Menilik Pemain-pemain yang Dapat Dipanggil Chelsea Pasca Diberi Hukuman oleh FIFA

Ibarat tentara yang menaati perintah atasan, Chelsea juga bisa memberlakukannya kepada pemain-pemain pinjaman mereka.
Arief HadiArief Hadi - Sabtu, 23 Februari 2019
Menilik Pemain-pemain yang Dapat Dipanggil Chelsea Pasca Diberi Hukuman oleh FIFA
Mario Pasalic (@Atalanta_BC)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - FIFA, selaku federasi sepak bola tertinggi dunia, telah menjatuhi hukuman larangan transfer pemain untuk Chelsea di dua bursa transfer mendatang. The Blues terbukti melanggar aturan merekrut pemain di bawah umur.

FIFA masih memberikan kesempatan kepada Chelsea untuk mengajukan banding atas pelanggaran kepada 29 pemain di bawah umur tersebut. Jikalau banding itu ditolak, artinya Chelsea tidak bisa mendatangkan pemain di musim panas 2019 dan musim dingin 2020.

Chelsea menjadi klub ketiga setelah Atletico Madrid dan Real Madrid yang dikenai hukuman oleh FIFA karena pelanggaran yang sama. Situasi itu jelas tidak ideal bagi Chelsea yang saat ini masih beradaptasi di bawah asuhan Maurizio Sarri.

Baca Juga:

Chelsea Dilarang Daftarkan Pemain Anyar pada Dua Bursa Transfer Mendatang

Soal Larangan Daftarkan Pemain, Chelsea Bakal Protes ke FIFA

Dampak Pelarangan Transfer Chelsea kepada Hazard, Higuain, dan Pulisic

Kendati demikian, Chelsea berbeda dari Atletico dan Madrid, sebab mereka punya 'senjata rahasia' bernama Chelsea Loan Army. Sebanyak 41 pemain Chelsea saat ini berstatus pinjaman di klub lain. Mereka bisa dipanggil jika dibutuhkan Chelsea.

Menilik formasi, kebutuhan pemain, dan taktik yang diterapkan Sarri, lima dari 41 pemain tersebut berpotensi kembali ke Stamford Bridge untuk menolong klub pemilik mereka. Siapa saja?

1. Kurt Zouma - Everton

Kurt Zouma

Bek asal Prancis berusia 24 tahun menemukan performa terbaik kembalinya musim ini di Everton. Kurt Zouma sudah tidak asing lagi dengan Chelsea karena dia membantu mereka menjuarai Premier League 2014-15 dan 2016-17, plus Piala Liga 2014-15.

Chelsea membutuhkan tambahan bek tengah di lini belakang yang rapuh, khususnya karena penampilan buruk David Luiz - yang masih terus dipercaya bermain oleh Sarri. Zouma bisa membantu pertahanan Chelsea dan bertandem dengan Andreas Christensen sebagai potensi duet bek masa depan Chelsea.

2. Mario Pasalic - Atalanta

Mario Pasalic

Semenjak dibeli dari Hajduk Split pada 2014, Mario Pasalic selalu dipinjamkan Chelsea ke Elche, Monaco, Milan, Spartak Moscow, dan kini bersama Atalanta. Gelandang berusia 24 tahun bisa dipanggil kembali oleh Sarri untuk memperkuat area tengah permainan.

Saat ini, Pasalic sedang menikmati peran bermain yang diberikan Gian Piero Gasperini di Atalanta dengan total 11 penampilan di Serie A, menorehkan satu gol dan memberi tiga assists. Pasalic ada di usia yang tepat untuk bermain di Chelsea.

3. Tammy Abraham - Aston Villa

Tammy Abraham

Persaingan dalam posisi penyerang sentral Chelsea hanya direbutkan oleh dua striker, Olivier Giroud dan Gonzalo Higuain. Demi untuk menjaga persaingan di area tersebut, Sarri harus memikirkan untuk memulangkan kembali Tammy Abraham.

Penyerang asal Inggris berusia 21 tahun tengah dalam performa bagus bersmaa Aston Villa. 27 kali berkesempatan tampil di Championship, Abraham telah mencetak 20 gol dan memberi satu assist. Kehadirannya akan memotivasi Giroud dan Higuain untuk terus bekerja keras dan menjaga penampilan.

Breaking News Trivia Sepak Bola Chelsea Maurizio Sarri Fifa Kurt Zouma Mario Pasalic Mason Mount
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.223

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Simak jadwal siaran langsung Albacete vs Real Madrid di Copa del Rey. Cek jam tayang, informasi live streaming, dan detail pertandingan terbaru di sini.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Italia
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter
Menjelang laga tunda Serie A antara Como dan AC Milan, isu pelebaran lapangan di Stadio Giuseppe Sinigaglia mencuri perhatian. Benarkah strategi ini bisa memengaruhi permainan Rossoneri?
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter
Italia
Inter Milan Rekrut Bek Tengah Asal Kroasia yang Baru Berusia 18 Tahun
Inter Milan dikabarkan hampir mengamankan bek tengah muda asal Kroasia dari Hajduk Split. Fabrizio Romano mengungkap nilai transfer, rencana peminjaman, hingga masa depan sang pemain di Nerazzurri.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Inter Milan Rekrut Bek Tengah Asal Kroasia yang Baru Berusia 18 Tahun
Inggris
Kabar Terbaru Skuad Arsenal Jelang Bertamu ke Markas Chelsea: Banyak Pemain Meragukan
Arsenal menghadapi sejumlah tanda tanya jelang bertandang ke Stamford Bridge untuk menghadapi Chelsea. Kondisi skuad dan keputusan Mikel Arteta jadi sorotan jelang laga krusial ini.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Kabar Terbaru Skuad Arsenal Jelang Bertamu ke Markas Chelsea: Banyak Pemain Meragukan
Timnas
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, siap mendengarkan masukan dari berbagai pihak.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Inggris
Cukup Satu Alasan untuk Mencoret Xabi Alonso dari Daftar Kandidat Manajer Manchester United
Xabi Alonso dikaitkan dengan Manchester United. Namun, ada satu faktor krusial yang membuat eks pelatih Leverkusen dinilai berisiko menangani Setan Merah.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Cukup Satu Alasan untuk Mencoret Xabi Alonso dari Daftar Kandidat Manajer Manchester United
Timnas
Bentrok dengan Pramusim Tim Eropa, Piala AFF 2026 Jadi Kesempatan Pemain Pelapis Timnas Indonesia
Piala AFF 2026 berlangsung pada 24 Juli-26 Agustus mendatang. Jadwal yang bentrok dengan agenda pramusim tim Eropa membuat Herdman kesulitan membawa tim utama.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
Bentrok dengan Pramusim Tim Eropa, Piala AFF 2026 Jadi Kesempatan Pemain Pelapis Timnas Indonesia
Italia
Juventus Tertarik Rekrut Anak Legenda AC Milan
Juventus dikaitkan dengan Daniel Maldini, putra legenda AC Milan. Simak kabar transfer, alasan ketertarikan Bianconeri, dan peluang pindah di Serie A.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Juventus Tertarik Rekrut Anak Legenda AC Milan
Liga Indonesia
Ketum The Jakmania Minta Persija Contoh Persib, Datangkan Pemain Diaspora Selevel Legiun Asing
Persija Jakarta akan mendatangkan pemain diaspora pada putaran kedua Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
Ketum The Jakmania Minta Persija Contoh Persib, Datangkan Pemain Diaspora Selevel Legiun Asing
Inggris
Baru Berusia 23 Tahun, Cole Palmer Miliki Kualitas Pemain Kelas Dunia
Pelatih Chelsea, Liam Rosenior, ingin memaksimalkan potensi Cole Palmer yang dinilainya punya kualitas kelas dunia.
Arief Hadi - Rabu, 14 Januari 2026
Baru Berusia 23 Tahun, Cole Palmer Miliki Kualitas Pemain Kelas Dunia
Bagikan