Kondisi Tak Ideal, Persik Tetap Optimistis Lawan Persikabo

Persik Kediri melawan Persikabo 1973, Sabtu (23/9).
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Sabtu, 23 September 2023
Kondisi Tak Ideal, Persik Tetap Optimistis Lawan Persikabo
Selebrasi Persik Kediri. (Media Persik)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Persik Kediri mencoba untuk tetap menjaga optimisme dalam misi curi poin saat menantang Persikabo 1973 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (23/9). Pertemuan kedua tim ibarat final awal dalam penentuan nasib di papan bawah klasemen Liga 1 2023/2024.

Tim Macan Putih memang datang dengan tuntutan mengambil poin, setelah melalui 4 partai tanpa kemenangan. Posisi mereka pun ambles ke urutan 14 klasemen dengan 12 poin, dan terancam masuk zona degradasi jika dikalahkan Persikabo yang mengemas 9 poin sejauh ini.

"Kami datang dengan kondisi tak ideal setelah partai terakhir (kalah 1-2 menjamu Persija Jakarta). Persiapan hanya 2 hari di Kediri, lalu 1 hari habis untuk perjalanan dan hanya latihan singkat menuju pertandingan nanti," urai Pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide dalam sesi jumpa pers Jumat (22/9).

Baca Juga:

Badai Cedera Tak Kunjung Pergi Dari Persik Kediri

Ondrej Kudela Tatap Serius Laga Persija Vs Bali United

Kendala utama yang membelenggu Persik adalah absennya para pemain penting, terutama asing. Demi menjaga harapan tingginya, Marcelo Rospide bahkan tetap membawa Flavio Silva maupun Jefinho yang masih menunggu konfirmasi terakhir untuk bertanding atau tidak.

"Tapi kami tidak boleh mengeluhkan apa pun kondisi yang dirasakan. Karena kami punya hal-hal yang jauh lebih penting untuk dikerjakan. Paling utama adalah mengambil poin pada pertandingan ini," tambahnya.

Ia pun sepakat jika pertemuan Persik kontra Persikabo sebagai final dalam penentuan posisi. Pasalnya, kedua tim sama-sama menghuni papan bawah, sekaligus menjalani rangkaian hasil negatif pada beberapa laga sebelumnya.

"Situasi tim kami dan Persikabo sama saja. Kedua tim pasti ingin bertanding secara fight untuk sama-sama menghindari zona degradasi. Target kami hanya satu, yaitu bagaimana caranya mengambil poin," tutur pelatih asal Brasil tersebut. (Laporan Kontributor Bimaswara Dumugi)

Persik kediri Persikabo Persikabo bogor Marcelo Rospide Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.939

Berita Terkait

Liga Indonesia
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta
Persija Jakarta kembali melepas satu pemainnya pada putaran kedua ini. Pemain yang dilepas adalah Ilham Rio Fahmi.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta
Liga Indonesia
Persib Rekrut Layvin Kurzawa, Eliano Reijnders Tak Masalah Ganti Posisi
Layvin Kurzawa dan Eliano Reijnders memiliki posisi yang sama.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Persib Rekrut Layvin Kurzawa, Eliano Reijnders Tak Masalah Ganti Posisi
Jadwal
Link Streaming Persis Solo vs Persib Bandung Sabtu 31 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Persib saat ini memuncaki klasemen sementara dengan 41 poin dari 18 laga.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Link Streaming Persis Solo vs Persib Bandung Sabtu 31 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Bojan Hodak Akui Laga Melawan Persis Akan Terasa Berat bagi Persib Bandung
Persib Bandung kalah dari Persis Solo pada pertemuan Liga 1 musim lalu.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Bojan Hodak Akui Laga Melawan Persis Akan Terasa Berat bagi Persib Bandung
Liga Indonesia
Jelang Hadapi Persib, Persis Solo Resmikan Eks Bomber Timnas Brasil U-23
Persis Solo juga merekrut striker asal Ukraina.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Jelang Hadapi Persib, Persis Solo Resmikan Eks Bomber Timnas Brasil U-23
Liga Indonesia
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Sebelumnya, sang gelandang dipinjamkan Persib Bandung ke Bhayangkara FC.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Liga Indonesia
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Tim berjulukkan Mutiara Hitam itu kini berada di posisi pertama dengan mempunyai 37 poin, usai kalahkan Persiku.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Lainnya
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Bandung bjb Tandamata akan memulai putaran kedua Proliga 2026 dengan menghadapi Jakarta Pertamina Energi, Minggu (1/2).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Liga Indonesia
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Persija Jakarta sukses merebut tiga poin dari Persita Tangerang pada laga pekan ke-19 Super League 2025/2026.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Liga Indonesia
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Kelompok suporter Persija Jakarta, The Jakmania, terlihat hadir dalam laga kontra Persita Tangerang di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (30/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Bagikan