Hilangnya Ambisi Lionel Messi Raih Ballon d'Or

Lionel Messi merasa puas usai menjadi pemenang pada Piala Dunia 2022.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Rabu, 14 Juni 2023
Hilangnya Ambisi Lionel Messi Raih Ballon d'Or
Lionel Messi (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Striker tim nasional Argentina, Lionel Messi, menegaskan jika saat ini sudah tidak lagi berambisi meraih trofi individu. Messi merasa puas usai menjadi pemenang pada Piala Dunia 2022.

Lionel Messi menjadi satu di antara kandidat terkuat memenangi Ballon d'Or tahun ini. Selain penampilan gemilang bersama Paris Saint-Germain, Messi juga membawa Argentina juara Piala Dunia 2022.

Pesaing terkuat Messi saat ini adalah Erling Haaland. Terbaru, sang striker membantu Manchester City meraih trofi Liga Champions. Haaland juga menjadi pencetak gol terbanyak pada Liga Champions musim ini.

Baca juga:

Lionel Messi Diklaim Tidak Akan Bermain Melawan Timnas Indonesia

Akhir Era, 7 Pemain Legendaris Pensiun atau Pergi dari Klub pada 2023

Resmi Gabung Al Ittihad, Karim Benzema Ikuti Jejak Cristiano Ronaldo

Terkait ketatnya persaingan untuk meraih penghargaan Ballon d'Or, Messi tidak menunjukkan hasrat menjadi pemenang. Kali ini, prioritas Messi berbeda.

"Pada titik karier saat ini, seperti yang selalu saya utarakan, trofi tim lebih penting daripada individu. Piala Dunia adalah yang paling penting untuk saya," ungkap Messi kepada Titan Sports.

Messi memang sudah sangat sering menang Ballon d'Or. Eks Barcelona itu merupakan pemain dengan raihan trofi Ballon d'Or terbanyak sepanjang sejarah. Messi sudah tujuh kali jadi pemenang. Sang striker unggul dua penghargaan lebih banyak dari pesaing terdekat, Cristiano Ronaldo.

"Jika meraih penghargaan Ballon d'Or pada karier saya saat ini, tentu itu adalah prestasi yang bagus. Namun, tidak menjadi masalah jika saya tidak meraihnya."

"Sebelumnya, trofi Piala Dunia adalah satu gelar yang belum saya raih. Namun, saya sekarang sudah memenanginya. Piala Dunia adalah penghargaan paling penting dari semuanya," jelas Messi.

Pada kesempatan yang sama Messi juga menegaskan tidak akan tampil pada Piala Dunia 2026. Messi merasa puas dengan apa yang dicapainya saat ini.

Lionel Messi Breaking News
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.259

Berita Terkait

Timnas
John Herdman Tampung Masukan Pemain Timnas Indonesia untuk Tentukan Asisten Pelatih
John Herdman mengatakan proses seleksi asisten pelatih lokal sedang berjalan dan hasilnya akan diumumkan dalam beberapa pekan ke depan.
Rizqi Ariandi - Selasa, 27 Januari 2026
John Herdman Tampung Masukan Pemain Timnas Indonesia untuk Tentukan Asisten Pelatih
Inggris
Arne Slot di Ujung Tanduk, Liverpool Sudah Kontak Xabi Alonso
Baru saja berpisah dengan Real Madrid, Xabi Alonso kemungkinan tidak akan lama berstatus pengangguran.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Arne Slot di Ujung Tanduk, Liverpool Sudah Kontak Xabi Alonso
Liga Indonesia
Alaeddine Ingin Buka Keran Gol di Persija saat Tandang ke Markas Persita
Alaeddine Ajaraie mengusung misi besar saat Persija Jakarta bertandang ke Indomilk Arena untuk menghadapi Persita Tangerang.
Rizqi Ariandi - Selasa, 27 Januari 2026
Alaeddine Ingin Buka Keran Gol di Persija saat Tandang ke Markas Persita
Liga Indonesia
Persija Jakarta dan Alan Cardoso Sepakat Berpisah
Persija Jakarta kembali melepas pemain asingnya. Pemain tersebut adalah Alan Cardoso, bek kiri dari Brasil.
Rizqi Ariandi - Selasa, 27 Januari 2026
Persija Jakarta dan Alan Cardoso Sepakat Berpisah
Piala Dunia
Mantan Presiden FIFA Dukung Seruan Boikot Piala Dunia 2026 di AS
Mantan Presiden FIFA Sepp Blatter mendukung gerakan boikot Piala Dunia 2026 yang dimainkan di Amerika Serikat.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Mantan Presiden FIFA Dukung Seruan Boikot Piala Dunia 2026 di AS
Lainnya
Perempat Final Piala Asia Futsal 2026 Jadi Target Pelatih Indonesia Hector Souto
Hector Souto berharap Timnas Futsal Indonesia bisa mencapai perempat final Piala Asia Futsal 2026 yang digelar di Jakarta.
Rizqi Ariandi - Selasa, 27 Januari 2026
Perempat Final Piala Asia Futsal 2026 Jadi Target Pelatih Indonesia Hector Souto
Piala Asia
Hukuman Tujuh Pemain Naturalisasi Malaysia Ditangguhkan Pengadilan
Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) memberikan penangguhan sementara sanksi kepada tujuh pemain naturalisasi timnas Malaysia.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Hukuman Tujuh Pemain Naturalisasi Malaysia Ditangguhkan Pengadilan
Jerman
Bayern Munchen Bahas Perpanjangan Kontrak Harry Kane
Bayern Munchen telah membuka pembicaraan dengan Harry Kane terkait kemungkinan perpanjangan kontrak sang striker.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Bayern Munchen Bahas Perpanjangan Kontrak Harry Kane
Inggris
Satu Hal yang Membuat Arne Slot Akan Dipecat Liverpool
Jamie Carragher menilai masa depan Arne Slot di Liverpool sangat bergantung pada satu target krusial. Gagal meraih ini, risikonya besar.
Johan Kristiandi - Selasa, 27 Januari 2026
Satu Hal yang Membuat Arne Slot Akan Dipecat Liverpool
Italia
Sinyal Andre Onana Kembali ke Inter Milan
Andre Onana dikabarkan membuka peluang kembali ke Inter Milan. Situasi di Manchester United membuat masa depan sang kiper jadi sorotan.
Johan Kristiandi - Selasa, 27 Januari 2026
Sinyal Andre Onana Kembali ke Inter Milan
Bagikan