Matthijs de Ligt Tak Tertarik Pindah ke Chelsea

Chelsea sempat bernafsu mendatangkan De Ligt pada musim panas lalu.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Minggu, 04 Desember 2022
Matthijs de Ligt Tak Tertarik Pindah ke Chelsea
Matthijs de Ligt (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Matthijs de Ligt membantah ingin pindah ke Chelsea musim panas lalu. Ia menjelaskan secara rinci proses kepergiannya dari Juventus.

De Ligt memang menjadi buruan klub besar pada musim panas lalu. Itu tak lepas dari pernyataan tegasnya untuk meninggalkan Juventus meski masih terikat kontrak.

De Ligt kemudian dikaitkan dengan sejumlah klub besar. Chelsea diyakini menjadi salah satu yang bernafsu mendapatkannya.

Baca Juga:

Terungkap, Juventus Memang Ingin Jual Matthijs de Ligt

Pindah ke Bayern Munchen, Matthijs de Ligt Dianggap Tak Hormati Juventus

Satu Penyesalan Bayern Munchen Usai Datangkan Matthijs de Ligt

Chelsea memang membutuhkan bek tengah baru usai kehilangan Antonio Rudiger dan Andreas Christensen secara cuma-cuma. De Ligt dianggap sosok yang tepat untuk menjadi andalan baru lini pertahanan.

Namun De Ligt pada akhirnya memilih menerima pinangan Bayern Munchen. Raksasa Jerman itu menebusnya dengan harga mencapai 67 juta euro.

Sementara Chelsea akhirnya membeli Kalidou Koulibaly dan Wesley Fofana dengan biaya mencapai 100 juta euro.

De Ligt mengaku tidak pernah menjalin komunikasi dengan Chelsea. Ia sejak awal memang ingin pindah ke Munchen.

“Saya tidak pernah mendekat (ke Chelsea), mungkin komunikasi itu antar klub. Sejujurnya, saya tidak berbicara dengan mereka musim panas ini," kata De Ligt dilansir dari Evening Standard.

"Ada banyak rumor yang tidak berasal dari saya. Bayern luar biasa, saya bersenang-senang di sana dan rasanya seperti di rumah setelah berbulan-bulan."

Musim perdana De Ligt di Munchen berjalan cukup mulus. Ia sudah mencatatkan 18 penampilan di semua kompetisi dan menyumbang satu gol.

Munchen hanya menelan satu kekalahan saat De Ligt tampil. Hal ini membuktikan krusialnya peran pemain berusia 23 tahun tersebut.

"Saya pikir cara saya bermain dengan Bayern memberi saya kesempatan untuk memainkan Piala Dunia pertama saya. Jadi saya merasa membuat keputusan yang bagus dan saya sangat senang di sana," tutupnya.

Matthijs de Ligt Chelsea Bayern munchen Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Laga Serie A antara Fiorentina melawan AC Milan di Stadion Artemio Franchi, Minggu (11/1) malam WIB, berakhir imbang 1-1.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Arsenal mengalahkan Portsmouth 4-1 pada laga putaran ketiga Piala FA yang berlangsung di Fratton Park, Minggu (11/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Persija harus bermain dengan 10 pemain, usai Bruno Tubarao mendapat kartu merah pada menit ke-53.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Liga Indonesia
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Selebrasi ini pernah berujung sanksi Komdis PSSI karena dinilai memprovokasi suporter Persija.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Spanyol
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United sejatinya dapat memberikan jalan bagi Marcus Rashford untuk kembali ke Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Liga Indonesia
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Persib Bandung berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 1-0 di Stadion GBLA, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Jadwal
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inter Milan akan menghadapi Napoli pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026, di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (12/1) pukul 02.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inggris
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Manchester City lolos ke putaran keempat Piala FA setelah menghancurkan Exeter City 10-1 di Stadion Etihad.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Italia
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Juventus sedang mempertimbangkan untuk menawarkan kesepakatan pertukaran pinjaman kepada AC Milan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Real Madrid akan menghadapi Barcelona pada final Piala Super Spanyol 2026 di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Bagikan