Euro 2024
Inggris Digulung Islandia, Kehadiran Harry Maguire Mulai Dirindukan
BolaSkor.com - Legenda sepak bola Inggris, Wayne Rooney, menilai kekalahan The Three Lions dari Islandia tidak lepas karena ketidakhadiran Harry Maguire. Tanpa Maguire, lini pertahanan Inggris terlihat kurang solid.
Inggris menggelar laga uji coba melawan Islandia sebelum Euro 2024 Jerman. Pertandingan itu dihelat di Wembley Stadium pada Sabtu (8/6) dini hari WIB. Sayangnya, pasukan Gareth Southgate tumbang dengan skor 1-0 melalui gol Jon Dagur Thorsteinsson.
Melihat penampilan Inggris, Rooney menyoroti barisan pertahanan. Menurutnya, kehilangan Harry Maguire sudah terasa dampaknya.
Baca Juga:
Teori Gareth Southgate Usai Kekalahan 0-1 Inggris dari Islandia di Wembley
Hasil Laga Pemanasan Jelang Euro 2024: Inggris Kalah, Jerman Menang
Euro 2024: Dicoret Southgate dari Skuad Inggris, Maddison dan Maguire Curhat di Media Sosial
View this post on Instagram
"Malam ini lini pertahanan terkadang sedikit tidak terhubung. Itu karna kurangnya pengalaman," ungkap Rooney menurut laporan Daily Mail.
Inggris bermain dengan sistem empat bek di mana John Stones dan Marc Guehi jadi duet di jantung pertahanan. Kemudian, Stones diganti Ezri Konsa karena takut cedera.
"Itu adalah sesuatu yang saya yakin Southgate dan asistennya akan tunjukkan kepada pemain. Mereka harus melakukannya dengan benar karena kami bersemangat dengan lini depan yang dimiliki. Namun, itu harus didukung oleh barisan pertahanan untuk menjadi agresif."
"Menurut saya, malam ini benar-benar menunjukkan betapa pentingnya Harry Maguire bagi timnas Inggris dan betapa besar kerugiannya dalam skuad."
Southgate memang tidak memboyong Harry Maguire ke Jerman. Pemain Manchester United itu dianggap belum dalam kondisi fit setelah mengalami cedera panjang.
"Saya berharap lini belakangnya kuat. Itu adalah satu-satunya kekhawatiran saya," tegas sang legenda.
Inggris akan bersaing di Grup C bersama Slovenia, Denmark, dan Serbia. Lawan pertama yang dihadapi Harry Kane dan kawan-kawan adalah Serbia pada Minggu, 17 Juni 2024, pukul 02.00 dini hari WIB.
Johan Kristiandi
18.118
Berita Terkait
Jadwal Siaran dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Live di Televisi Nasional
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Parma vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
FIFA Perkenalkan Inovasi Berbasis AI Jelang Piala Dunia 2026
Letih karena Jadwal Padat, Pep Guardiola Yakin Para Pemain Manchester City Akan Tampil Total
AC Milan Jajaki Perpanjangan Kontrak Rafael Leao
Jelang Persib vs Persija, Suporter Diingatkan Bahwa Rivalitas Hanya 90 Menit
Bournemouth vs Tottenham Hotspur Jadi Laga Perpisahan Antoine Semenyo?
Ko Hyung-jin dari Korea Selatan Jadi Wasit Laga Panas Persib Bandung vs Persija Jakarta
Manchester City vs Brighton: Tuan Rumah Selalu Cetak Gol, Tim Tamu Sulit Menang
7 Fakta Statistik Menarik Jelang Duel Burnley vs Manchester United