Julian Nagelsmann, Kandidat Kuat Pengganti Jose Mourinho di Tottenham
BolaSkor.com - Turunnya performa Tottenham Hotspur semakin memanaskan isu pemecatan manajer klub Jose Mourinho. Posisi manajer dengan julukan The Special One terancam dipecat jika performa Tottenham tak jua membaik.
Dalam lima laga terakhir di seluruh kompetisi Tottenham memenangi dua laga melawan West Bromwich Albion (2-0) dan Wolfsberg (4-1), sementara tigalainnya berakhir kekalahan kontra Everton (4-5), Manchester City (0-3), dan West Ham United (1-2).
Posisi Tottenham yang tadinya memuncaki klasemen Premier League kini perlahan turun dan sudah menjauh dari empat besar alias zona Liga Champions. Harry Kane dkk kini ada di urutan sembilan klasemen dengan raihan 36 poin.
Tak ayal nasib Mourinho yang menggantikan Mauricio Pochettino pada 2019 lalu terancam dipecat. Menurut The Telegraph Mourinho punya waktu tersisa empat pertandingan untuk menyelamatkan kariernya di klub.
Baca Juga:
Julian Nagelsmann, Jurgen Klopp, dan Gegenpress Sepak Bola Jerman
Linimasa Hubungan Mourinho dengan Guardiola, Bak Kucing dan Anjing
Kalah dari Man City, Jose Mourinho Perkenalkan Istilah Penalti Modern
Empat pertandingan itu setelah laga melawan Wolfsberg di leg dua 32 besar Liga Europa, yakni saat menghadapi Burnley (28/02), Fulham (05/03), Crystal Palace (08/03), dan Arsenal (14/03). Seluruh laga itu laga-laga Premier League.
Masih dari sumber yang sama apabila performa Tottenham tak kunjung membaik maka karier Mourinho di klub bisa berakhir. Jika klub memecatnya mereka telah menyiapkan penggantinya yakni manajer berusia 33 tahun, Julian Nagelsmann.
Pelatih asal Jerman tengah membesut RB Leipzig dan dianggap sebagai salah satu peramu taktik dengan prospek besar sukses di Eropa. Di Jerman Nagelsmann sudah terkenal dengan metode kepelatihannya yang modern dan efektif.
Bukti itu bisa dilihat dari Leipzig yang konsisten bersaing di papan atas Bundesliga dan konsisten bermain di Liga Champions. Tottenham melihatnya sebagai kandidat ideal untuk melatih klub dengan visi dan pengembangan pemain muda.
Saat ini dalam skuad Tottenham sudah bercokol banyak talenta yang dikembangkan Pochettino dan Mourinho seperti Son Heung-min, Dele Alli, Eric Dier, Harry Winks, Davinson Sanchez, dan pemain-pemain lainnya. Tottenham tempat ideal untuk Nagelsmann mengembangkan ide-ide bermainnya.
Arief Hadi
16.200
Berita Terkait
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru