Izin dan Administrasi Beres, Uji Coba PSIS Vs Phnom Penh Crown pada 24 Juni

Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 22 Juni 2023
Izin dan Administrasi Beres, Uji Coba PSIS Vs Phnom Penh Crown pada 24 Juni
Pemain PSIS Semarang ketika selebrasi gol pertama Septian David Maulana. (BolaSkor.com/Ahmad Rizal)

BolaSkor.com – Rencana uji coba PSIS Semarang versus Phnom Penh Crown FC akhirnya digelar pada Sabtu (24/6) di Stadion Jatidiri Semarang.

CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi menjelaskan kepastian ini didapat setelah segala proses administrasi dari tim Phnom Penh Crown FC telah selesai.

"Alhamdulillah izin rekomendasi launching dan friendly match serta segala proses administrasi dari Phnom Penh Crown FC sudah beres dan akan digelar dengan penonton. Acara akan berlangsung pada 24 juni 2023 dimulai jam 17.00 - selesai," kata Yoyok Sukawi Rabu (21/6).

Baca Juga:

Thomas Doll Terkejut Pemain RANS Nusantara Selebrasi Usai Kalahkan Persija

Kembali Jadi Dirut LIB, Persib Bandung Dukung Ferry Paulus

"Terkait detail rundown acara launching dan jam kick off akan kami umumkan selanjutnya termasuk soal ticketing," lanjutnya.

Phnom Penh Crown sendiri dipastikan akan membawa kekuatan penuh termasuk pemain-pemain mereka yang masuk ke dalam skuat Timnas Kamboja dan lima legiun asing juga dipastikan akan dibawa.

Salah satu pemain yang dikabarkan akan datang yakni Lim Pisoth. Terakhir, pemain muda Kamboja ini juga tampil saat melawan Timnas Indonesia U22 di SEA Games lalu.

Kabar Phnom Penh Crown FC akan membawa kekuatan terbaik juga dibenarkan oleh Aggy Eka Ressy. Anggy adalah promotor yang membawa Phnom Penh Crown FC untuk beruji coba menghadapi PSIS.

"Phnom Penh Crown akan membawa kekuatan terbaiknya. Lima pemain asing dan pemain-pemainnya yang kerap dipanggil Timnas akan datang ke Semarang," tutur Aggy. (Laporan Kontributor Ahmad Rizal/Semarang)

PSIS Semarang Liga 1
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan