Jadwal dan Informasi Seputar Play-off Piala Dunia 2022

Play-off Piala Dunia 2022 akan mewarnai keseruan di jeda internasional bulan Maret.
Arief HadiArief Hadi - Selasa, 22 Maret 2022
Jadwal dan Informasi Seputar Play-off Piala Dunia 2022
Laga klasik Italia vs Portugal (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Jeda internasional bulan Maret tengah dimulai saat ini. Salah satu event yang layak dinanti, kecuali laga-laga persahabatan yang melibatkan negara besar, adalah Play-off Piala Dunia 2022 Zona Eropa.

Italia, Portugal, Turki, Skotlandia, Ukraina, Wales, Austria, Rusia, Polandia, Swedia, Republik Ceko, dan Makedonia Utara adalah negara-negara yang akan bermain di dalamnya.

Akan tapi dua dari negara itu tidak akan memainkan laga play-off karena penundaan. Ukraina tidak bertanding melawan Skotlandia karena situasi mereka tak memungkinkan melakukannya terkait serangan dari Rusia.

Sementara Polandia, diikuti Republik Ceko, menolak bermain melawan Rusia. FIFA pada awalnya memperbolehkan laga berlanjut di stadion netral tanpa penonton, tapi pada akhirnya memberikan bye kepada Polandia untuk memainkan laga berikutnya.

Polandia juga telah menawarkan untuk menjadi tuan rumah bagi seluruh laga kandang Ukraina jika mereka tak bisa bermain di negeri sendiri. Absennya dua laga itu bisa mengubah jadwal yang diterapkan FIFA dan UEFA.

Baca Juga:

Diboikot Jelang Play-off Piala Dunia 2022, Rusia Tak Gentar

Pernyataan Kontroversial FIFA Terkait Boikot Negara-negara kepada Rusia

Polandia Menolak Bermain Lawan Rusia, Lewandowski Beri Dukungan

Format Play-off

Terlepas dari situasi pelik kedua negara tersebut, play-off lainnya akan tetap berlangsung dengan aturan yang cukup unik dengan adanya istilah "Path" atau bisa juga disebut sebagai grup, namun tidak menggunakan klasemen.

Jalur A berisikan Skotlandia, Ukraina, Wales, dan Austria. Jalur B dihuni Rusia, Polandia, Swedia, dan Republik Ceko, serta jalur B yang berisikan Italia, Makedonia Utara, Portugal, dan Turki.

Sederhananya pemenang dari tiga jalur itu akan lolos ke fase grup Piala Dunia 2022. Skotlandia melawan Ukraina (ditunda), Wales melawan Austria di jalur A, lalu Rusia vs Polandia (Polandia dapat bye) dan Swedia vs Republik Ceko.

Terakhir di grup C adalah Italia vs Makedonia Utara, Portugal vs Turki. Ini menarik karena jika Italia dan Portugal bertemu di final maka hanya salah satu dari mereka yang bermain di Piala Dunia 2022.

Adapun 12 tim yang terbagi di ketiga path itu datang dari para runner-ups grup Kualifikasi Piala Dunia 2022 (10 tim), serta dua tim pemenang terbaik dari UEFA Nations League 2020-201 secara ranking menyeluruh.

Dua tim tersebut juga ada di play-off karena tak lolos langsung ke Piala Dunia sebagai pemenang grup, atau sudah mengikuti play-off sebagai runner-up grup.

Piala Dunia 2022

Piala Dunia 2022 akan dihelat di Qatar dari November hingga Desember 2022. Adapun tim-tim yang sudah lolos adalah: Qatar, Jerman, Denmark, Brasil, Prancis, Belgia, Kroasia, Spanyol, Serbia, Inggris, Swiss, Belanda, dan Argentina.

Jadwal Play-off Piala Dunia 2022

Jumat, 25 Maret 2022

Portugal vs Turki (Estadio do Dragao - 02.45 WIB)
Wales vs Austria (Cardiff City Stadium - 02.45 WIB)
Swedia vs Republik Ceko (Friends Arena - 02.45 WIB)
Italia vs Makedonia Utara (Renzo Barbera - 02.45 WIB)

Final dihelat pada 30 Maret 2022 pukul 01.45 WIB

Breaking News Piala dunia 2022 Piala Dunia 2022 Qatar Kualifikasi Piala Dunia 2022 Italia Timnas Italia Portugal Timnas Portugal
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.325

Berita Terkait

Liga Champions
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Bos Manchester City Pep Guardiola mengatakan akan menyampaikan terima kasih kepada mantan musuh bebuyutannya, Jose Mourinho.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Liga Indonesia
Jelang Lawan Persita, Pemain Anyar Persija Diminta Cepat Beradaptasi
Persija menghadapi Persita Tangerang, pada pekan ke-19 Super League 2025/2026 di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (30/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Jelang Lawan Persita, Pemain Anyar Persija Diminta Cepat Beradaptasi
Liga Europa
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Dari 24 tim yang lolos ke fase gugur, delapan di antaranya otomatis mendapatkan tempat di babak 16 besar.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Hasil akhir
Hasil Liga Europa: AS Roma Nyaris Terpeleset, Calvin Verdonk Bantu Lille ke Playoff
Liga Europa 2025-2026 sudah selesai menggelar Matchday 8 fase liga, Jumat (30/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Hasil Liga Europa: AS Roma Nyaris Terpeleset, Calvin Verdonk Bantu Lille ke Playoff
Liga Indonesia
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung
Layvin Kurzawa akhirnya menjalani latihan perdananya bersama tim anyarnya Persib Bandung. Sesi latihan digelar di lapangan pendamping Stadion GBLA, Rabu (28/1).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung
Hasil akhir
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Selanjutnya Indonesia akan menghadapi Irak pada Sabtu (31/1) mendatang untuk menentukan juara Grup A.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Liga Indonesia
Bojan Hodak Ogah Buru-buru Mainkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Layvin Kurzawa belum bisa bergabung karena belum mendapatkan Kartu Izin Tinggal Terbatas (KITAS).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Bojan Hodak Ogah Buru-buru Mainkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Liga Indonesia
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Sejatinya kedua belah pihak berharap tim tamu bisa datang ke Indomilk Arena dengan menggunakan bus dan bukan rantis.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 29 Januari 2026
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Spanyol
Performa Alvaro Arbeloa Tidak Memuaskan, Real Madrid Siap Tunjuk Unai Emery
Real Madrid mulai pasang kuda-kuda menghadapi situasi pelik di kursi pelatih. Nama Unai Emery mencuat sebagai kandidat kuat. Ada apa di balik layar Bernabeu?
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Performa Alvaro Arbeloa Tidak Memuaskan, Real Madrid Siap Tunjuk Unai Emery
Liga Indonesia
The Jakmania Boleh Datang ke Tangerang, Persita Siapkan 750 Tiket
Persita Tangerang akan menjamu Persija Jakarta di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (30/1) pukul 15.30 WIB.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 29 Januari 2026
The Jakmania Boleh Datang ke Tangerang, Persita Siapkan 750 Tiket
Bagikan