Hasil Liga 1: Persija Jakarta Kalah dari RANS Nusantara

Laga diwarnai kartu merah untuk Rizky Ridho dan gol yang tak disahkan.
Frengky AruanFrengky Aruan - Minggu, 22 Oktober 2023
Hasil Liga 1: Persija Jakarta Kalah dari RANS Nusantara
Persija Vs Rans Nusantara. (Instagram Persija)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Persija Jakarta kalah di laga kandangnya pada pekan ke-16 Liga 1 2023/2024. Kekalahan 1-2 harus diterima dalam laga melawan RANS Nusantara di Stadion Patriot Candrabhaga, Minggu (22/10).

RANS Nusantara nyaris membuka keunggulan menit kelima. Umpan dari sisi samping disambut Evandro Brandao, bola ditepis Cahya Supriadi dan kena tiang gawang.

RANS mendapat penalti setelah Cahya Supriadi dianggap melakukan pelanggaran terhadap Tavinho di kotak saat hendak membuang bola.

Bola dari titik putih dimasukkan Evandro, namun sepakan harus diulang. Evandro Brandao tetap bisa memasukkan bola menit ke-11 sehingga membuat RANS unggul 1-0.

Gol tersebut membuat Persija berusaha membalas. Pada menit ke-18, bola sundulan Marko Simic masih di atas gawang.

Baca Juga:

Cara Cerdas Dewa United FC Benamkan Ambisi Madura United

Persib Selamat dari Kekalahan di Kandang Borneo FC, Marc Klok Bangga

Tembakan Resky Fandi diblok Hilmansyah menit ke-31. Bola rebound disambar Firza Andika, juga dihalau Hilmansyah.

Persija masih belum mampu mencetak gol hingga babak pertama berakhir. Pada menit ke-45 misalnya, upaya Ondrej Kudela masih belum berhasil.

Kegagalan juga dialami Persija di awal babak kedua. Macan Kemayoran justru kebobolan lagi menit 56 lewat tendangan bebas Angelo Meneses, di mana bola ke pojok atas dan tak bisa diantisipasi Cahya Supriadi.

Persija baru mencetak gol menit 58. Bola umpan Firza Andika tidak bisa dipotong Hilmansyah sebelum disundul Muhammad Ferarri menjadi gol. Sementara itu bola tendangan bebas Angelo ditepis Cahya menit 64.

Persija harus bermain dengan 10 pemain setelah Rizky Ridho menerima kartu kuning kedua menit 75. Persija selamat dari kebobolan menit 81, di mana bola sepakan Evandro kena tiang.

Macan Kemayoran mencoba memaksimalkan sisa laga untuk mengejar ketertinggalan. Namun tetap tak bisa mencetak gol.

Bola yang telah melewati garis gawang hasil sepakan Witan Sulaeman tidak disahkan menjadi gol menit ke-90+5. Sehingga RANS Nusantara tetap unggul.

Kekalahan membuat Persija tetap memiliki 20 poin. Sedangkan RANS Nusantara kini mengantongi 29 poin dan berada di posisi ketiga.

Persija jakarta Rans Nusantara Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Liga Champions
Hasil Drawing dan Bagan Play-off 16 Besar Liga Champions: Real Madrid Kembali Menghadapi Benfica
Drawing play-off Liga Champions resmi diumumkan. Real Madrid kembali jumpa Benfica, banyak duel panas tercipta. Cek daftar lengkapnya!
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Hasil Drawing dan Bagan Play-off 16 Besar Liga Champions: Real Madrid Kembali Menghadapi Benfica
Sports
NOC Indonesia Yakin Kepemimpinan Sheikh Joaan Al Thani Perkuat Posisi Asia di Panggung Olahraga Dunia
NOC Indonesia menyambut terpilihnya Sheikh Joaan Al Thani sebagai Presiden OCA 2026–2028. Kepemimpinan baru diyakini memperkuat posisi Asia di panggung olahraga global.
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
NOC Indonesia Yakin Kepemimpinan Sheikh Joaan Al Thani Perkuat Posisi Asia di Panggung Olahraga Dunia
Italia
AC Milan Gigit Jari, Leon Goretzka Lebih Pilih Gabung Atletico Madrid
Harapan AC Milan merekrut Leon Goretzka mulai memudar. Gelandang Bayern Munchen itu dikabarkan lebih dekat ke Atletico Madrid lewat manuver transfer tengah musim yang mengejutkan.
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
AC Milan Gigit Jari, Leon Goretzka Lebih Pilih Gabung Atletico Madrid
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Shayne Pattynama Debut, Persija Tempel Persib Usai Bungkam Persita
Persija Jakarta berhasil mendapatkan kemenangan di kandang Persita. Debut manis Shayne Pattynama di Persija.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Shayne Pattynama Debut, Persija Tempel Persib Usai Bungkam Persita
Spanyol
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Putuskan Puasa Belanja Pemain pada Tengah Musim Ini
Real Madrid memilih puasa belanja pada bursa transfer tengah musim. Di balik keputusan itu, tersimpan rencana besar yang bisa mengguncang bursa transfer musim panas. Ada apa sebenarnya?
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Putuskan Puasa Belanja Pemain pada Tengah Musim Ini
Timnas
Erick Thohir Ungkap Ajakan Uji Coba untuk Timnas Indonesia dari Negara Asia Timur
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengatakan China mengajak Timnas Indonesia untuk uji coba.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Erick Thohir Ungkap Ajakan Uji Coba untuk Timnas Indonesia dari Negara Asia Timur
Italia
Ivan Perisic Sulit Digapai, Inter Milan Beralih ke Jebolan Akademi Arsenal
Transfer Ivan Perisic ke Inter Milan terancam gagal! Nerazzurri kini beralih memburu bek sayap muda Genoa, Brooke Norton-Cuffy, jebolan akademi Arsenal. Ada apa di balik manuver ini?
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Ivan Perisic Sulit Digapai, Inter Milan Beralih ke Jebolan Akademi Arsenal
Liga Indonesia
Sandy Walsh Terkejut Ditinggal Shayne Pattynama ke Persija Jakarta
Shayne Pattynama menceritakan respons rekan satu timnya di Timnas Indonesia dan Buriram United, Sandy Walsh, saat diberi tahu soal transfernya ke Persija.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Sandy Walsh Terkejut Ditinggal Shayne Pattynama ke Persija Jakarta
Inggris
Liverpool Krisis Bek Kanan, Arne Slot Tidak Mau Panik Belanja Pemain
Arne Slot mengatakan Liverpool hanya akan bertindak di bursa transfer jika itu bijaksana.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Liverpool Krisis Bek Kanan, Arne Slot Tidak Mau Panik Belanja Pemain
Liga Indonesia
Link Streaming Super League Persita Tangerang vs Persija Jakarta, Jumat 30 Januari 2026
Persita Tangerang akan menjamu Persija Jakarta pada pertandingan pekan ke-19 Super League musim ini di Indomilk Arena, Jumat (30/1) mulai pukul 15.30 WIB.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Link Streaming Super League Persita Tangerang vs Persija Jakarta, Jumat 30 Januari 2026
Bagikan