Inter Superior, Turunkan 7 Pemain Primavera Pun Belum Tentu Bisa Dikalahkan Milan
BolaSkor.com - Mantan pesepak bola Italia, Antonio Cassano, memberikan prediksinya untuk leg kedua semifinal Liga Champions yang mempertemukan Inter Milan dan AC Milan. Menurutnya, Nerazzurri punya peluang sangat besar untuk menuju final.
Inter akan gantian menjamu Milan pada pertemuan kedua. Sebelumnya, Nerazzurri mengalahkan sang kakak dengan skor 2-0.
Hasil leg pertama dan performa kedua tim membuat Cassano menjagokan Inter. Bahkan, ia menilai Milan belum tentu bisa menang jika Inter menurunkan tujuh penggawa Primavera.
Baca Juga:
Prediksi dan Statistik Inter Vs Milan: Bukan Perkara Mudah bagi Il Rossoneri
"Inter harus memainkan tujuh pemain Primavera untuk tersingkir. Itu pun ada peluang Milan tidak akan mampu mengalahkan mereka," jelas Cassano di BoboTV.
Pada duel kali ini, Milan kembali diperkuat Rafael Leao. Sang striker terlihat sudah kembali berlatih bersama tim. Milan berharap keberadaan Leao pada leg kedua akan mengatasi masalah di lini serang.
Meski demikian, Cassano tidak melihat akan ada banyak perubahan jika Leao tampil. Sebab, Leao belum mencapai level superior.
"Dengan atau tanpa Leao, hanya sedikit yang berubah. Milan akan kalah dari Inter. Pemain Portugal itu bukanlah Kaka atau Ronaldinho. Saya tidak melihatnya berada pada level tersebut."
"Bagi saya, bencana harus terjadi agar Inter tersingkir. Setelah leg pertama, performa bulan lalu, dan keunggulan dua gol, menurut saya tidak ada peluang bagi Rossoneri."
Sebelum laga ini, Milan juga bermain tidak mengesankan. Il Diavolo Rosso kalah 2-0 dari Spezia. Sementara itu, Inter menggerus Sassuolo dengan skor 4-2.
Johan Kristiandi
18.202
Berita Terkait
Baru Gabung AC Milan, Niclas Fullkrug Kemalingan dan Kehilangan Harta Senilai Rp9 Miliar
20 Laga Tak Terkalahkan, AC Milan Sepenuhnya Fokus Amankan Tempat di Zona Liga Champions
Hasil Pertandingan: AC Milan Tempel Ketat Inter Milan, Barcelona Tumbang di Anoeta
Jadwal Live Streaming Serie A AC Milan vs Lecce, Kick-off Senin (19/01) Pukul 02.45 WIB
Momentum di Serie A, Modal Berharga Inter Milan Jelang Lawan Arsenal di Liga Champions
Berselisih dengan Manajemen Crystal Palace, Oliver Glasner Susul Ruben Amorim dan Enzo Maresca?
Perpanjangan Kontrak Mike Maignan dengan AC Milan Tinggal Tunggu Waktu
Barcelona Tandang ke Real Sociedad dengan Satu Tujuan: Raih Tiga Poin
Final Piala Afrika 2025: Misi Maroko Akhiri Penantian Setengah Abad
Hasil India Open 2026: Jonatan Christie Raih Posisi Runner-Up