Terakhir Kali Juara Serie A Ditentukan via Play-off
BolaSkor.com - Persaingan Scudetto atau titel Serie A 2021-2022 merupakan salah satu persaingan terseru dibanding musim-musim sebelumnya. Duo Milan bersaing ketat dan Napoli lambat laun tercecer dari perburuan.
AC Milan memuncaki klasemen dengan 80 poin dari 36 laga dan butuh empat poin lagi untuk mengamankan Scudetto sejak musim 2010-2011. Inter Milan, juara bertahan, mengekor di urutan dua dengan selisih dua poin.
Persaingan ketat kedua tim memungkinkan perolehan poin yang sama hingga musim berakhir. Jika situasi itu terjadi maka rekor head to head akan "berbicara" dan Milan akan memenangi titel Serie A apabila itu terjadi.
Baca Juga:
Hasil Pertandingan: Milan ke Puncak Klasemen, Madrid Takluk di El Derbi Madrileno
Verona 1-3 Milan: Selamat Ulang Tahun, Sandro Tonali
Libas Empoli, Inter Percaya Diri Tatap Final Coppa Italia dan Scudetto
Pasalnya Milan mampu memenangi empat poin dari dua laga mereka di Derby della Madoninna kontra Inter: sekali menang dan sekali imbang. Jadi, nasib Scudetto sepenuhnya di tangan tim arahan Stefano Pioli.
Akan tapi jauh sebelum aturan itu diterapkan di Serie A, pertandingan melalui play-off akan terjadi jika dua tim meraih poin yang sama dalam perebutan zona Eropa, titel liga, bahkan dalam pertarungan zona degradasi. Lantas kapan terakhir Scudetto ditentukan via play-off?
Play-off dalam perebutan Scudetto terakhir terjadi di Stadio Olimpico, Roma, pada 7 Juni 1964. Dua tim yang bertanding dalam perebutan Scudetto adalah Bologna melawan Inter yang sama-sama mengakhiri musim dengan 54 poin.
Bologna keluar sebagai pemenang dengan skor 2-0 melalui gol bunuh diri Giacinto Facchetti dan Harald Nielsen. Itu menjadi Scudetto pertama Il Rossoblu selama 23 tahun dan ironisnya, menjadi momen menyedihkan.
Pasalnya Presiden Bologna Renato Dall'Ara meninggal dunia karena serangan jantung empat hari sebelum laga play-off dimainkan. Beliau sakit di kala berdiskusi dengan Presiden Inter, Angelo Moratti, terkait laga play-off.
Bologna mengenang sang supremo dengan mengubah nama stadion Comunale menjadi Dall'Ara pada 1983.
Arief Hadi
15.725
Berita Terkait
Nyaris Gagal Menang, AC Milan Harus Lebih Percaya Diri
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: Duo Milan Tempel Ketat Napoli
                      Demi AC Milan, Rafael Leao Siap Dimainkan di Berbagai Posisi
                      Hasil Serie A: Mike Maignan Gagalkan Penalti Paulo Dybala, AC Milan Kalahkan AS Roma 1-0
                      Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs AS Roma, Live Sebentar Lagi
                      Hasil Serie A: Gol Bunuh Diri di Masa Injury Time Bawa Inter Milan Menekuk Hellas Verona
                      Jadwal Live Streaming Hellas Verona vs Inter Milan, Kick-off Minggu (02/11) pukul 18.30 WIB
Prediksi Susunan Pemain AC Milan vs AS Roma: Menanti Duet Leao dan Nkunku
Link Streaming AC Milan vs AS Roma, Senin 3 November 2025