Manchester United Vs Liverpool, Berharap Tuah Old Trafford

Manchester United akan menghadapi Liverpool di Piala FA.
Arief HadiArief Hadi - Sabtu, 16 Maret 2024
Manchester United Vs Liverpool, Berharap Tuah Old Trafford
North West Derby (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - North West Derby akan dimainkan di perempat final Piala FA. Manchester United akan menjadi tuan rumah di Old Trafford, Minggu (17/03) pukul 22.30 WIB, melawan rival bebuyutan Liverpool.

Piala FA menjadi penting bagi keduanya. Liverpool masih dalam jalur perebutan quadruple (empat) trofi di akhir musim bersama Jurgen Klopp, sementara Man United melihat Piala FA sebagai satu-satunya kans mengakhiri musim dengan trofi, juga untuk bermain di Eropa musim depan.

Melihat momentum bermain kedua tim sejauh ini, Liverpool diunggulkan karena konsistensi bermain di seluruh kompetisi dan sulit dikalahkan. Sebaliknya, penampilan Red Devils naik turun di musim kedua bersama Erik ten Hag.

Baca Juga:

Jawaban Sir Jim Ratcliffe Terkait Masa Depan Mason Greenwood di Manchester United

Andai Manchester United Memanggil, Mason Greenwood Akan Tolak Barcelona

Manchester United Pertimbangkan Pulangkan Mason Greenwood

"Mereka (Liverpool) sangat konsisten, dan mereka tampil sangat baik, mereka mendapatkan hasil. Terutama, menurut saya, sekitar Natal hingga Januari, Februari," ucap Ten Hag memuji Liverpool, dikutip di laman resmi Man United.

"Mereka memainkan sepak bola yang sangat bagus, (memiliki) performa yang sangat bagus dan hasil yang sangat bagus."

Namun, Man United memiliki catatan bagus memenangi dua laga terakhir melawan Liverpool di Old Trafford di seluruh kompetisi, menang 2-1 musim lalu di Premier League. Ten Hag berharap fans habis-habisan mendukung Man United di Old Trafford, mengalahkan dukungan dari fans Liverpool.

"Tentu saja, bagi para penggemar, mereka melihatnya sebagai pertandingan yang sangat besar, mereka sangat ingin kami memenangkan ini dan saya yakin mereka akan mendukung kami," tambah Ten Hag.

"Seperti yang Anda sebutkan, ada lebih banyak penggemar Liverpool (dari biasanya. di stadion), jadi mereka harus bersuara keras untuk mendukung kami, sehingga kami mendengarkan mereka. Tapi saya yakin mereka akan melakukan itu, tentu saja."

Ten Hag juga meminta Man United bermain dengan berani saat bermain ofensif, memanfaatkan peluang sebaik mungkin di pertahanan Liverpool.

"Kami akan maju dan berani serta maju semaksimal mungkin. Kami juga tahu, ketika ada ruang di lini belakang pertahanan mereka, kami bisa memanfaatkannya," imbuh Ten Hag.

"Tapi kami harus mencapai titik itu, mengalahkan mereka, menguasai bola, dan itu memerlukan strategi bagus di momen-momen penting dalam sepak bola," pungkasnya.

Piala FA Manchester United Liverpool Old Trafford
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.753

Berita Terkait

Inggris
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Manchester United kini punya sistem rekrutmen lebih terstruktur. Jason Wilcox memastikan transfer tidak lagi serampangan dan seluruh keputusan melewati proses ketat.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Inggris
Kehadiran Florian Wirtz Menghancurkan Keseimbangan di Lini Tengah Liverpool
Pandit sepak bola sekaligus eks pelatih Arsenal, Arsene Wenger, memiliki teori menarik mengenai Florian Wirtz di Liverpool.
Arief Hadi - Kamis, 06 November 2025
Kehadiran Florian Wirtz Menghancurkan Keseimbangan di Lini Tengah Liverpool
Inggris
Soal Jadon Sancho, Manchester United Susun Rencana Transfer Tidak Biasa
Manchester United disebut siap melepas Jadon Sancho tanpa biaya transfer! Keputusan mengejutkan ini bikin fans terbelalak. Simak detail alasannya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Soal Jadon Sancho, Manchester United Susun Rencana Transfer Tidak Biasa
Inggris
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Manchester United Rekrut Endrick dari Real Madrid
Endrick disebut mulai resah di Real Madrid. Fabrizio Romano ungkap klub yang lebih berpeluang merekrutnya dibanding Manchester United. Simak bocorannya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Manchester United Rekrut Endrick dari Real Madrid
Inggris
Liverpool Membangun Konsistensi dari Kemenangan atas Real Madrid di Anfield
Liverpool menang 1-0 atas Real Madrid dan menjaga konsistensi bermain usai menang 2-0 atas Aston Villa.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Liverpool Membangun Konsistensi dari Kemenangan atas Real Madrid di Anfield
Liga Champions
Momentum Real Madrid Berakhir di Anfield, Xabi Alonso Terima Kekalahan dari Liverpool
Real Madrid kalah 0-1 kontra Liverpool di Anfield pada laga Liga Champions dan Xabi Alonso menerima kekalahan tersebut.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Momentum Real Madrid Berakhir di Anfield, Xabi Alonso Terima Kekalahan dari Liverpool
Hasil akhir
Hasil Liga Champions: Liverpool Kalahkan Real Madrid, PSG Tumbang, Arsenal Pesta Gol, dan Juventus Imbang
Hasil hari pertama pekan empat fase liga Liga Champions pada Rabu (05/11) dari klub seperti Liverpool, Real Madrid, Paris Saint-Germain (PSG), Arsenal, dan Juventus.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Hasil Liga Champions: Liverpool Kalahkan Real Madrid, PSG Tumbang, Arsenal Pesta Gol, dan Juventus Imbang
Jadwal
Jadwal Live Streaming Liga Champions Liverpool vs Real Madrid di Anfield, Rabu 5 November 2025
Link live streaming serta jadwal siaran langsung laga Liga Champions Liverpool vs Real Madrid di Anfield.
Arief Hadi - Selasa, 04 November 2025
Jadwal Live Streaming Liga Champions Liverpool vs Real Madrid di Anfield, Rabu 5 November 2025
Liga Champions
Liverpool vs Real Madrid: Teror Mulai Terasa, Mural Alexander-Arnold Dekat Anfield Dirusak
Kepulangan Trent Alexander-Arnold ke Anfield sebagai pemain Real Madrid diwarnai perusakan mural ikoniknya. Sentimen pengkhianat dan tulisan 'Adios El Rata' menghiasi Sybil Street jelang laga UCL.
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Liverpool vs Real Madrid: Teror Mulai Terasa, Mural Alexander-Arnold Dekat Anfield Dirusak
Liga Champions
Fabrizio Romano Ungkap Masa Depan Arne Slot jika Liverpool Kalah Lawan Real Madrid
Liverpool vs Real Madrid: Laga Champions penentu karier Arne Slot. Simak update eksklusif dari Fabrizio Romano soal posisi Slot di Anfield.
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Fabrizio Romano Ungkap Masa Depan Arne Slot jika Liverpool Kalah Lawan Real Madrid
Bagikan