Masuk Bursa Cawapres, Erick Thohir Klaim Fokus di PSSI sampai 2027

Erick masuk bursa cawapres Ganjar dan Prabowo.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Jumat, 29 September 2023
Masuk Bursa Cawapres, Erick Thohir Klaim Fokus di PSSI sampai 2027
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. (BolaSkor.com/Rizqi Ariandi)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Nama Ketua Umum PSSI Erick Thohir masuk dalam bursa calon wakil presiden atau cawapres pada pemilu 2024. Namun, Erick menegaskan komitmennya untuk fokus dengan tugasnya sebagai Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan pucuk pimpinan tertinggi di PSSI.

Erick meminta tugasnya sebagai Ketua Umum PSSI tidak dikait-kaitkan dengan kegiatan politik. Mantan Presiden Inter Milan itu bahkan menyatakan komitmennya menuntaskan tugasnya di PSSI sampai tahun 2027 nanti.

"Jangan dicampur bola sama politik. Kita sudah sampaikan berkali-kali, tugas saya sebagai Ketua Umum PSSI sampai 2027. Kecuali teman-teman media tidak suka, Exco (Komite Eksekutif) menjatuhkan saya, tidak apa-apa. Tapi tugas saya (sebagai Ketum PSSI) sampai 2027," kata Erick Thohir.

Baca Juga:

PSSI Rilis Lagu Timnas Indonesia, Dibawakan oleh Wika Salim

PSSI Dapat Suntikan Rp250 Miliar untuk Seluruh Kelompok Timnas Indonesia

Nama Erick Thohir memang didorong oleh Partai Amanat Nasional atau PAN sebagai calon pendamping untuk Prabowo Subianto pada Pilpres 2024 mendatang. Sementara, Ketua DPR-RI sekaligus petinggi PDI Perjuangan, Puan Maharani, juga menyebut Erick Thohir sebagai nama yang dipertimbangkan sebagai calon wakil presiden bagi Ganjar Pranowo.

"Saya tidak suka olahraga dicampur-campur sama politik. Ada tugasnya masing-masing," ujar Erick Thohir.

Erick menuturkan, kalau memang dirinya menjadikan olahraga sebagai batu loncatan untuk karier politik, kenapa tidak ia lakukan sejak lama. Misalnya, ketika membawa Persija Jakarta menjadi juara Liga Indonesia 2001. Ketika itu, Erick menyokong Persija dengan pendanaan, seperti diungkapkan mantan manajer tim Macan Kemayoran, IGK Manila.

"Kenapa saat Persija juara (2001), saya tidak jadi Gubernur DKI. Atau saat Asian Games 2018 (Erick Thohir sebagai Ketua Komite Olimpiade Indonesia), saya tidak jadi Menpora. Saya di dunia olahraga ini jauh lebih lama dari saya jadi pejabat publik.

"Karena saya tidak pernah menempatkan diri saya sebagai politisi, saya bekerja sebagai public servant (pegawai pemerintah), saya melayani dan bekerja untuk Pak Jokowi, pemerintahan, dan tentu semua ada waktunya dan saya fokus yang di depan mata saja. Sekarang ada (Piala Dunia) U-17, ya fokus itu saja. Itu komitmen," tutur Erick Thohir.

Pssi Erick thohir Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.666

Berita Terkait

Inggris
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United menjadi sebuah keputusan yang sulit diterima oleh Amad Diallo.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Liga Indonesia
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Kapten Pelita Jaya Jakarta, Andakara Prastawa, memprediksi Persija Jakarta mampu mengalahkan Persib Bandung di kandangnya dengan skor tipis.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Inggris
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Pep Guardiola memberi sinyal Antoine Semenyo akan masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan untuk laga putaran ketiga Piala FA melawan Exeter City
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Liga Indonesia
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Ribuan The Jakmania menyambangi sesi latihan Persija di Depok pada Jumat (9/1). Kedatangan mereka untuk memberikan dukungan jelang duel Persib vs Persija.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Inggris
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Chelsea akan memulai era baru di bawah pelatih baru Liam Rosenior saat bertandang ke Charlton Athletic pada laga putaran ketiga Piala FA.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Liga Indonesia
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Bruno Tubarao menceritakan pengalamannya ketika menjalani laga derbi di Brasil, tepatnya saat membela Ceara SC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Lainnya
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Bandung bjb Tandamata mengawali ProIiga 2026 dengan manis usai menumbangkan Jakarta Livin Mandiri.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Ragam
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Persib Bandung dan Persija Jakarta memiliki catatan sejarah bertanding sejak 1931.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Chelsea akan menjalani laga tandang melawan Charlton Athletic pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 yang akan digelar di The Valley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Bagikan