Hasil Liga Champions: Napoli Menang Telak, Real Madrid Singkirkan Liverpool

Napoli dan Real Madrid lolos ke perempat final Liga Champions.
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 16 Maret 2023
Hasil Liga Champions: Napoli Menang Telak, Real Madrid Singkirkan Liverpool
Real Madrid 1-0 Liverpool (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Usai meraih kemenangan dengan skor meyakinkan di leg pertama 16 besar Liga Champions, kedua tim yang sudah diprediksi lolos ke perempat final memastikan tempat tersebut saat memainkan leg dua. Kedua tim itu adalah Napoli dan Real Madrid.

Napoli menang 2-0 di markas Eintracht Frankfurt dan di leg dua yang dimainkan di San Paolo, Kamis (16/03) dini hari WIB, menang telak 3-0 melalui dua gol Victor Osimhen (45+2' dan 53') dan satu gol Piotr Zielinski (64' penalti).

Frankfurt praktis tak berdaya sama sekali melawan Napoli dengan hanya 40 persen penguasaan bola, melepaskan delapan tendangan dan hanya satu tepat sasaran. Sedangkan Napoli punya 60 persen penguasaan bola dengan 12 percobaan tendangan (delapan tepat sasaran).

Napoli besutan Luciano Spalletti masih berada di jalur yang tepat dalam mengejar double winners musim ini, pada ajang Serie A dan Liga Champions. Napoli mengalahkan Frankfurt dengan agregat gol 5-0.

Baca Juga:

Real Madrid Kalah, Carlo Ancelotti Heran Lihat Barcelona Bermain Bertahan

Membedah Rekor Pertemuan Real Madrid Vs Barcelona di Copa del Rey

5 Momen Paling Kontroversial Sepanjang Sejarah El Clasico

David Villa Ragu Hasil El Clasico Tentukan Perburuan Gelar LaLiga

Selebrasi gol Victor Osimhen

Beralih ke Santiago Bernabeu, Real Madrid juga memastikan tidak ada comeback dari Liverpool dengan kemenangan 1-0 di Santiago Bernabeu. Gol tunggal datang dari Karim Benzema di menit 78 usai menerima assist Vinicius Junior.

Los Blancos selaku juara bertahan Liga Champions lolos ke perempat final dengan agregat gol 6-2. Madrid kembali membuktikan sebagai momok The Reds disingkirkan Madrid tiga musim beruntun di Liga Champions dari perempat final 2021, final 2022, dan kini di 16 besar pada 2023.

Selebrasi gol Karim Benzema

Pada delapan laga terakhir juga melawan Madrid di Liga Champions, Liverpool kalah tujuh kali dan imbang sekali (tanpa kemenangan). Benzema juga menciptakan tujuh gol dan satu assist dari delapan penampilan melawan Liverpool.

Berikut hasil lengkap dari pertandingan leg dua 16 besar Liga Champions:

Benfica 5-1 Club Brugge (agregat gol 7-1)
Chelsea 2-0 Dortmund (agregat gol 2-1)
Bayern Munchen 2-0 PSG (agregat gol 3-0)
Tottenham 0-0 Milan (agregat gol 0-1)
Porto 0-0 Inter Milan (agregat gol 0-1)
Manchester City 7-0 Leipzig (agregat gol 8-1)
Napoli 3-0 Frankfurt (agregat gol 5-0)
Real Madrid 1-0 Liverpool (agregat gol 6-2)

Liga Champions Real Madrid Madrid Liverpool Napoli SSC Napoli
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.816

Berita Terkait

Italia
Napoli Dihajar Virus FIFA, Aurelio De Laurentiis Marah-marah
Presiden Napoli Aurelio De Laurentiis mengecam UEFA dan FIFA setelah ada pemainnya yang pulang membawa cedera selepas membela tim nasional.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 15 November 2025
Napoli Dihajar Virus FIFA, Aurelio De Laurentiis Marah-marah
Inggris
Untuk Gaet Pengganti Mohamed Salah, Liverpool Siap Pecahkan Rekor Transfer
Liverpool dikabarkan sudah bersiap memburu penyerang baru yang akan diproyeksikan sebagai pengganti Mohamed Salah.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 15 November 2025
Untuk Gaet Pengganti Mohamed Salah, Liverpool Siap Pecahkan Rekor Transfer
Inggris
Jelang Bursa Transfer Musim Dingin, Winger Bournemouth Laris Manis Diincar Liverpool dan Manchester City
Liverpool, Manchester City, hingga Tottenham Hotspur sama-sama mengincar pemain yang sama: Antoine Semenyo.
Arief Hadi - Sabtu, 15 November 2025
Jelang Bursa Transfer Musim Dingin, Winger Bournemouth Laris Manis Diincar Liverpool dan Manchester City
Spanyol
Tanpa Keraguan, Xabi Alonso Bakal Sukses di Real Madrid
Mantan pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, meyakini tanpa keraguan apabila Xabi Alonso bakal sukses sebagai pelatih Los Blancos.
Arief Hadi - Kamis, 13 November 2025
Tanpa Keraguan, Xabi Alonso Bakal Sukses di Real Madrid
Inggris
Kepada Mohamed Salah, Pergi sebelum Sepak Bola Meninggalkan Anda
Pasca melalui musim yang kuat bersama Liverpool dan juara Premier League, performa Mohamed Salah menurun.
Arief Hadi - Kamis, 13 November 2025
Kepada Mohamed Salah, Pergi sebelum Sepak Bola Meninggalkan Anda
Inggris
Mantan Pencari Bakat Ungkap Blunder Terbesar Manchester United
Mantan pencari bakat Manchester United Piotr Sadowski melontarkan kritik kepada mantan majikannya.
Yusuf Abdillah - Kamis, 13 November 2025
Mantan Pencari Bakat Ungkap Blunder Terbesar Manchester United
Inggris
Arsenal Incar Kepala Pencari Bakat Napoli yang Menemukan Marek Hamsik dan Khvicha Kvaratskhelia
Arsenal dikabarkan sedang dalam pembicaraan lanjutan dengan kepala pencari bakat Napoli, Maurizio Micheli.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
Arsenal Incar Kepala Pencari Bakat Napoli yang Menemukan Marek Hamsik dan Khvicha Kvaratskhelia
Inggris
Andy Robertson Santai dengan Nasib Masa Depannya di Liverpool
Kontrak Andy Robertson habis di Liverpool pada 2026, tetapi sang pemain santai dengan situasi tersebut.
Arief Hadi - Selasa, 11 November 2025
Andy Robertson Santai dengan Nasib Masa Depannya di Liverpool
Inggris
Terus Dikritik, Liverpool Kian Memperumit Situasi Florian Wirtz
Florian Wirtz kian dikritik dan disorot karena tak jua berkontribusi dari 11 laga Premier League.
Arief Hadi - Selasa, 11 November 2025
Terus Dikritik, Liverpool Kian Memperumit Situasi Florian Wirtz
Inggris
Manchester City Kembali dalam Perburuan Titel Premier League, Arsenal Keringat Dingin
Manchester City mengirim pesan nyata kepada Arsenal dalam perburuan titel Premier League usai menang 3-0 atas Liverpool.
Arief Hadi - Selasa, 11 November 2025
Manchester City Kembali dalam Perburuan Titel Premier League, Arsenal Keringat Dingin
Bagikan