Inggris Tak Juara Piala Eropa 2020, Southgate Kecewa Besar

Inggris tidak bisa meraih gelar juara Piala Eropa 2020, setelah kalah dari Italia melalui adu tendangan penalti dengan skor 2-3 (1-1).
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Senin, 12 Juli 2021
Inggris Tak Juara Piala Eropa 2020, Southgate Kecewa Besar
Gareth Southgate. (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, mengatakan betapa pedihnya kalah dari Italia sehingga tidak bisa menjadi juara Piala Eropa 2020. Apalagi, ini final pertama turnamen major The Three Lions, sejak 55 tahun lalu meraih Piala Dunia 1966.

Inggris tidak bisa meraih gelar juara Piala Eropa 2020, setelah kalah dari Italia melalui adu tendangan penalti dengan skor 2-3 (1-1) di Stadion Wembley, Senin (12/07) dini hari WIB.

Inggris unggul lebih dahulu melalui Luke Shaw pada menit kedua. Italia baru bisa menyamakan kedudukan melalui Leonardo Bonucci pada menit ke-67. Skor 1-1 bertahan hingga perpanjangan waktu.

Baca Juga:

Rashford, Saka, dan Sancho Dapat Tindakan Rasial

Analisis: Taktik Southgate yang buat Inggris Merana

Soal Kegagalan Penalti Saka, Roy Keane Salahkan Pemain Senior Inggris

Timnas Inggris
Timnas Inggris. (Twitter)

Pada babak penalti, kiper timnas Italia, Gianluigi Donnarumma, menjadi pahlawan dengan menggagalkan tiga eksekutor Inggris, yakni Rashford, Sancho, dan Saka. Sedangkan hanya Harry Kane dan Harry Maguire yang berhasil menceploskan bola.

Sedangkan dari kubu Italia, hanya Andrea Belotti dan Jorginho yang tidak bisa menceploskan bola. Sedangkan Domenico Berardi, Bonucci, dan Federico Bernardeschi sukses menjalankan tugasnya.

"Malam ini akan sangat sulit buat kami semua tentu saja. Anda harus merasakan kekecewaan, karena kesempatan untuk meraih trofi seperti ini begitu langka dalam hidup Anda. Sakitnya luar biasa di ruang ganti," kata Southgate seperti dilansir BBC.

Puji Harry Kane dkk.

Meski begitu, Southgate tetap memuji penampilan anak asuhnya. Ia mengapresiasi perjuangan keras para pemain.

"Tapi ketika mereka merenungkan apa yang sudah mereka lakukan, mereka seharusnya bangga dengan diri sendiri. Para pemain pantas dapat pujian. Mereka sudah memberikan segalanya yang mereka bisa," katanya.

"Sungguh menyenangkan bekerja bersama mereka dan mereka sudah melaju lebih jauh daripada yang pernah kami lakukan selama bertahun-tahun lamanya," tambahnya.

Simak Rangkuman keseruan Piala Eropa 2020 di sini

Gareth southgate Inggris Timnas Inggris Piala Eropa 2020 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.643

Berita Terkait

Basket
Ubaya Kawinkan Gelar di LIMA Basketball 2025 Surabaya
Ubaya tampil perkasa di kandang sendiri.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Ubaya Kawinkan Gelar di LIMA Basketball 2025 Surabaya
Jadwal
Jadwal dan Link Streaming Celta Vigo vs Barcelona, Senin 10 November 2025
Barcelona akan bertandang ke markas Celta Vigo, Estadio de Balaidos, pada laga pekan ke-12 LaLiga, Senin (10/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Jadwal dan Link Streaming Celta Vigo vs Barcelona, Senin 10 November 2025
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Catat 10 Kemenangan Beruntun, Borneo FC Patahkan Rekor Bali United hingga PSM
Borneo FC memecahkan rekor tiga tim sekaligus, yakni Persik Kediri, PSM Makassar, dan Bali United.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Catat 10 Kemenangan Beruntun, Borneo FC Patahkan Rekor Bali United hingga PSM
MotoGP
Hasil MotoGP Portugal 2025: Marco Bezzecchi Terdepan Asapi Alex Marquez, Pecco Bagnaia Lagi-lagi Gagal Finis
Pembalap Aprilia Racing, Marco Bezzecchi, sukses memenangi balapan utama MotoGP Portugal 2025.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Hasil MotoGP Portugal 2025: Marco Bezzecchi Terdepan Asapi Alex Marquez, Pecco Bagnaia Lagi-lagi Gagal Finis
Inggris
Estevao Bangkitkan Energi Chelsea
Chelsea memetik kemenangan telak 3-0 saat menjamu Wolverhampton Wanderers di Stamford Bridge.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Estevao Bangkitkan Energi Chelsea
Inggris
Manchester United Masih Punya Banyak Masalah
Pelatih Manchester United Ruben Amorim mengatakan bahwa tim asuhannya sudah alami peningkatan, namun masih memiliki banyak masalah.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Manchester United Masih Punya Banyak Masalah
Timnas
Robi Darwis Kesampingkan Libur di Persib demi Timnas U-22
Gelandang muda Persib Bandung, Robi Darwis mengesampingkan libur yang diberikan timnya.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Robi Darwis Kesampingkan Libur di Persib demi Timnas U-22
Inggris
Pesan Enzo Maresca untuk Alejandro Garnacho: Kerja Keras!
Alejandro Garnacho memulai musim dengan lambat, tetapi mulai menunjukkan performa yang dulu membuat suporter Manchester United bersemangat.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Pesan Enzo Maresca untuk Alejandro Garnacho: Kerja Keras!
Inggris
Manchester City vs Liverpool: Bisakah Haaland Akhirnya Mendominasi Van Dijk?
Dalam lima pertemuan melawan Virgil van Dijk, Erling Haaland belum pernah menang.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Manchester City vs Liverpool: Bisakah Haaland Akhirnya Mendominasi Van Dijk?
Jadwal
Link Live Streaming Rayo Vallecano vs Real Madrid, Minggu 9 November 2025
Real Madrid bertandang ke markas Rayo Vallecano di Estadio de Vallecas pada lanjutan LaLiga 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Link Live Streaming Rayo Vallecano vs Real Madrid, Minggu 9 November 2025
Bagikan