Ingin Kembali Orbitkan Pemain Muda, Thomas Doll Punya Kekhawatiran

Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Jumat, 06 Oktober 2023
Ingin Kembali Orbitkan Pemain Muda, Thomas Doll Punya Kekhawatiran
Aksi Rayhan Hannan saat memperkuat Persija kontra Persib. (Media Persija)

BolaSkor.com - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll tak menutup peluang untuk kembali mempromosikan pemain muda ke tim senior. Namun, Doll punya sedikit kekhawatiran.

Sejak menukangi Persija, Thomas Doll dikenal sangat memberikan kepercayaan kepada para pemain muda. Ilham Rio Fahmi, Rizky Ridho, Dony Tri Pamungkas, Alfriyanto Nico Saputro, Resky Fandi, dan Muhammad Ferarri adalah contoh begitu percayanya Thomas Doll ke pemain-pemain muda.

Kepercayaan dari Thomas Doll itu membuat pemain-pemain di atas cukup sering mendapatkan panggilan ke tim nasional. Terutama Rio Fahmi, Rizky Ridho, Dony Tri, dan Ferarri.

Thomas Doll juga mengorbitkan nama-nama seperti Frengky Missa, Ginanjar Wahyu Ramadhani sampai yang terbaru adalah Muhammad Rayhan Hannan. Nama terakhir melakoni debut musim ini dan langsung mendapatkan panggilan mempekuat Timnas Indonesia U-23 di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 di Solo, beberapa waktu lalu.

Kini dengan kembali diputarnya kompetisi Elite Pro Academy (EPA) mulai dari U-16, U-18 dan U-20, Thomas Doll bisa lebih leluasa dalam mencari pemain-pemain muda potensial. Dia pun tak menutup kemungkinan untuk kembali mengorbitkan pemain muda ke tim utama.

Baca Juga:

Thomas Doll dengan Senang Hati Lepas Rizky Ridho dan Witan Sulaeman ke Timnas Indonesia

Persija Sedang Negosiasi dengan Penyerang Incaran Thomas Doll

Namun, Thomas Doll punya sedikit kekhawatiran. Dia khawatir, ketika ada pemain yang baru akan diorbitkan olehnya, tetapi justru akan lebih sering mengikuti kegiatan di tim nasional.

"Kenapa tidak (kembali promosikan pemain muda). Tetapi biasanya jika saya mengambil pemain muda, mereka akan lebih banyak bermain untuk tim nasional, bukan dengan tim saya," kata Thomas Doll, dikutip dari laman klub.

Meski demikian, Thomas Doll tetap senang dengan digulirkannya kompetisi Elite Pro Academy. Menurutnya, sebuah kompetisi sangat penting untuk para pemain muda agar rutin mendapatkan menit bermain.

"Jika ada waktu, saya akan datang untuk menyaksikan pertandingan mereka," ujar mantan pelatih Borussia Dortmund itu.

Persija jakarta Thomas Doll Timnas Indonesia Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Posts

4.550

Berita Terkait

Timnas
Usai Dibungkam Irak, Shin Tae-yong Sebut Timnas Indonesia Wajib Menang atas Filipina
Pertandingan itu digelar di SUGBK, Jakarta, Selasa (11/6).
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 Juni 2024
Usai Dibungkam Irak, Shin Tae-yong Sebut Timnas Indonesia Wajib Menang atas Filipina
Timnas
Polisi Tangkap Suporter saat Laga Timnas Indonesia Vs Irak, Bawa Miras hingga Flare
Timnas Indonesia kalah 0-2 dari Irak.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 Juni 2024
Polisi Tangkap Suporter saat Laga Timnas Indonesia Vs Irak, Bawa Miras hingga Flare
Timnas
Vietnam Kalahkan Filipina, Nasib Timnas Indonesia Ditentukan di Laga Terakhir
Timnas Indonesia harus menang atas Filipina,
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 Juni 2024
Vietnam Kalahkan Filipina, Nasib Timnas Indonesia Ditentukan di Laga Terakhir
Timnas
Pelatih Irak Sebut Timnas Indonesia Akan Lolos ke Putaran Ketiga dengan Mengalahkan Filipina
Timnas Indonesia akan menjamu Filipina di SUGBK, Selasa (11/6).
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 Juni 2024
Pelatih Irak Sebut Timnas Indonesia Akan Lolos ke Putaran Ketiga dengan Mengalahkan Filipina
Timnas
Shin Tae-yong Bakal Diamkan Ernando Ari Usai Timnas Indonesia Dikalahkan Irak
Ernando merasa bersalah.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 Juni 2024
Shin Tae-yong Bakal Diamkan Ernando Ari Usai Timnas Indonesia Dikalahkan Irak
Piala Eropa
Bagaimana Penerapan VAR di Euro 2024?
Video Asisten Wasit (VAR) kerap menjadi topik perdebatan di dunia sepak bola.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 Juni 2024
Bagaimana Penerapan VAR di Euro 2024?
Timnas
Timnas Indonesia Dibungkam Irak, Asnawi Keluhkan Kondisi Lapangan SUGBK
Menurutnya, kondisi lapangan berpengaruh pada penampilan pemain.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 Juni 2024
Timnas Indonesia Dibungkam Irak, Asnawi Keluhkan Kondisi Lapangan SUGBK
Piala Eropa
Ronald Koeman Tunjuk Bart Verbruggen Jadi Kiper Utama Belanda
Tanda tanya siapa yang akan menjadi kiper utama Belanda terjawab sudah.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 Juni 2024
Ronald Koeman Tunjuk Bart Verbruggen Jadi Kiper Utama Belanda
Ragam
7 Rekor yang Dapat Dipecahkan di Euro 2024
Lamine Yamal berpeluang memecahkan dua rekor di Euro 2024.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 Juni 2024
7 Rekor yang Dapat Dipecahkan di Euro 2024
Hasil akhir
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Dibekuk Irak di SUGBK
Tengku Sufiyanto - Kamis, 06 Juni 2024
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Dibekuk Irak di SUGBK
Bagikan