Kandaskan Arema FC, Persebaya Menang karena Jalankan Instruksi Pelatih

Persebaya berhasil mengalahkan Arema FC dengan skor 3-1
Frengky AruanFrengky Aruan - Minggu, 24 September 2023
Kandaskan Arema FC, Persebaya Menang karena Jalankan Instruksi Pelatih
Jose Pedro Magalhaes Valente menyumbangkan gol ketiga dari kemenangan 3-1 Persebaya Surabaya atas Arema FC. (BolaSkor.com/Keyzie Zahir)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Persebaya Surabaya sukses mengakhiri perlawanan Arema FC dengan hasil memuaskan pada laga pekan ke-13 Liga 1 2023/2024. Persebaya berhasil mengalahkan Arema FC dengan skor 3-1 dalam laga bertajuk Derby Jatim di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (23/9) sore.

Persebaya sangat dominan sejak babak pertama sehingga membuat kiper Arema FC, Julian Schwarzer Garcia jatuh bangun. Tiga gol yang bersarang ke gawang Singo Edan, julukan Arema FC, dicetak para legiun asing Persebaya.

Masing-masing dari gol cantik Bruno Moreira Soares pada menit ke-26, tandukan stopper Dusan Stefanovic di penghujung babak pertama. Dan gol cantik dari luar kotak penalti hasil tembakan Jose Pedro Magalhaes Valente pada menit ke-50.

Sedangkan, gol satu-satunya Arema FC diciptakan oleh Dedik Setiawan ketika laga memasuki menit ke-65. Arema FC pun dipaksa pulang tanpa poin karena tidak mampu mengejar ketertinggalan 3 gol dari Persebaya.

Baca Juga:

Marko Simic Dipastikan Absen, Thomas Doll Waspadai Serangan Balik Bali United

Persebaya Gilas Arema FC 3-1, Persik Raup Tiga Poin

Pertandingan yang berjalan bagus dan aman mendapat pujian dari pelatih Persebaya Josep Gombau Balague. Dia menyadari jika tensi pertandingan menghadapi Arema FC cukup panas.

"Pertandingan ini sangat bagus, kita sudah persiapkan diri sebelum bertanding (sore ini) dan membangun organisasi yang bagus. Terutama di babak pertama para pemain menjalankan taktiknya yang sudah saya konsep," ujar Josep Gombau usai pertandingan.

"Tiga poin ini sangat penting bagi tim dan Bonek. Yang pasti semua pemain tahu betapa pentingnya dengan laga ini, saya cukup memberikan arahan dan pemain bisa menjalankan (sesuai) latihan," lanjut pelatih asal Spanyol itu.

Sementara itu, bek kanan Persebaya Arief Catur Pamungkas mengatakan bahwa pemain menjalankan tugasnya dengan baik selama di atas lapangan. Pemain jembolan kompetisi internal Persebaya bersama Anak Bangsa itu menegaskan bahwa kemenangan atas Arema FC dicapai berkat dukungan seluruh elemen tim dan Bonek.

"Tentunya saya dan teman-teman bersyukur dengan hasil ini, sangat luar biasa dan kami menerapkan taktik dari pelatih. Dan semoga trend positif ini terjaga dengan baik," ungkapnya.

Hasil ini membuat Persebaya naik dua tingkat ke posisi keenam klasemen sementara dengan raihan 21 poin. Selanjutnya, Persebaya akan menghadapi Dewa United pada Sabtu (30/9) mendatang. (Laporan Kontributor Keyzie Zahir/Surabaya)

Arema FC Persebaya surabaya Liga 1
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Liga Indonesia
Dikaitkan dengan Arema FC, Thales Lira Ingin Bertahan di Persija
Thales Lira berstatus pemain pinjaman dari Arema FC dan dikabarkan diminta kembali lebih cepat, tetapi ingin bertahan di Persija.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Dikaitkan dengan Arema FC, Thales Lira Ingin Bertahan di Persija
Liga Indonesia
Dilepas Persija Jakarta, Gustavo Franca Resmi Gabung Arema FC
Tak butuh waktu lama bagi Gustavo Franca mendapatkan klub baru usai dilepas Persija Jakarta.
Rizqi Ariandi - Selasa, 20 Januari 2026
Dilepas Persija Jakarta, Gustavo Franca Resmi Gabung Arema FC
Liga Indonesia
Asisten Pelatih Arema FC, Kuncoro Berpulang
Kuncoro ikut berpartisipasi pada Laga Charity 100 tahun Stadion Gajayana, dan mengalami kejang di pinggir lapangan.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 18 Januari 2026
Asisten Pelatih Arema FC, Kuncoro Berpulang
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Persebaya Surabaya akan menjamu Malut United di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (10/1). Ini adalah debut Bernardo Tavares sebagai pelatih Persebaya.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Liga Indonesia
Bernardo Tavares Tak Akan Bajak Pemain PSM, Datangkan Dua Pemain Asing Anyar ke Persebaya
Persebaya Surabaya mendatangkan dua pemain asing berposisi gelandang tengah dan bek kiri.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 08 Januari 2026
Bernardo Tavares Tak Akan Bajak Pemain PSM, Datangkan Dua Pemain Asing Anyar ke Persebaya
Liga Indonesia
Tiba di Surabaya, Bernardo Tavares Bicara Satu Abad Persebaya Surabaya
Tavares baru tiba di Surabaya Minggu (4/1) malam, dan datang bersama sang asisten Renato Duarte.
Tengku Sufiyanto - Senin, 05 Januari 2026
Tiba di Surabaya, Bernardo Tavares Bicara Satu Abad Persebaya Surabaya
Liga Indonesia
Persebaya Surabaya Sempat Kaget Taktik Bertahan Madura United
Persebaya Surabaya mengalahkan Madura United dengan skor tipis 1-0 di Stadion Ratu Pamelingan, Sabtu (3/1) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Senin, 05 Januari 2026
Persebaya Surabaya Sempat Kaget Taktik Bertahan Madura United
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Bali United Kalahkan Arema FC, Persita Menang di Kandang Persis Solo
Bali United menang 1-0 atas Arema FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta. Sementara itu, Persita menang di kandang Persis.
Rizqi Ariandi - Minggu, 04 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Bali United Kalahkan Arema FC, Persita Menang di Kandang Persis Solo
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya Menang Tipis dari Madura United, Borneo FC ke Puncak Klasemen
Borneo FC Samarinda mengalahkan PSM Makassar 2-1.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 03 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya Menang Tipis dari Madura United, Borneo FC ke Puncak Klasemen
Bagikan