Kualifikasi Piala Dunia 2026

Hokky Caraka Respons Kritik Warganet Jelang Timnas Indonesia Vs Vietnam

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Jumat, 15 Maret 2024
Hokky Caraka Respons Kritik Warganet Jelang Timnas Indonesia Vs Vietnam
Aksi Hokky Caraka saat Timnas Indonesia bertemu Vietnam, Jumat (19/1). (PSSI)

BolaSkor.com - Penyerang Timnas Indonesia, Hokky Caraka, tenang menghadapi kritik pedas atas performanya bersama PSS Sleman. Hokky menyadari situasi di Liga 1 2023-2024 sedang tidak mudah.

Hokky Caraka menjadi salah satu bomber yang kembali dipanggil Shin Tae-yong. Hokky masih dipercaya menjadi salah satu andalan menuju laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Vietnam pada 21 Maret dan 26 Maret 2024.

Hanya saja, Hokky Caraka terbang ke Jakarta membawa segudang kritikan. Hokky tak mencetak gol dalam empat laga terakhir bersama PSS Sleman.

Padahal, Hokky nyaris bermain penuh dalam empat laga tersebut. Ia pun kerap mendapat peluang matang, namun selalu gagal menjebol gawang lawan.

Baca Juga:

PSSI Upayakan Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Tampil Saat Timnas Indonesia Tandang ke Markas Vietnam

Bertemu Erick Thohir, Shin Tae-yong Laporkan Kondisi Terkini Timnas Indonesia Sebelum Lawan Vietnam

Maka, sederet kritik mulai dialamatkan kepada para penggawa PSS Sleman, termasuk Hokky Caraka. Penyerang berusia 19 tahun ini meminta para kritikus bertanya kepada pelatih PSS Sleman kenapa selalu memainkannya.

Hokky Caraka juga meminta Shin Tae-yong turut ditanya karena memasukkan namanya dalam daftar penggawa Timnas Indonesia menuju partai melawan Vietnam..

"Menurut saya gol atau tidak gol itu ada faktor keberuntungan. Jadi kalau ada yang tidak terima atau punya persepsi sendiri bahwa permainan saya menurun, kalian bisa tanya pelatih saya (PSS) atau pelatih Timnas yang memilih saya," kata Hokky Caraka usai laga melawan Borneo FC di Stadion Manahan, Kamis (14/3).

Hokky Caraka mengakui situasi yang dihadapi PSS Sleman di Liga 1 2023-2024 sangat tidak mudah. Kekalahan atas Borneo FC 0-1 membuat posisi PSS Sleman semakin dekat dengan zona degradasi.

"Dengan situasi tidak bisa mencetak gol di empat laga, ini semua memang sulit. Kita menghadapi tim besar dan bikin kesalahan sendiri," tutur Hokky Caraka.

"Menurut saya (sebenarnya) kita sudah defence dengan maksimal, tapi tetap bisa kebobolan. Kita harus mengapresiasi itu semua, walaupun permainan saya jelek, tapi saya bisa membantu tim," imbuh Hokky Caraka.

Setelah partai ini, Hokky Caraka akan pulang ke Sleman sejenak sebelum berangkat ke Jakarta. Timnas Indonesia akan mulai berlatih pada Senin (18/3) malam.

Partai pertama melawan Vietnam akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, 21 Maret 2024. Lalu, partai kedua berlangsung di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Vietnam, 26 Maret 2024.

Total ada 28 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk menghadapi dua laga ini. Beberapa muka baru bakal hadir, seperti Jay Idzes, Nathan Tjoe-A-On, Ragnar Oratmangoen dan Thom Haye. (Laporan Kontributor Putra Wijaya)

Kualifikasi Piala Dunia 2026 Hokky Caraka Timnas Indonesia Vietnam Timnas vietnam Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.088

Bagikan