Jumpa Makedonia Utara, Mancini: Italia Bukan Favorit

Italia harus mengalahkan Makedonia Utara untuk menjaga peluang tampil di putaran final Piala Dunia 2022.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Kamis, 24 Maret 2022
Jumpa Makedonia Utara, Mancini: Italia Bukan Favorit
Timnas Italia (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Reputasi sebagai juara Piala Eropa 2020 tak membuat Timnas Italia merasa superior di hadapan Makedonia Utara. Hal itu ditegaskan langsung oleh sang pelatih, Roberto Mancini.

Italia akan menjamu Makedonia Utara pada laga play-off Piala Dunia 2022 di Renzo Barbera, Jumat (25/3) pukul 02.45 WIB. Hanya kemenangan yang dapat menjaga peluang Gli Azzurri melaju ke putaran final.

Di atas kertas, Italia jauh lebih kuat dari Makedonia Utara. Materi pemain kedua tim juga bagaikan langit dan bumi.

Baca Juga:

Jadwal dan Informasi Seputar Play-off Piala Dunia 2022

Play-off Piala Dunia 2022: Timnas Italia Diganggu COVID-19

Batal Panggil Balotelli ke Timnas, Mancini Tak Mau Coba-coba

Namun dalam laga penuh tekanan seperti play-off Piala Dunia, segala kemungkinan bisa terjadi. Tekanan sebagai unggulan justru bisa membuat Italia gagal tampil maksimal.

Hal ini disadari betul oleh Mancini. Maka dari itu ia memberi peringatan bahwa Italia bukan favorit dalam laga nanti.

“Setiap pertandingan dimulai dengan skor 0-0 dan apa pun bisa terjadi selama 90 menit. Saya tidak melihat kami sebagai favorit, karena setiap pertandingan harus dimainkan, termasuk yang mungkin tampak mudah di atas kertas," kata Mancini pada jumpa pers jelang laga.

Bukan tanpa alasan Mancini bersikap seperti itu. Performa Italia memang kurang meyakinkan sejak keluar sebagai juara Piala Eropa 2020.

Sebaliknya, Makedonia Utara mengalami grafik permainan yang meningkat. Kesuksesan melaju ke babak play-off sudah menggambarkan hal itu dengan jelas.

“Makedonia Utara bertahan dengan baik dan memiliki teknik yang bagus. Jangan lupa mereka menang tandang ke Jerman pada babak kualifikasi," tambah Mancini.

"Kami membutuhkan kesabaran, tetapi ini dimulai dari 0-0. Kami tidak perlu membalikkan hasil.”

Timnas Italia Timnas Makedonia Utara Piala dunia 2022 Play-Off Piala Dunia Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Liga Europa
Jadwal Lengkap Liga Europa: Tersisa 6 Tiket Otomatis ke 16 Besar
Memasuki putaran terakhir fase liga, baru dua klub yang telah memastikan tiket ke 16 besar.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Jadwal Lengkap Liga Europa: Tersisa 6 Tiket Otomatis ke 16 Besar
Liga Dunia
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Belanja transfer pemain dunia pada 2025 mencapai angka tertinggi sepanjang sejarah.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Liga Champions
Jadwal Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Drawing ini melibatkan tim yang finis dari peringkat sembilan hingga 24 di fase liga Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Jadwal Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Liga Champions
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Delapan tim yang finis di delapan besar klasemen lolos langsung ke 16 Besar, sementara 16 lainnya di posisi 9 hingga 24 harus melewati babak play-off.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Liga Champions
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Arsenal kokoh dipuncak klasemen setelah meraih hasil sempurna dalam delapan pertandingan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Liga Champions
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar
Lima tim asal Inggris, Arsenal, Liverpool, Tottenham, Chelsea, dan Manchester City, meraih tiket lolos otomatis ke babak 16 besar Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Arsenal vs Kairat, Live Sebentar Lagi
Siaran langsung Arsenal vs Kairat di Liga Champions 2025/2026 tayang dini hari ini. Cek jadwal kick-off, link streaming resmi, statistik, dan peluang The Gunners melanjutkan tren kemenangan di League Phase.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Arsenal vs Kairat, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Adaptasi Bagus, Shayne Pattynama Berpeluang Debut untuk Persija saat Lawan Persita
Shayne Pattynama berpeluang debut untuk Persija saat pekan ke-19 Super League 2025/2026 melawan Persita Tangerang, Jumat (30/1).
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Adaptasi Bagus, Shayne Pattynama Berpeluang Debut untuk Persija saat Lawan Persita
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Siaran langsung Liverpool vs Qarabag di Liga Champions 2025/2026 tayang dini hari ini. Cek jadwal kick-off, link streaming resmi, statistik, dan prediksi laga krusial The Reds di Anfield.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Inggris
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
Masa depan Harry Maguire di Manchester United masih abu-abu. Kontrak, gaji, dan faktor pelatih disebut jadi penentu apakah bek Inggris itu bertahan di Old Trafford musim depan.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
Bagikan