Liga Champions: Statistik di Balik Tumpulnya Amunisi Meriam London

Arsenal kalah di markas Porto.
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 22 Februari 2024
Liga Champions: Statistik di Balik Tumpulnya Amunisi Meriam London
Gol Galeno ke gawang Arsenal (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Arsenal menelan kekalahan di leg satu 16 besar Liga Champions melawan Porto di Estadio do Dragao, Kamis (22/02) dini hari WIB. The Gunners kalah melalui gol telat Galeno yang tercipta di menit 90+4.

Arsenal dominan dengan 65 persen penguasaan bola, tetapi Porto membatasi ruang gerak mereka hingga Arsenal tak sekali pun melepaskan tendangan tepat sasaran.

Arsenal untuk kedua kalinya (sejak rekor dicatat pada 2003-2004) gagal melepaskan satu tendangan tepat sasaran di laga Liga Champions, setelah sebelumnya terjadi pada laga tandang melawan Barcelona pada 2011.

Baca juga:

3 Alasan Real Madrid Ngotot Mendatangkan Kylian Mbappe

Tujuh Tahun Berlalu Sejak Terakhir Arsenal Bermain di Fase Gugur Liga Champions

Hasil Liga Champions: Napoli Imbangi Barcelona, Porto Menang Dramatis atas Arsenal

Ekspresi Kai Havertz kala Arsenal kalah melawan Porto (Twitter)

"Para pemain harus senang dengan apa yang mereka lakukan. Hanya ada sedikit waktu untuk bekerja, tapi ada banyak tekad. Tim memahami dengan sempurna ruang yang harus mereka masuki untuk mengkondisikan lawan kami, dan juga apa yang harus kami lakukan di lini depan untuk menyakiti mereka," papar pelatih Porto, Sergio Conceicao.

"Kami melakukannya dengan sangat baik dalam mengalirkan bola ke sayap. Kami juga mengkondisikan permainan mereka di tengah. Semua yang kami persiapkan terlihat di lapangan. Bahkan saat bola mati. Selamat kepada para pemain saya yang mengeksekusi rencana kami dengan sempurna."

Galeno, pencetak gol kemenangan Porto, juga memuji rekan setimnya dalam meminimalisir ancaman dari Arsenal yang menorehkan 21 gol pada lima laga terakhir di Premier League.

"Saya pikir pujian atas gol itu ditujukan kepada seluruh tim, atas apa yang mereka lakukan selama 90 menit. Kami bermain bagus, bertahan dengan baik, kami mengerahkan seluruh energi kami di lapangan," ucap Galeno di laman resmi UEFA.

"Mengenai gol tersebut, ketika ada peluang, saya tidak ragu-ragu. Saya sangat senang. Kami akan mencoba mengulangi apa yang kami capai di sini di London. Kami akan berusaha untuk tetap solid dan memberikan yang terbaik, seperti yang selalu kami lakukan."

Berikut statistik lengkap dari pertandingan Porto kontra Arsenal di Estadio do Dragao:

1. Arsenal untuk kedua kalinya (sejak rekor dicatat pada 2003-2004) gagal melepaskan satu tendangan tepat sasaran di laga Liga Champions, setelah sebelumnya terjadi pada laga tandang melawan Barcelona pada 2011.

2. Arsenal tim kelima yang kalah lima kali beruntun pada fase gugur Liga Champions setelah Roma (2018), Bayer Leverkusen (2014), Celtic (2013), dan Real Madrid (2010).

3. Galeno terlibat lebih pada gol (delapan) ketimbang pemain lainnya di Liga Champions musim ini, mencetak lima gol dan tiga assist.

4. Galeno mencetak gol pertama sepanjang masa penentu kemenangan di menit 90 ke gawang Arsenal di laga Liga Champions.

Liga Champions Arsenal Porto
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.753

Berita Terkait

Sosok
7 Wonderkids Terbaik dengan Rating 90 Plus di Football Manager 26
Pemandu bakat Football Manager (FM) memiliki penilaian soal pemain-pemain muda ber-rating 90 plus di Football Manager 26.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
7 Wonderkids Terbaik dengan Rating 90 Plus di Football Manager 26
Ragam
5 Kemenangan Paling Berkesan Arsenal di Markas Sunderland
Arsenal akan menghadapi Sunderland di Stadium of Light pada laga pekan ke-11 Premier League, Minggu (9/11) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
5 Kemenangan Paling Berkesan Arsenal di Markas Sunderland
Inggris
Sunderland vs Arsenal, Reuni Granit Xhaka dan Cerita soal Mikel Arteta
Mantan kapten Arsenal, Granit Xhaka, akan berjumpa dengan mantan klubnya sebagai pemain Sunderland dan ia punya cerita menarik soal Mikel Arteta.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
Sunderland vs Arsenal, Reuni Granit Xhaka dan Cerita soal Mikel Arteta
Inggris
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Arsenal mengukir catatan spektakuler dengan selalu menang dalam 10 laga beruntun di semua kompetisi.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Italia
Ketika Klub Sepak Bola Jerman Menerapkan Catenaccio ala Italia
Perkataan menarik muncul dari mulut pelatih Napoli, Antonio Conte, setelah menghadapi Eintracht Frankfurt di Liga Champions.
Arief Hadi - Kamis, 06 November 2025
Ketika Klub Sepak Bola Jerman Menerapkan Catenaccio ala Italia
Spanyol
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes
Jude Bellingham menjadi pemain termuda dalam sejarah yang mencapai 50 pertandingan Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes
Spanyol
Bersikeras Mainkan High Line, Barcelona Terima Konsekuensi Pertahanan Terbuka dari Serangan Balik Lawan
Barcelona menderita dari serangan balik lawan dan terbukti dengan hasil akhir 3-3 kontra Club Brugge di Liga Champions.
Arief Hadi - Kamis, 06 November 2025
Bersikeras Mainkan High Line, Barcelona Terima Konsekuensi Pertahanan Terbuka dari Serangan Balik Lawan
Liga Champions
Barcelona Ditahan Club Brugge, Lini Pertahanan Dapat Kritik Pedas dari Thierry Henry
Barcelona hanya bermain imbang 3-3 lawan Club Brugge. Thierry Henry mengecam lini pertahanan Barca yang dinilai terlalu mudah ditembus.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Barcelona Ditahan Club Brugge, Lini Pertahanan Dapat Kritik Pedas dari Thierry Henry
Inggris
Liga Champions: Chelsea Seharusnya Menang di Markas Qarabag
Kapten Chelsea, Reece James, menyesalkan sekaligus kecewa timnya gagal meraih tiga poin kala bermain di markas Qarabag.
Arief Hadi - Kamis, 06 November 2025
Liga Champions: Chelsea Seharusnya Menang di Markas Qarabag
Klasemen
Klasemen Terkini Liga Champions 2025/2026: Bayern Munchen, Arsenal, dan Inter Milan Masih Sempurna
Klasemen Liga Champions 2025/2026 matchday 4: Bayern Munchen, Arsenal, dan Inter Milan masih sempurna. Liverpool dan Real Madrid bersaing ketat di papan atas.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Klasemen Terkini Liga Champions 2025/2026: Bayern Munchen, Arsenal, dan Inter Milan Masih Sempurna
Bagikan