariandi - Senin, 03 November 2025
Nova Arianto Relakan Nicholas Mjosund demi Jaga Soliditas Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025
Klasemen
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Arsenal Melaju Sendirian, Manchester United Kembali di Bawah Liverpool
Update klasemen Premier League 2025/2026 usai pekan ke-10! Arsenal makin perkasa di puncak, Liverpool bangkit, sementara Manchester United kembali merosot.
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Arsenal Melaju Sendirian, Manchester United Kembali di Bawah Liverpool
Italia
Nyaris Gagal Menang, AC Milan Harus Lebih Percaya Diri
Pelatih AC Milan Massimiliano Allegri mengakui saat ini tim asuhannya harus lebih percaya diri.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Nyaris Gagal Menang, AC Milan Harus Lebih Percaya Diri
Klasemen
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: Duo Milan Tempel Ketat Napoli
Klasemen terbaru Serie A 2025/2026 usai pekan ke-10. Napoli masih memimpin, tapi Inter Milan dan AC Milan terus menekan! Siapa yang bakal geser puncak?
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: Duo Milan Tempel Ketat Napoli
Inggris
Guardiola Klaim Haaland Sudah Bermain di Level Messi dan Ronaldo
Total, Haaland sudah menambah koleksi golnya musim ini menjadi 26 untuk City dan timnas Norwegia di semua kompetisi.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Guardiola Klaim Haaland Sudah Bermain di Level Messi dan Ronaldo
Bulu Tangkis
Juara Hylo Open 2025, Jonatan Christie Tak Percaya Rebut 3 Gelar Dari 4 Turnamen
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie sukses menjuarai Hylo Open 2025.
Tengku Sufiyanto - Senin, 03 November 2025
Juara Hylo Open 2025, Jonatan Christie Tak Percaya Rebut 3 Gelar Dari 4 Turnamen
Lainnya
Janice Tjen Ukir Sejarah, Kawinkan Gelar Tunggal dan Ganda Putri di Chennai Open 2025
Janice Tjen juara WTA 250 Chennai Open 2025.
Tengku Sufiyanto - Senin, 03 November 2025
Janice Tjen Ukir Sejarah, Kawinkan Gelar Tunggal dan Ganda Putri di Chennai Open 2025
Timnas
PSSI Pilih Fokus ke SEA Games 2025 daripada Berpolemik soal Shin Tae-yong
PSSI mengajak untuk move on dari Shin Tae-yong.
Rizqi Ariandi - Senin, 03 November 2025
PSSI Pilih Fokus ke SEA Games 2025 daripada Berpolemik soal Shin Tae-yong
Bagikan