Kesempurnaan Timnas Portugal yang Masih Terjaga
BolaSkor.com - Tim nasional Portugal menunjukkan penampilan impresif dalam kualifikasi Piala Eropa 2024. Hingga sejauh ini, Portugal selalu meraih kemenangan dan belum pernah kebobolan.
Timnas Portugal menang dengan skor telak 9-0 ketika menjamu Luxembourg pada matchday 6 Grup J kualifikasi Piala Eropa 2024. Bertanding di Estadion Algarve, Selasa (12/9), Portugal unggul dari berbagai sisi.
Baca Juga:
Dekati 200 Caps, Cristiano Ronaldo Belum Menyerah Kejar Mimpi dengan Timnas Portugal
Penjelasan di Balik Selebrasi 'Siuuuu' Cristiano ronaldo
Usia 35 Tahun, Lionel Messi Pindah ke MLS dan Cristiano Ronaldo Masih Berkarier di Eropa
Kesembilan gol Portugal dicetak Goncalo Inacio (12', 45+4'), Goncalo Ramos (17', 33'), Diogo Jota (57', 77'), Ricardo Horta (67'), Bruno Fernandes (83'), dan Joao Felix (88').
Dengan kemenangan itu, Portugal semakin nyaman di puncak klasemen. Sebab, dari enam laga yang dilalui, Rafael Leao dan kawan-kawan selalu melewatinya dengan kemenangan.
Sekarang, Portugal mengoleksi 18 poin. Seleccao das Quinas unggul lima angka dari peringkat kedua, Slovakia.
Sementara itu, Luxembourg, Bosnia dan Herzegovina, Islandia, dan Liechtenstein yang ada di bawahnya perlu berjuang lebih keras.
Tidak hanya perolehan poin yang sempurna, Portugal juga belum pernah kebobolan. Portugal telah mencetak 24 gol tanpa sekalipun pernah kebobolan.
Berikutnya, Portugal akan bersua Slovakia dan Bosnia dan Herzegovina pada jeda internasional bulan depan.
Johan Kristiandi
18.153
Berita Terkait
Siap Hadapi Arsenal, Liam Rosenior Yakin Chelsea Punya Modal untuk Raih Kemenangan
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
John Herdman Akan Keliling Eropa Akhir Januari, Bertemu Diaspora Sekaligus Cari Pemain Naturalisasi Baru
John Herdman Ungkap Alasan Pilih Tangani Timnas Indonesia, Percaya Bisa Tembus Piala Dunia
Ikut John Herdman ke Timnas Indonesia, Alasan Cesar Meylan Bukan Sekadar Melanjutkan Kisah 15 Tahun Bersama
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Dewa United Banten FC Pastikan Belum Ada Tawaran dari Persija untuk Ricky Kambuaya dan Jaja
Newcastle United vs Manchester City: Pep Guardiola Waspadai Ancaman Gol Telat
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Arsenal Ditantang Wigan, Liverpool Bertemu Brighton
Prediksi dan Statistik Newcastle United vs Manchester City: The Magpies Jago di Kandang