Imbang 1-1 Kontra Timnas Indonesia U-17, Teror Fans Bukan Masalah Berarti bagi Panama
BolaSkor.com - Pelatih Timnas Panama U-17, Mike Stump menilai anak asuhnya tak merasa down dengan teror yang dihadirkan fans Timnas Indonesia U-17 di Gelora Bung Tomo, kemarin (13/11) malam.
Alih-alih merasa tertekan dengan siulan yang mereka dapatkan sepanjang pertandingan. La Rojita justru terbilang memiliki mental baja.
Bahkan dalam suatu momen pelanggaran, Juan Hall meminta fans tuan rumah lebih kencang memberikan siulan untuknya dan rekan-rekannya.
Pelatih berusia 53 tahun tersebut menilai timnya memang tak memiliki masalah akan hal semacam itu. Tetapi baginya, ada yang lebih 'menyusahkan' timnya ketimbang aksi fans dari tribun.
"Tak ada masalah (soal fans). Para pemain fokus karena ingin memenangkan laga itu. Mereka mau lebih tenang lawan Ekuador. Tetapi ini laga yang sulit. Rasanya seperti di neraka, saat lari sungguh panas," ucapnya.
Baca Juga:
Timnas Spanyol Sukses Lolos 16 Besar Piala Dunia U-17, Juan Hernandez Mau Menang Lagi
Bima Sakti Komentari Debut Amar Brkic di Piala Dunia U-17 2023
Di pertandingan ini sendiri, kedua kesebelasan harus puas dengan sebiji poin. Oldemar Castillo berhasil membawa Panama U-17 memimpin sebelum disamakan oleh Arkhan Kaka di babak kedua.
"Itu adalah pertandingan yang sulit. Kami telah mencobanya. Tetapi saya pikir ketika kami kehilangan pemain-pemain sayap, kami kehilangan sedikit serangan," ungkapnya.
Walaupun memiliki Frederick Krug yang bertinggi 180 cm, mereka kesulitan mencetak gol. Pergerakan pemain sayap Panama U-17 tersendat utamanya di babak kedua.
Selepas jeda, Panama U-17 melakukan dua perubahan signifikan. Jael Pierre dikeluarkan karena cedera lutut selagi kapten Juan Jimenez ditarik lebih awal karena telah menerima kartu kuning.
"Pemain sayap Indonesia adalah pemain bagus. Terkadang kami harus melakukan pelanggaran untuk mencegah terjadinya gol," ujarnya.
"Kami jadi kehilangan sedikit kendali, tetapi kami harus memikirkan hal ini. Saya tidak tahu, mungkin saya seharusnya mempertahankannya dan mengambil risiko," sambung Stump.
Selanjutnya, Panama U-17 bakal menghadapi laga hidup mati kontra Ekuador U-17. Pertandingan itu sendiri akan digelar di Stadion Manahan, Surakarta, Selasa (21/11) malam. (Laporan Kontributor Arjuna Pratama/Surabaya)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Menuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Hasil Super League 2025/2026: Catatan Mentereng Persita di 8 Laga Terakhir Dihentikan PSBS Biak
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes