Indonesia Selalu Siap Jadi Tuan Rumah Multievent Internasional

Indonesia berpengalaman menggelar ajang multievent bergengsi.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Senin, 27 Januari 2025
Indonesia Selalu Siap Jadi Tuan Rumah Multievent Internasional
Presiden NOC Indonesia, Raja Sapta Oktohari. (NOC Indonesia)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Ketua Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia), Raja Sapta Oktohari, menyatakan bahwa Indonesia serius untuk aktif dalam perkembangan olahraga internasional dengan menjadi tuan rumah multievent skala Asia hingga dunia.

Menurut Okto, sapaan akrab Raja Sapta Oktohari, Indonesia punya pengalaman panjang menjadi tuan rumah sejumlah multievent bergengsi, di antaranya SEA Games sebanyak empat kali (1979, 1987, 1997, 2011), Asian Beach Games 2008, dan Asian Games serta Asian Para Games 2018.

"Kami, NOC Indonesia, selalu siap untuk menjadi tuan rumah multievent olahraga Asia maupun dunia. Pemerintah melalui Kemenpora dan juga Pemerintah Daerah ingin Indonesia bisa menjadi ajang pelaksanaan acara olahraga internasional."

"Apalagi kita memiliki pengalaman sukses jadi tuan rumah Asian Games dan Asian Para Games 2018. Jadi Indonesia sangat siap untuk kembali mengadakan event dengan skala Asia maupun dunia," kata Okto dalam keterangannya yang diterima BolaSkor.com, Senin (27/1).

Baca Juga:

Buah Diplomasi NOC Indonesia, OCA Siap Perjuangkan Pencak Silat Tampil di Asian Games

NOC Indonesia Rayakan Natal bersama Pengurus Cabor sekaligus Berbagi Kasih dengan Anak Panti Asuhan

NOC Indonesia Menyayangkan Pernyataan Ketum KONI Pusat saat RDP bersama Komisi X DPR

Antusiasme NOC Indonesia ini disambut positif Olympic Council of Asia (OCA) atau Dewan Olimpiade Asia. OCA percaya bahwa Indonesia punya kapabilitas untuk menggelar multievent olahraga bahkan skala dunia.

Hal itu diungkapkan usai pertemuan perwakilan OCA, Director General Captain Husain Al-Mussalam dan OCA Deputy Director General Vinod Kumar Tiwari di Kuwait. Sambutan baik ini tidak terlepas dari kesuksesan Indonesia dalam menyelenggarakan berbagai multievent internasional, seperti 1st Asian Beach Games 2008, 26th SEA Games Palembang 2011, 3rd Islamic Solidarity Games 2013, dan yang terakhir Asian Games dan Asian Para Games 2018.

Selain menjadi tuan rumah multievent olahraga, Okto juga mendorong National Federations (NF) untuk aktif mencalonkan diri sebagai tuan rumah single event. Sebagai contoh, Indonesia tengah melakukan persiapan administrasi untuk menjadi tuan rumah World Aquatics Championships tahun 2030.

"Kami melakukan komunikasi tiga arah bersama President World Aquatics Captain Hussein Al-Musallam serta Ketua Umum Akuatik Indonesia Anindya Bakrie, yang di dalamnya menyepakati bahwa Indonesia siap menjadi tuan rumah World Aquatics Championships 2030 yang akan diikuti sekitar 200 negara," ujar Okto.

Sebelumnya, Indonesia juga dinobatkan untuk menjadi tuan rumah single event internasional, sebut saja FIG Gymnastic World Championships, Asian Fencing Championships, Asian Cadet and Junior Judo Championships, dan Asian Cup Woodball Championships.

Okto menambahkan, saat ini Indonesia juga sedang berjuang untuk bisa menjadi tuan rumah Olympic Youth Games 2030 dan Olimpiade 2036. Selain itu, Indonesia juga memiliki peluang menjadi tuan rumah Asian Indoor Martial Art Games (AIMAG) 2031.

"Ini menjadi bagian dari diplomasi olahraga yang terus kami optimalkan bersama NOC Indonesia. Sejauh ini, OCA (Dewan Olimpiade Asia) menyambut baik keinginan Indonesia supaya bisa mejadi tuan rumah event internasional Asia karena Indonesia sudah pernah terbukti di tahun 2018. Selain memperkuat hubungan dengan NOC-NOC lain di Kawasan Asia," ungkap Okto.

Komite olimpide indonesia Raja Sapta Oktohari Breaking News Oca
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.770

Berita Terkait

Liga Indonesia
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Sejatinya kedua belah pihak berharap tim tamu bisa datang ke Indomilk Arena dengan menggunakan bus dan bukan rantis.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 29 Januari 2026
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Spanyol
Performa Alvaro Arbeloa Tidak Memuaskan, Real Madrid Siap Tunjuk Unai Emery
Real Madrid mulai pasang kuda-kuda menghadapi situasi pelik di kursi pelatih. Nama Unai Emery mencuat sebagai kandidat kuat. Ada apa di balik layar Bernabeu?
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Performa Alvaro Arbeloa Tidak Memuaskan, Real Madrid Siap Tunjuk Unai Emery
Liga Indonesia
The Jakmania Boleh Datang ke Tangerang, Persita Siapkan 750 Tiket
Persita Tangerang akan menjamu Persija Jakarta di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (30/1) pukul 15.30 WIB.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 29 Januari 2026
The Jakmania Boleh Datang ke Tangerang, Persita Siapkan 750 Tiket
Inggris
Menengok Nasib Mason Greenwood Usai Meninggalkan Manchester United: Sudah Cetak 20 Gol di Musim Ini
Mason Greenwood menemukan kembali performa terbaiknya setelah berpisah dari Manchester United. Bersinar di klub barunya, sang striker berpotensi membuat Setan Merah menyesal.
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Menengok Nasib Mason Greenwood Usai Meninggalkan Manchester United: Sudah Cetak 20 Gol di Musim Ini
Italia
Dapat Angin Segar, Juventus Percaya Diri Rekrut Randal Kolo Muani
Juventus mendapat sinyal positif dalam perburuan Randal Kolo Muani. Penyerang PSG itu dikabarkan tertarik ke Turin meski proses transfer diprediksi penuh rintangan.
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Dapat Angin Segar, Juventus Percaya Diri Rekrut Randal Kolo Muani
Italia
Pelatih Legendaris Italia Akui Inter Lebih Kuat daripada Milan
Fabio Capello tanpa ragu menyebut Inter Milan memiliki kualitas skuad yang lebih baik daripada AC Milan. Rossoneri dinilai masih punya banyak pekerjaan rumah di Serie A musim ini.
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Pelatih Legendaris Italia Akui Inter Lebih Kuat daripada Milan
Inggris
Kisah Sedih Raheem Sterling
Raheem Sterling mengalami masa sulit bersama Chelsea hingga akhirnya tersingkir dari rencana utama. Dipinjamkan ke Arsenal dan kini dikaitkan dengan Napoli, ke mana sang winger akan berlabuh?
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Kisah Sedih Raheem Sterling
Italia
Cuma Jadi Penonton, AC Milan Punya Alasan Khusus Mencermati Hasil Liga Champions dan Liga Europa
Meski absen dari kompetisi Eropa, AC Milan diam-diam mencermati hasil Liga Champions dan Liga Europa. Ada misi khusus Rossoneri untuk memanfaatkan bursa transfer tengah musim.
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Cuma Jadi Penonton, AC Milan Punya Alasan Khusus Mencermati Hasil Liga Champions dan Liga Europa
Inggris
Siapa Cepat Dia Dapat, Manchester United Bersedia Melepas Joshua Zirkzee
Manchester United dikabarkan berubah sikap dan siap melepas Joshua Zirkzee jelang penutupan bursa transfer tengah musim. Juventus jadi kandidat terdepan, skema pinjaman jadi solusi
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Siapa Cepat Dia Dapat, Manchester United Bersedia Melepas Joshua Zirkzee
Italia
Daftar Striker yang Masuk Radar AC Milan, Ada Ujung Tombak Juventus dan Barcelona
AC Milan mulai menyusun daftar striker incaran untuk musim depan. Nama besar dari Juventus hingga Barcelona masuk radar Rossoneri. Siapa yang bakal dikorbankan demi striker anyar?
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Daftar Striker yang Masuk Radar AC Milan, Ada Ujung Tombak Juventus dan Barcelona
Bagikan