Hasil Pertandingan: Inter Jaga Peluang Scudetto, Madrid dan Barcelona Kompak Imbang

Hasilnya, Inter Milan menekuk Cagliari, sedangkan Real Madrid dan Barcelona gagal menang.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Senin, 16 Mei 2022
Hasil Pertandingan: Inter Jaga Peluang Scudetto, Madrid dan Barcelona Kompak Imbang
Inter Milan (Twitter Inter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Liga-liga elite Eropa kembali menghelat pertandingan pada Minggu (15/5) waktu setempat. Hasilnya, Inter Milan menekuk Cagliari, sedangkan Real Madrid dan Barcelona gagal menang.

Inter Milan mengusung misi wajib menang ketika bertamu ke markas Cagliari pada pertandingan pekan ke-37 Serie A 2021-2022, di Sardegna Arena. Sebab, pada duel sebelumnya AC Milan mengalahkan Atalanta dan membuat jarak menjadi lima poin.

Inter menutup babak pertama dengan keunggulan 1-0 usai Matteo Darmian mencatatkan namanya di papan skor. Eks bek Manchester United itu melepaskan sundulan ketika menyambar umpan dari sisi kiri.

Lautaro Martinez membawa Inter menjauh 2-0 pada menit ke-51. Namun, Charalampos Lykogiannis memperkecil ketertinggalan menjadi 2-1 hanya dua menit berselang.

Baca Juga:

Perebutan Scudetto: Abaikan Inter, AC Milan Fokus Lawan Atalanta

Stefano Pioli, Pelatih Milan dengan Catatan Positif Melebihi Carlo Ancelotti

Terakhir Kali Juara Serie A Ditentukan via Play-off

Akhirnya, Lautaro mengunci kemenangan Inter berkat golnya pada menit ke-84. Skor 3-1 untuk tim tamu bertahan hingga laga usai.

Dengan begitu, jarak Inter dan Milan kembali menjadi dua poin. Pemenang Serie A musim ini akan ditentukan pada laga pamungkas. Inter akan menjamu Sampdoria, sedangkan Milan bertamu ke markas Sassuolo.

Beralih ke LaLiga, Real Madrid ditahan Cadiz dengan skor 1-1, di Estadio Nuevo Mirandilla. Hasil itu tidak mengubah posisi Madrid yang memang sudah menyegel gelar juara LaLiga. Pada sisi lain, tambahan satu poin sangat berarti dalam perjuangan Cadiz keluar dari zona merah.

Seluruh gol terjadi pada babak pertama. Awalnya, Los Blancos unggul melalui gol Mariano Diaz pada menit ke-5. Namun, Ruben Sobrino membuat keadaan menjadi sama kuat 1-1 berkat golnya pada menit ke-37.

Sementara itu, Barcelona gagal meraih kemenangan usai ditahan Getafe, di Coliseum Alfonso Perez. Kedua tim bermain dengan skor 0-0.

Barcelona

Kini, Barca tetap berada di posisi kedua dengan 73 poin. Posisi itu juga sudah tidak mungkin lagi digeser Atletico Madrid dan Sevilla karena jaraknya lebih dari tiga poin dengan satu laga sisa.

Hasil pertandingan Minggu (15/5):

Premier League

Tottenham Hotspur 1-0 Burnley
Aston Villa 1-1 Crystal Palace
Leeds United 1-1 Brighton
Watford 1-5 Leicester City
West Ham United 2-2 Manchester City
Wolves 1-1 Norwich City
Everton 2-3 Brentford

LaLiga

Athletic Bilbao 2-0 Osasuna
Atletico Madrid 1-1 Sevilla
Celta Vigo 1-0 Elche
Cadiz 1-1 Real Madrid
Getafe 0-0 Barcelona
Levante 3-1 Deportivo Alaves
Mallorca 2-1 Rayo Vallecano

Serie A

Bologna 1-3 Sassuolo
Napoli 3-0 Genoa
Milan 2-0 Atalanta
Cagliari 1-3 Inter Mil

Inter Milan Barcelona Real Madrid Breaking News
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.806

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Kualifikasi: Bantai Armenia 9-1, Portugal Rebut Tiket ke Piala Dunia 2026
Portugal memetik kemenangan besar 9-1 atas Armenia di Estadio do Dragao pada laga terakhir Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Hasil Kualifikasi: Bantai Armenia 9-1, Portugal Rebut Tiket ke Piala Dunia 2026
Inggris
Ibrahima Konate Bantah Ada Tawaran Kontrak Baru dari Liverpool
Ibrahima Konate menanggapi kabar yang menyebutkan Liverpool sudah menawarkan kontrak baru kepadanya.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Ibrahima Konate Bantah Ada Tawaran Kontrak Baru dari Liverpool
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albania vs Inggris, Live Sebentar Lagi
Nonton laga Albania vs Inggris di Kualifikasi Piala Dunia 2026 malam ini pukul 00.00 WIB. Inggris incar kemenangan sempurna, Albania siap patahkan dominasi! Cek link streaming resmi Vision+, jadwal siaran, dan prediksi lineup paling akurat di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 16 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albania vs Inggris, Live Sebentar Lagi
Italia
Melempem di AC Milan, Santiago Gimenez Dibidik Dua Klub Premier League
Menyusul penampilan yang kurang mengesankan musim ini, Santiago Gimenez terancam kehilangan tempatnya di AC Milan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Melempem di AC Milan, Santiago Gimenez Dibidik Dua Klub Premier League
MotoGP
Hasil MotoGP Valencia 2025: Marco Bezzecchi Tutup Musim dengan Kemenangan
Pembalap Aprilia Racing, Marco Bezzecchi memenangi MotoGP Valencia 2025 yang digelar di Sirkuit Ricardo de Tormo.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Hasil MotoGP Valencia 2025: Marco Bezzecchi Tutup Musim dengan Kemenangan
Inggris
Deinner Ordonez dan 3 Pemain Belia yang Sudah Diamankan Chelsea
Chelsea dikabarkan telah memenangkan perburuan untuk merekrut pemain berusia 16 tahun, Deinner Ordonez dari klub Ekuador Independiente del Valle.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Deinner Ordonez dan 3 Pemain Belia yang Sudah Diamankan Chelsea
Inggris
Noni Madueke Ungkap Alasan Dirinya Bahagia bersama Arsenal
Noni Madueke mengungkapkan kegembiraannya atas enam bulan pertamanya sebagai pemain Arsenal.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Noni Madueke Ungkap Alasan Dirinya Bahagia bersama Arsenal
Piala Dunia
Harus Menang Besar, Italia Justru Diminta Waspadai Lini Serang Norwegia
Untuk lolos langsung ke Piala Dunia 2026, Italia tidak hanya butuh kemenangan, tetapi juga dengan mencetak banyak gol.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Harus Menang Besar, Italia Justru Diminta Waspadai Lini Serang Norwegia
Piala Dunia
Hadapi Albania, Thomas Tuchel Minta Pemain Inggris Hindari Kartu Merah
Pelatih Inggris Thomas Tuchel telah menginstruksikan para pemainnya untuk menghindari kartu merah yang dapat mengakibatkan larangan bermain di Piala Dunia.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Hadapi Albania, Thomas Tuchel Minta Pemain Inggris Hindari Kartu Merah
Spanyol
Robert Lewandowski Buka Suara tentang Masa Depannya di Barcelona
Barcelona kemungkinan besar tidak akan menawarkan perpanjangan kontrak kepada Robert Lewandowski.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Robert Lewandowski Buka Suara tentang Masa Depannya di Barcelona
Bagikan