Olimpiade Paris 2024

Judoka Maryam March Maharani Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony Olimpiade Paris 2024

Opening Ceremony Olimpiade Paris 2024 akan berlangsung pada 26 Juli.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Rabu, 24 Juli 2024
Judoka Maryam March Maharani Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony Olimpiade Paris 2024
Maryam March Maharani, atlet judo Indonesia, dipercaya jadi pembawa bendera Merah Putih di Olimpiade Paris 2024. (NOC Indonesia)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Atlet judo kebanggaan Tanah Air, Maryam March Maharani, dipercaya menjadi flag bearer atau pembawa bendera Merah Putih di defile Tim Indonesia pada upacara pembukaan atau opening ceremony Olimpiade Paris 2024 yang akan berlangsung pada Jumat (26/7).

Opening Ceremony kali ini akan menyajikan hal yang berbeda dibanding Olimpiade-Olimpiade sebelumnya karena akan digelar di atas kapal yang melintasi aliran Sungai Seine di Paris, Prancis. Sebanyak 15 perwakilan Tim Indonesia akan berbagi kapal dengan atlet dan ofisial dari India.

Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia), Raja Sapta Oktohari, mengatakan dipilihnya Rani, sapaan akrab Maharani, bukan tanpa alasan. Ini sebagai bentuk apresiasi karena Indonesia kembali mengirimkan atletnya di cabang olahraga (cabor) judo sejak Olimpiade London 2012.

"Di belakang Rani ada Rifda (Irfanaluthfi) yang merupakan atlet senam pertama Indonesia dalam sejarah yang lolos ke Olimpiade. Lalu Bernard (Benyamin van Aert) yang menjadi atlet balap sepeda pertama sekaligus satu-satunya di Asia Tenggara yang lolos ke Olimpiade dari nomor track omnium," kata Okto, sapaan akrab Raja Sapta Oktohari.

Okto menjelaskan bahwa komposisi tersebut sudah dipikirkan dengan matang oleh Chef de Mission (CdM) Tim Indonesia untuk Olimpiade Paris 2024, Anindya Bakrie.

Baca Juga:

Nostalgia Olimpiade Seoul 1988 - Tiga Srikandi, Sang Pencerah Medali Pertama Indonesia

5 Pesepak Bola Putri yang Aksinya Dinantikan di Olimpiade Paris 2024

Tumpul di Euro, Prancis Akan Tampil Menyerang di Olimpiade Paris 2024

Maryam March Maharani. (NOC Indonesia)

"Tiga orang di depan semoga bisa berimbas pada capaian tiga medali emas buat Indonesia. Ucapan itu doa dan doa baik harus diiringi dukungan dari semua pihak," ucap Okto.

Sementara itu, CdM Anindya Bakrie mengatakan pemilihan Rani sebagai pembawa bendera Merah Putih sudah diputuskan sejak tiga pekan yang lalu. Selain Maharani, Bernard dan Rifda, ada juga atlet renang Azzahra Permatahani dan Joe Aditya yang akan melengkapi komposisi dalam defile Tim Indonesia pada opening ceremony Olimpiade Paris 2024.

"Untuk opening ceremony Tim Indonesia ada 15 orang dengan kostum defile yang masih menjadi kejutan. Pesona Rani tidak akan kalah dengan LeBron James, yang jadi pembawa bendera Amerika," ujar Anin, sapaan akrab Anindya Bakrie.

Di sisi lain, Rani sangat bersyukur bisa terpilih menjadi pembawa bendera Indonesia di pesta pembukaan Olimpiade Paris 2024. Menurutnya, ini merupakan kesempatan langka yang tidak akan terulang kembali.

"Saya sangat bersyukur bisa menjadi flag bearer karena banyak yang mau posisi ini. Saya bersyukur dikasih kesempatan ini. Semoga bisa membanggakan buat indonesia dan juga bisa memberikan hasil terbaik di pertandingan serta menjadi inspirasi buat atlet lain dan masyarakat Indonesia," ungkap Rani.

Olimpiade Olimpiade 2024 Olimpiade Paris 2024 Tim Indonesia Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.380

Berita Terkait

Internasional
Prancis vs Ukraina: Les Bleus Dihantam Badai Cedera
Prancis kehilangan banyak bintang jelang duel melawan Ukraina di kualifikasi Piala Dunia 2026. Mampukah Mbappe memimpin Les Bleus meraih kemenangan?
Johan Kristiandi - Kamis, 13 November 2025
Prancis vs Ukraina: Les Bleus Dihantam Badai Cedera
Piala Dunia
5 Pemain Inggris yang Harus Ganti Klub demi Piala Dunia 2026
Meski masih menyisakan dua laga dalam Kualifikasi zona Eropa, Inggris sudah memastikan tempat di Piala Dunia 2026.
Yusuf Abdillah - Kamis, 13 November 2025
5 Pemain Inggris yang Harus Ganti Klub demi Piala Dunia 2026
Jadwal
Link Streaming Moldova vs Italia, Jumat 14 November 2025
Simak link streaming Moldova vs Italia pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa, Jumat (14/11) dini hari WIB. Gli Azzurri wajib menang demi menjaga asa lolos langsung ke putaran final.
Johan Kristiandi - Kamis, 13 November 2025
Link Streaming Moldova vs Italia, Jumat 14 November 2025
Prediksi
Link Streaming Inggris vs Serbia, Jumat 14 November 2025
Nonton siaran langsung Inggris vs Serbia dini hari ini! The Three Lions siap lanjutkan tren sempurna di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Johan Kristiandi - Kamis, 13 November 2025
Link Streaming Inggris vs Serbia, Jumat 14 November 2025
Prediksi
Prediksi dan Statistik Irlandia vs Portugal: Tiga Poin Akan Membuka Jalan
Simak prediksi Irlandia vs Portugal pada kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa, Jumat (14/11) dini hari WIB. Cristiano Ronaldo dan kolega wajib menang demi tiket lolos langsung ke putaran final.
Johan Kristiandi - Kamis, 13 November 2025
Prediksi dan Statistik Irlandia vs Portugal: Tiga Poin Akan Membuka Jalan
Prediksi
Prediksi dan Statistik Moldova vs Italia: Gli Azzurri Butuh Keajaiban
Italia wajib menang atas Moldova dan berharap Norwegia tergelincir demi tiket langsung ke Piala Dunia 2026. Mampukah Gli Azzurri bangkit?
Johan Kristiandi - Kamis, 13 November 2025
Prediksi dan Statistik Moldova vs Italia: Gli Azzurri Butuh Keajaiban
Italia
Juventus Ingin Bajak Kiper AC Milan, Chelsea Siap Ganggu
Sejauh ini proses pembicaraan kontrak baru Mike Maignan dengan AC Milan masih menemui jalan buntu.
Yusuf Abdillah - Kamis, 13 November 2025
Juventus Ingin Bajak Kiper AC Milan, Chelsea Siap Ganggu
Timnas
Sumardji Membenarkan Timur Kapadze Masuk Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Sumardji membenarkan, nama Timur Kapadze sudah berada di meja Dirtek PSSI, Alexander Zwiers.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 13 November 2025
Sumardji Membenarkan Timur Kapadze Masuk Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Piala Dunia
Prediksi dan Statistik Prancis vs Ukraina: Misi Amankan Tiket
Prancis akan menghadapi Ukraina di Stadion Parc des Princes dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa Grup D.
Yusuf Abdillah - Kamis, 13 November 2025
Prediksi dan Statistik Prancis vs Ukraina: Misi Amankan Tiket
Piala Dunia
Prediksi dan Statistik Inggris vs Serbia: Jaga Rekor 100 Persen
Inggris akan menjamu Serbia di Stadion Wembley dalam pertandingan lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa Grup K.
Yusuf Abdillah - Kamis, 13 November 2025
Prediksi dan Statistik Inggris vs Serbia: Jaga Rekor 100 Persen
Bagikan