Kualifikasi Piala Dunia 2026
Kick Off Timnas Indonesia Vs Vietnam Setelah Shalat Tarawih, Ayo Penuhi GBK!
BolaSkor.com - Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam, pada laga lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (21/3).
Laga ini dimulai setelah shalat tarawih. Kick off tepat pukul 20.30. Hal ini dikonfirmasi langsung oleh Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir.
Erick Thohir mengajak masyarakat untuk memenuhi SUGBK. Memberikan dukungan kepada Timnas Indonesia.
Baca Juga:
Harga Jersey Anyar Timnas Indonesia, dari Rp199 Ribu sampai Rp1,3 Juta
View this post on Instagram
"Ya, Timnas kita butuh dukungan maksimal dari para suporter. Apalagi sejarahnya duel melawan Vietnam, baik di kandang GBK, apalagi saat tandang di Vietnam, selalu sengit. Meski bertepatan dengan bulan puasa, tapi kami atur laga di GBK digelar malam jam 20.30 WIB, setelah ibadah ramadhan. Selain menghormati bulan suci ini, kami harapkan dukungan penonton akan total," ujar Erick Thohir.
Tak hanya agenda Timnas Indonesia Senior, ada beberapa laga uji coba di kelompok junior U-20. Timnas Indonesia U-20 akan menghadapi China, pada laga uji coba internasional di Stadion Madya, Jakarta, 22 dan 25 Maret mendatang.
"Terlepas sebagai ketum PSSI, saya sih antusias menantikan hasil-hasil positif dari berbagai ajang yang akan diikuti Timnas. Pasti, kita semua ingin hasilnya baik dan menang, karena itu akan lebih memotivasi. Namun jika hasilnya belum sesuai, kita evaluasi total. Apalagi PSSI sudah melakukan banyak hal untuk membangun timnas yang kuat dan berjenjang. Karena itu dukungan suporter penting bagi sepakbola Indonesia," tutup Erick Thohir.
Tengku Sufiyanto
17.880
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal