Manchester United Terlalu Sering Kehilangan Poin

Burnley tahan imbang Manchester United di Old Trafford.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 28 April 2024
Manchester United Terlalu Sering Kehilangan Poin
Manchester United 1-1 Burnley (Foto: X)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Periode naik turun Manchester United terus berlanjut musim ini. Di kala badai cedera pemain tak kunjung berakhir, Red Devils juga tak bermain konsisten dan teranyar imbang 1-1 lawan Burnley.

Menjamu Burnley di Old Trafford pada pekan 35 Premier League, Sabtu (27/04) malam WIB, Man United imbang 1-1 dari gol Antony (79') yang dibalas Zeki Amdouni (87' penalti). Man United bahkan kalah penguasaan bola (47 persen) berbanding Burnley (53 persen).

Tuan rumah melepaskan 27 percobaan tendangan (10 tepat sasaran) dan Burnley dengan 16 tendangan (tujuh tepat sasaran). Man United pun kian sulit mencapai zona Liga Champions dengan hasil tersebut, sementara satu poin berharga bagi Burnley untuk menjaga asa sintas di Premier League.

Dengan catatan itu juga Man United gagal menang lima kali dari enam laga terakhir Premier League: satu kemenangan, empat kali imbang, dan satu kekalahan. Parahnya lagi, gawang Man United sudah kebobolan 12 gol.

Baca Juga:

Manchester United 1-1 Burnley: Satu Poin Berharga untuk The Clarets

Erik Ten Hag Klaim Masih Didukung Suporter Manchester United

Proses Kepindahan ke Manchester United Tak Kunjung Selesai, Dan Ashworth Bawa Newcastle ke Pengadilan

"Tidak (hasil yang diinginkan). Tentu saja kami kecewa. Jika, dalam jangka waktu yang lama dalam permainan, ketika Anda mengontrol dan mendominasi permainan, ketika Anda menciptakan banyak peluang dan menempatkan diri Anda pada posisi menang tetapi kemudian memberikannya begitu saja," ucap Erik ten Hag di situs resmi Man United.

Ten Hag frustrasi Man United terlalu sering kehilangan poin dalam posisi unggul. Namun, ia juga melihat kesialan pada timnya karena keputusan wasit.

"Ini adalah nasib buruk. Kami tidak beruntung dengan wasit selama beberapa minggu terakhir. Begitu banyak penalti yang kami terima. Yang ini memang dibenarkan, tetapi, di sisi lain, saya telah melihat dua atau tiga situasi penalti," tambah Ten Hag.

"Satu adalah 100 persen penalti. (Alejandro) Garnacho, saya pikir dia terkena dan handball terakhir adalah 100 persen penalti. Jika dia melakukan penalti terhadap Aaron Wan-Bissaka di semifinal (Piala FA), itu masuk akal bahwa penalti."

"Itu benar-benar tidak konsisten. Dalam beberapa minggu terakhir, kami memberikan penalti dan beberapa di antaranya sangat diperdebatkan," keluhnya.

Kendati demikian, Ten Hag masih realistis dengan kans Man United bermain di Eropa musim depan.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

"Saya tidak pernah memberikan skenario negatif. Kami mempunyai dua peluang, satu di Premier League dan satu lagi adalah final Piala FA. Faktanya kami tidak bisa mendapatkan posisi keempat ketika kami tertinggal jauh," imbuh Ten Hag.

"Memberikan penalti, sangat bisa diperdebatkan, melawan Chelsea, Liverpool dan hari ini lagi, itu adalah tujuh poin. Itu terlalu berlebihan, terutama pada tahap musim ini," pungkasnya.

Manchester United Premier League
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.726

Berita Terkait

Inggris
Baru Kebobolan 3 Gol di Premier League, Mikel Arteta Ungkap Resep Kekuatan Pertahanan Arsenal
Arsenal baru kebobolan tiga gol di Premier League dan Mikel Arteta menuturkan resep kekuatan pertahanan The Gunners.
Arief Hadi - Selasa, 04 November 2025
Baru Kebobolan 3 Gol di Premier League, Mikel Arteta Ungkap Resep Kekuatan Pertahanan Arsenal
Jadwal
Jadwal Pertandingan Liga Champions Tengah Pekan Ini, 5 dan 6 November 2025
Simak jadwal lengkap Liga Champions 2025/2026 tengah pekan ini! Duel panas Liverpool vs Real Madrid di Anfield dan bentrokan PSG vs Bayern Munich siap mengguncang Eropa. Cek daftar lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Jadwal Pertandingan Liga Champions Tengah Pekan Ini, 5 dan 6 November 2025
Spanyol
Manchester United Terpincut Vitor Roque, Barcelona Bisa Kecipratan Uang
Manchester United dikabarkan tertarik merekrut Vitor Roque dari Palmeiras. Jika transfer terjadi, Barcelona siap kecipratan 10 juta euro dari klausul jual-beli!
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Manchester United Terpincut Vitor Roque, Barcelona Bisa Kecipratan Uang
Klasemen
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Arsenal Melaju Sendirian, Manchester United Kembali di Bawah Liverpool
Update klasemen Premier League 2025/2026 usai pekan ke-10! Arsenal makin perkasa di puncak, Liverpool bangkit, sementara Manchester United kembali merosot.
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Arsenal Melaju Sendirian, Manchester United Kembali di Bawah Liverpool
Inggris
Guardiola Klaim Haaland Sudah Bermain di Level Messi dan Ronaldo
Total, Haaland sudah menambah koleksi golnya musim ini menjadi 26 untuk City dan timnas Norwegia di semua kompetisi.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Guardiola Klaim Haaland Sudah Bermain di Level Messi dan Ronaldo
Inggris
Manchester City Kalahkan Bournemouth, Phil Foden Ukir Sejarah
Kemenangan 3-1 Manchester City atas Bournemouth pada pekan ke-10 Premier League menjadi momen bersejarah bagi Phil Foden.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Manchester City Kalahkan Bournemouth, Phil Foden Ukir Sejarah
Inggris
Pertama Kali dalam Sejarah, Premier League Hanya Gelar Satu Laga di Boxing Day
Musim ini sejarah akan terjadi di Premier League karena tidak akan banyak laga yang digelar saat Boxing Day, 26 Desember.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Pertama Kali dalam Sejarah, Premier League Hanya Gelar Satu Laga di Boxing Day
Inggris
Klasemen Premier League 2025-2026: Manchester City Tempel Arsenal
Manchester City naik ke posisi kedua klasemen sementara Premier League 2025-2026 setelah menaklukkan Bournemouth 3-1 pada pekan ke-10.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Klasemen Premier League 2025-2026: Manchester City Tempel Arsenal
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Manchester City vs Bournemouth, Live Sebentar Lagi
Manchester City akan menjamu Bournemouth di Etihad, Minggu (2/11/2025) pukul 23.30 WIB. Cek jadwal siaran langsung dan link streaming resmi Premier League malam ini — Haaland siap balas kekalahan!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Manchester City vs Bournemouth, Live Sebentar Lagi
Inggris
Pantau Perkembangan Ayyoub Bouaddi Sejak Lama, Manchester United Siapkan Proposal Penawaran
Manchester United dilaporkan siap mengajukan tawaran untuk gelandang muda Lille, Ayyoub Bouaddi. Bakat 18 tahun ini disebut calon pengganti Casemiro!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Pantau Perkembangan Ayyoub Bouaddi Sejak Lama, Manchester United Siapkan Proposal Penawaran
Bagikan