Mengulik Apakah Diogo Dalot Boleh Main Lawan Manchester United

Pertanyaan muncul soal peluang Diogo Dalot tampil melawan Manchester United.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Sabtu, 27 Februari 2021
Mengulik Apakah Diogo Dalot Boleh Main Lawan Manchester United
Diogo Dalot (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manchester United akan menghadapi AC Milan pada babak 16 besar Liga Europa 2020-2021. Selain Zlatan Ibrahimovic, satu di antara pemain yang menarik perhatian adalah Diogo Dalot yang membela Rossoneri dengan status pinjaman dari Man United.

Manchester United melangkah ke babak 16 besar setelah mengalahkan Real Sociedad pada babak sebelumnya. Menang 4-0 pada leg pertama, Man United menahan sang lawan 0-0 pada pertemuan kedua.

Sementara itu, AC Milan sedikit meragukan. Sebab, Rossoneri lolos karena agresivitas gol tandang melawan Red Star Belgrade. Milan bermain 2-2 di kandang lawan, sedangkan di San Siro berakhir dengan 1-1.

Baca Juga:

8 Fakta 16 Besar Liga Europa: Milan Perkasa atas Man United

Hasil Undian 16 Besar Liga Europa: Man United Bersua AC Milan

MU Vs Milan, Solskjaer Nantikan Reuni Zlatan Ibrahimovic

Diogo Dalot

Pertanyaan muncul soal peluang Diogo Dalot tampil melawan Manchester United. Sebab, biasanya The Red Devils memasukkan klausul yang melarang pemain pinjaman tampil jika menghadapi mereka.

Contohnya adalah pada kasus Jesse Lingard. Pemain asal Inggris yang sedang dipinjamkan ke West Ham United tersebut tidak bisa unjuk gigi ketika menghadapi Manchester United.

Sebelumnya, hal serupa juga terjadi pada Dean Henderson ketika dipinjamkan ke Sheffield United. Man United memiliki klausul jika Dean Henderson tidak bisa tampil ketika menghadapi mereka.

Kasus Diogo Dalot Berbeda

Meski demikian, kasus berbeda terjadi kepada Diogo Dalot. Berdasarkan laporan Manchester Evening News, sang bek masih bisa tampil.

The Red Devils diprakirakan tidak memasukkan klausul larangan tampil lantaran Milan bukanlah pesaing langsung di dalam negeri. Oleh karena itu, Dalot punya kesempatan membuktikan diri di depan sang pemilik. Apalagi, ia menjadi starter dalam tujuh dari delapan laga Milan di Liga Europa.

Leg pertama akan dilangsungkan di Old Trafford pada Jumat (12/3) dini hari WIB. Satu pekan berselang, giliran San Siro yang jadi panggung pertempuran.

Diogo Dalot Manchester United AC Milan Breaking News Liga Europa
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.750

Berita Terkait

Liga Indonesia
Link Streaming Super League 2025/2026 Dewa United Banten FC vs PSM Makassar, Minggu 9 November 2025, Live Sebentar Lagi
Dewa United Banten FC akan menjamu PSM Makassar di Banten International Stadium, Minggu (9/11). Simak informasi mengenai link streaming pertandingan tersebut melalui artikel di bawah ini.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Link Streaming Super League 2025/2026 Dewa United Banten FC vs PSM Makassar, Minggu 9 November 2025, Live Sebentar Lagi
Italia
Ditahan Imbang Parma di Ennio Tardini, AC Milan Setengah Tertidur
AC Milan meraih hasil imbang ketiga dari lima laga terakhir Serie A. Teranyar, imbang 2-2 lawan Parma di Ennio Tardini.
Arief Hadi - Minggu, 09 November 2025
Ditahan Imbang Parma di Ennio Tardini, AC Milan Setengah Tertidur
Liga Indonesia
Dewa United Banten FC Bertekad Bangkit saat Tantang PSM Makassar
Dewa United Banten FC terus mengalami hasil buruk di kompetisi domestik, meski tampil bagus di AFC Challenge League.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Dewa United Banten FC Bertekad Bangkit saat Tantang PSM Makassar
Liga Indonesia
Mauricio Souza Kecam Kericuhan di Akhir Laga Arema FC vs Persija
Menurut Mauricio Souza, insiden keributan di akhir laga Arema FC vs Persija tidak boleh terulang.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Mauricio Souza Kecam Kericuhan di Akhir Laga Arema FC vs Persija
Liga Indonesia
Pergantian Pemain di Awal Babak Kedua Jadi Kunci Kemenangan Persija atas Arema FC
Persija melakukan remontada di kandang Arema FC.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Pergantian Pemain di Awal Babak Kedua Jadi Kunci Kemenangan Persija atas Arema FC
Inggris
Pertama Kali di Era Ruben Amorim, Manchester United Tak Terkalahkan di Lima Laga Beruntun Premier League
Manchester United imbang 2-2 melawan Tottenham Hotspur di pekan 11 Premier League, dan tak terkalahkan di lima laga beruntun.
Arief Hadi - Minggu, 09 November 2025
Pertama Kali di Era Ruben Amorim, Manchester United Tak Terkalahkan di Lima Laga Beruntun Premier League
Hasil akhir
Hasil Serie A: AC Milan Naik ke Puncak Klasemen, Juventus Imbang di Derby della Mole
Hasil sementara dari pekan 11 Serie A yang melibatkan hasil pertandingan AC Milan dan Juventus.
Arief Hadi - Minggu, 09 November 2025
Hasil Serie A: AC Milan Naik ke Puncak Klasemen, Juventus Imbang di Derby della Mole
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Nonton live Sunderland vs Arsenal dini hari ini pekan ke-11 Premier League 2025/2026. Arsenal datang dengan 10 kemenangan beruntun, tapi Sunderland siap bikin kejutan. Cek link streaming resmi dan jadwal siaran langsungnya di sini sebelum kick-off.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Tonton live streaming Juventus vs Torino di Derby della Mole, Minggu (9/11) pukul 00.00 WIB. Juventus wajib menang demi naik klasemen, tapi Torino siap bikin kejutan. Klik link nontonnya di sini sebelum kick-off!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Hasil akhir
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Kedua tim bermain imbang 2-2.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Bagikan