Jurnalis Indonesia Tidak Pilih Modric sebagai Kandidat Utama Peraih Ballon d’Or 2018

Luka Modric bukan pilihan utama Ballon d'Or versi jurnalis Indonesia.
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 06 Desember 2018
Jurnalis Indonesia Tidak Pilih Modric sebagai Kandidat Utama Peraih Ballon d’Or 2018
Luka Modric (kiri) (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.comLuka Modric, gelandang Real Madrid berusia 33 tahun, sukses merusak hegemoni Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi dalam perebutan Ballon d’Or 2018. Modric mendapatkan poin terbanyak dari pemungutan suara yang dilakukan 176 jurnalis dari seluruh dunia.

Modric menempati urutan pertama, disusul Ronaldo, Kylian Mbappe, Antoine Griezmann, dan Messi di urutan lima. Pro-kontra mengiringi pemilihan tersebut. Kendati demikian, pemilihan berdasarkan pemungutan suara merupakan hal yang obyektif.

Menilai kelayakan Modric, ia memang pantas meraihnya karena berkontribusi atas raihan titel Liga Champions ketiga beruntun Madrid, plus membawa timnas Kroasia menapaki final Piala Dunia untuk kali pertama tahun ini.

Kemenangan Modric merupakan pengakuan dunia akan sosok gelandang yang kerap dipandang sebelah mata, karena posisi itu tidak tersohor layaknya penyerang yang mencetak gol atau kiper yang melakukan penyelamatan hebat.

Baca Juga:

Luka Modric, Si Kecil yang Mengguncang Dunia

Pengakuan Luka Modric: Merendah di Antara Ronaldo-Messi, Ditolak Wenger, dan Ramalan Zidane

8 Fakta yang Jarang Diketahui soal Pemenang Ballon d'Or 2018 Luka Modric

Modric bahkan mendedikasikan penghargaan itu untuk dua legenda Barcelona, Andres Iniesta dan Xavi Hernandez, yang pernah berada di podium Ballon d’Or 2010.

“Mungkin di masa lalu ada beberapa pemain yang dapat memenangi Ballon d’Or seperti Xavi, Iniesta, atau, saya tidak tahu, (Wesley) Sneijder, tapi itu tidak terjadi. Publik kini akhirnya menginginkan hal yang berbeda. Saya pikir ini kemenangan sepak bola,” tutur Modric di Marca.

Guna meredam isu France Football, penyelanggara Ballon d’Or, bertindak curang dalam memilih juaranya. Mereka membagikan daftar lengkap 176 jurnalis yang memilih di seluruh dunia, plus lima besar pemain pilihan mereka.

Nurdin Saleh adalah perwakilan jurnalis dari Indonesia. Dalam lima besar kandidat Ballon d’Or 2018 yang dipilihnya, Nurdin tidak memilih Modric di urutan pertama, melainkan Griezmann, yang memenangi Piala Dunia 2018 dan Liga Europa dengan Atletico Madrid.

Urutan lima besar pilihan Nurdin adalah: Griezmann, Mbappe, Modric, Ronaldo, dan Messi.

Breaking News Ballon d'Or Luka Modric Indonesia
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.737

Berita Terkait

Italia
Sah Akuisisi San Siro, AC Milan dan Inter Siap Bangun Markas Baru
AC Milan dan Inter Milan resmi mengakuisisi Stadion San Siro dan lahan di sekitarnya dari Dewan Kota Milan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Sah Akuisisi San Siro, AC Milan dan Inter Siap Bangun Markas Baru
Hasil akhir
Hasil Liga Champions: Manchester City Hajar Dortmund, Inter Milan Menang Tipis, Chelsea dan Barcelona Tertahan
Inter Milan, Manchester City, dan Galatasaray di antara tim-tim yang meraih kemenangan penting.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Hasil Liga Champions: Manchester City Hajar Dortmund, Inter Milan Menang Tipis, Chelsea dan Barcelona Tertahan
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Inter Milan vs Kairat Almaty, Live Sebentar Lagi
Inter Milan siap memburu kemenangan saat menjamu Kairat Almaty di Liga Champions. Cek link streaming resmi, jadwal, dan update skuad di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Inter Milan vs Kairat Almaty, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Club Brugge vs Barcelona, Live Sebentar Lagi
Barcelona bertandang ke markas Club Brugge dalam kondisi pincang. Cek link streaming resmi, jadwal, dan perkembangan skuad Barca di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Club Brugge vs Barcelona, Live Sebentar Lagi
Spanyol
Hansi Flick Ingin Tinggalkan Barcelona pada Akhir Musim Ini
Hansi Flick disebut ingin pergi dari Barcelona pada akhir musim. Kabarnya, ia sudah lelah dan kecewa dengan sikap pemain serta campur tangan manajemen.
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Hansi Flick Ingin Tinggalkan Barcelona pada Akhir Musim Ini
Ragam
5 Pemain Bintang yang Meninggalkan AC Milan dengan Status Bebas Transfer
AC Milan berkali-kali kehilangan pemain bintang secara gratis. Mulai dari Pirlo hingga Donnarumma, ini daftar keputusan transfer yang paling disesali fans.
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
5 Pemain Bintang yang Meninggalkan AC Milan dengan Status Bebas Transfer
Lainnya
Tim Indonesia di Islamic Solidarity Games Riyadh 2025 Tetap Optimistis Meski Tak Bawa Kekuatan Terbaik
Kontingen Merah Putih akan bersaing dalam ajang ISG 2025 yang diselenggarakan di Riyadh, Arab Saudi, pada 7-21 November 2025.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 05 November 2025
Tim Indonesia di Islamic Solidarity Games Riyadh 2025 Tetap Optimistis Meski Tak Bawa Kekuatan Terbaik
Inggris
Soal Jadon Sancho, Manchester United Susun Rencana Transfer Tidak Biasa
Manchester United disebut siap melepas Jadon Sancho tanpa biaya transfer! Keputusan mengejutkan ini bikin fans terbelalak. Simak detail alasannya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Soal Jadon Sancho, Manchester United Susun Rencana Transfer Tidak Biasa
Liga Indonesia
Selangor FC vs Persib Bandung, Saddil Ramdani Berpesan agar Bobotoh Harus Tertib di Negeri Orang
Persib Bandung menghadapi Selangor FC, pada laga lanjutan Grup G AFC Champions League Two 2025/2026 di Stadion Petaling Jaya, Selangor, Malaysia, Kamis (6/11).
Tengku Sufiyanto - Rabu, 05 November 2025
Selangor FC vs Persib Bandung, Saddil Ramdani Berpesan agar Bobotoh Harus Tertib di Negeri Orang
Inggris
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Manchester United Rekrut Endrick dari Real Madrid
Endrick disebut mulai resah di Real Madrid. Fabrizio Romano ungkap klub yang lebih berpeluang merekrutnya dibanding Manchester United. Simak bocorannya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Manchester United Rekrut Endrick dari Real Madrid
Bagikan