Lewat Pesan Perpisahan, Lionel Messi Ungkap Peran Penting Arturo Vidal di Barcelona

Messi merasa sangat kehilangan dengan hengkangnya Vidal dari Barcelona.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Senin, 21 September 2020
Lewat Pesan Perpisahan, Lionel Messi Ungkap Peran Penting Arturo Vidal di Barcelona
Lionel Messi dan Arturo Vidal (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Lionel Messi tak bisa menyembunyikan kesedihannya setelah ditinggal pergi Arturo Vidal. Gelandang berkebangsaan Chile itu segera menjadi milik Inter Milan.

Vidal memang sudah tidak punya masa depan di Barcelona. Ronald Koeman selaku pelatih anyar tidak memasukkan nama mantan pemain Bayern Munchen tersebut dalam rencananya mengarungi musim 2020-2021.

Bak gayung bersambut, Inter Milan tertarik menggunakan jasanya. Di Italia, Vidal akan bereuni dengan mantan pelatihnya di Juventus, Antonio Conte.

Baca Juga:

Inter Milan Konfirmasi Kedatangan Arturo Vidal

Sempat Dipastikan Aman di Barcelona, Nelson Semedo Kini Merapat ke Wolves

Cek Fakta - Aturan Spesial Khusus untuk Lionel Messi di Barcelona

Lionel Messi dan Arturo Vidal

Vidal mungkin hanya bermain dua musim untuk Barcelona. Namun dalam waktu relatif singkat itu, ia memiliki hubungan yang baik dengan rekan setimnya termasuk Messi.

Hal itu terungkap setelah Messi memberikan salam perpisahan kepada Vidal. Dari pesan yang ditulis, hubungan keduanya terlihat sangat dekat.

"Saya awalnya hanya mengenal anda karena saling berhadapan dan anda selalu tampak seperti fenomena bagi saya. Namun kemudian saya cukup beruntung mengenal anda secara pribadi dan hal itu lebih mengejutkan saya," tulis Messi di Instagram.

"Dua tahun sudah kita berbagi banyak hal dan membuat diri anda diperhatikan. Ruang ganti akan merindukanmu, Arturo."

"Saya mengharapkan yang terbaik dalam fase baru di klub barumu. Kita tentu saja akan bertemu lagi," tambahnya.

Hubungan erat keduanya cukup mengejutkan mengingat sangat bertolak belakang secara karakter. Messi cenderung pendiam sedangkan Vidal yang lebih emosional.

Namun latar belakang keduanya yang sama-sama berasal dari Amerika Selatan membuat hal ini terjadi. Secara bahasa, keduanya tentu tidak kesulitan dalam berkomunikasi.

Vidal sendiri sudah membalas pesan Messi tersebut. Ia tak ragu memuji Messi sebagai yang terbaik di dunia.

"Terima kasih alien dan suatu kehormatan bisa bermain dengan yang terbaik dalam sejarah sepak bola. Terima kasih banyak untuk persahabatan yang terjalin. Saya merindukan kalian semua. Kita akan segera bertemu," balas Vidal.

Lionel Messi Arturo Vidal Barcelona Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Bulu Tangkis
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) akan melakukan uji coba penerapan peraturan baru pada ajang Indonesia Masters 2026.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Link streaming AC Milan vs Genoa Serie A Jumat 9 Januari 2026 pukul 02.45 WIB. Rossoneri butuh tiga poin di San Siro, Fullkrug siap unjuk gigi
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Link streaming Atletico Madrid vs Real Madrid semifinal Piala Super Spanyol Jumat 9 Januari 2026 dini hari WIB. El Real tanpa Mbappe, Los Rojiblancos siap bikin kejutan.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Inggris
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Pelatih baru Chelsea, Liam Rosenior, tiba dengan optimisme, tetapi kekalahan 1-2 di Fulham menggarisbawahi besarnya tugas yang ada di depannya.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Lainnya
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Bonus sebesar Rp465,25 miliar itu langsung cair hanya dalam waktu 14 hari setelah penutupan ajang yang berakhir pada 20 Desember 2025 itu.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 08 Januari 2026
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Inggris
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
AC Milan terus mencari penguatan lini pertahanan menjelang batas waktu transfer Januari, dengan Joe Gomez muncul sebagai opsi potensial.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Timnas
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
PSSI memberikan kewenangan penuh kepada John Herdman dalam menentukan asisten pelatih lokal yang akan membantunya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh
Bandung bjb Tandamata menyambut laga perdana Proliga 2026 dengan kepercayaan diri tinggi. Tim kebanggaan Jawa Barat akan menghadapi Jakarta Livin Mandiri.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh
Spanyol
Real Madrid Tanpa Kylian Mbappe, Diego Simeone Waspadai Vinicius
Pelatih Atletico Madrid Diego Simeone menyadari potensi bahaya yang bisa dihadirkan Vinicius.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Real Madrid Tanpa Kylian Mbappe, Diego Simeone Waspadai Vinicius
Basket
Pelita Jaya Jakarta Luncurkan Tim untuk IBL 2026, Bertekad Bangun Tradisi Juara
Pelita Jaya Jakarta menggelar launching tim untuk menghadapi IBL 2026. Launching digelar pada Kamis (8/1) di Jakarta.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Pelita Jaya Jakarta Luncurkan Tim untuk IBL 2026, Bertekad Bangun Tradisi Juara
Bagikan