Mencium Kejanggalan, Jurgen Klopp Tidak Terima Liverpool Dapat Dua Kartu Merah

Menurut Jurgen Klopp, Liverpool seharusnya tidak dapat kartu merah.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Minggu, 01 Oktober 2023
Mencium Kejanggalan, Jurgen Klopp Tidak Terima Liverpool Dapat Dua Kartu Merah
Jurgen Klopp (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, sulit menerima sejumlah keputusan wasit dalam duel melawan Tottenham Hotspur. Menurutnya, The Reds tidak pantas menerima dua kartu merah.

Liverpool gagal membawa pulang tiga poin setelah menelan kekalahan 2-1 melawan Tottenham Hotspur. Bermain di Tottenham Hotspur Stadium, gol Cody Gakpo (45+4') dibalas dua kali oleh aksi Son Heung-min (36') dan gol bunuh diri Joel Matip (90+6').

Liverpool memang terlihat kesulitan membendung Tottenham. Sebab, Curtis Jones (26') dan Diogo Jota (69') mendapatkan kartu merah. Apalagi, gol Luis Diaz yang terlihat tidak offside justru dianulir oleh VAR.

Baca Juga:

Komite Wasit Inggris Akui Menganulir Gol Luis Diaz adalah Kesalahan Besar

Tottenham Hotspur 2-1 Liverpool: Drama di London Utara

Hasil Piala Liga Inggris: Arsenal, Chelsea, dan Liverpool Melaju

Dengan semua drama yang terjadi, Klopp merasa timnya sangat dirugikan. Ia melihat, kartu merah yang diterima Liverpool sangat tidak beralasan.

"Soal Curtis Jones, mungkin semua orang di sini mengira itu kartu merah. Namun, saya bermain sepak bola dan Anda tidak melakukannya. Saat melihat dalam gerakan lambat, terlihat menghebohkan. Namun, secara nyata tidak terlihat buruk," tegas Klopp menurut laporan ESPN.

"Permainannya dalam waktu nyata, tetapi kita menilainya pada gerakan lambat. Jika mereka mereka tidak menggunakan gerakan lambat, saya akin kami tidak akan setuju dalam banyak situasi. Bahkan, Curtis tidak melakukannya dengan sengaja."

Meski kalah, Klopp tetap menyanjung performa anak asuhnya. Namun, hal itu tidak cukup menutupi kekecewaan Klopp kepada wasit yang bertugas.

"Kapan terakhir Anda mendengar pertandingan 11 Vs 9? Kami juga hampir bermain dengan 11 Vs 8. Tidak ada pelanggaran yang parah."

"Kami tidak menendang pemain atau apa pun. Para pemain melakoni laga yang sangat intens. Sungguh gila melihat betapa kerasnya kami berjuang," timpal Klopp.

Kekalahan membuat Liverpool melorot ke posisi empat klasemen sementara. Kini, The Reds terpaut dua poin dari sang pemuncak klasemen, Manchester City.

Liverpool Jurgen Klopp Breaking News
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.276

Berita Terkait

Inggris
Kisah Sedih Raheem Sterling
Raheem Sterling mengalami masa sulit bersama Chelsea hingga akhirnya tersingkir dari rencana utama. Dipinjamkan ke Arsenal dan kini dikaitkan dengan Napoli, ke mana sang winger akan berlabuh?
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Kisah Sedih Raheem Sterling
Italia
Cuma Jadi Penonton, AC Milan Punya Alasan Khusus Mencermati Hasil Liga Champions dan Liga Europa
Meski absen dari kompetisi Eropa, AC Milan diam-diam mencermati hasil Liga Champions dan Liga Europa. Ada misi khusus Rossoneri untuk memanfaatkan bursa transfer tengah musim.
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Cuma Jadi Penonton, AC Milan Punya Alasan Khusus Mencermati Hasil Liga Champions dan Liga Europa
Inggris
Siapa Cepat Dia Dapat, Manchester United Bersedia Melepas Joshua Zirkzee
Manchester United dikabarkan berubah sikap dan siap melepas Joshua Zirkzee jelang penutupan bursa transfer tengah musim. Juventus jadi kandidat terdepan, skema pinjaman jadi solusi
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Siapa Cepat Dia Dapat, Manchester United Bersedia Melepas Joshua Zirkzee
Italia
Daftar Striker yang Masuk Radar AC Milan, Ada Ujung Tombak Juventus dan Barcelona
AC Milan mulai menyusun daftar striker incaran untuk musim depan. Nama besar dari Juventus hingga Barcelona masuk radar Rossoneri. Siapa yang bakal dikorbankan demi striker anyar?
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Daftar Striker yang Masuk Radar AC Milan, Ada Ujung Tombak Juventus dan Barcelona
Liga Champions
5 Kiper yang Bikin Gol di Liga Champions, Terbaru Anatoliy Trubin
Sepanjang sejarah, hanya lima penjaga gawang yang pernah mencetak gol di Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
5 Kiper yang Bikin Gol di Liga Champions, Terbaru Anatoliy Trubin
Liga Champions
Gagal Lolos Otomatis, Siapa Calon Lawan Real Madrid di Playoff 16 Besar Liga Champions?
Perburuan gelar Liga Champions ke-16 yang akan memperpanjang rekor Real Madrid belum terhenti, namun harus menempuh jalur lebih panjang.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Gagal Lolos Otomatis, Siapa Calon Lawan Real Madrid di Playoff 16 Besar Liga Champions?
Italia
Presiden Inter Milan Bocorkan Perkembangan Transfer Moussa Diaby
Presiden Inter Milan, Giuseppe Marotta, akhirnya buka suara soal rumor transfer Moussa Diaby dari Al Ittihad. Inter incar pinjaman plus opsi beli, negosiasi disebut rumit dan penuh syarat!
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Presiden Inter Milan Bocorkan Perkembangan Transfer Moussa Diaby
Liga Champions
Lolos Sempurna, Siapa yang Bisa Jadi Lawan Arsenal di 16 Besar Liga Champions?
Arsenal memastikan tempat mereka di babak 16 besar Liga Champions dengan rekor sempurna.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Lolos Sempurna, Siapa yang Bisa Jadi Lawan Arsenal di 16 Besar Liga Champions?
Inggris
Liga Champions: Liverpool Hindari Play-off, Arne Slot Lega
Arne Slot, pelatih Liverpool, lega The Reds menghindari fase play-off Liga Champions usai menang telak 6-0 atas Qarabag.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Liga Champions: Liverpool Hindari Play-off, Arne Slot Lega
Liga Europa
Jadwal Lengkap Liga Europa: Tersisa 6 Tiket Otomatis ke 16 Besar
Memasuki putaran terakhir fase liga, baru dua klub yang telah memastikan tiket ke 16 besar.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Jadwal Lengkap Liga Europa: Tersisa 6 Tiket Otomatis ke 16 Besar
Bagikan