Hasil Liga 1: Gol Indah Song Ui-young buat Persebaya Bungkam PSM
BolaSkor.com - Persebaya Surabaya berhasil mengalahkan PSM Makassar dengan skor 1-0, pada laga pekan ke-9 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (18/8) sore WIB.
Dalam laga tersebut, Persebaya mendominasi jalannya laga. Berkali-kali, Bajul Ijo membongkar pertahanan Juku Eja, namun pertahanan PSM masih disiplin.
Persebaya akhirnya memecah kebuntuan melalui gol Song Ui-young pada menit ke-9. Pemain asal Korea Selatan itu mencetak gol melalui tendangan jarak jauh.
Baca Juga:
Persikabo 1973 Ditangani Aji Santoso, Madura United Pilih Masa Bodoh
Bola tendangan kaki kanannya meluncur deras ke gawang PSM. Skor 1-0 untuk Persebaya.
Setelah itu, PSM keluar menyerang. Akan tetapi, Bajul Ijo masih tangguh pertahanannya.
PSM mendapat peluang emas melalui Ananda Raehan pada menit ke-57. Sayang, bola tendangannya tak bisa membuat PSM menyamakan kedudukan. Skor 1-0 untuk kemenangan Persebaya bertahan.
Kemenangan ini membuat Persebaya berada di posisi ke-5 klasemen sementara dengan raihan 14 poin dari 9 laga. Sedangkan PSM berada di posisi ke-12 dengan raihan 11 poin dari 9 laga.
#BolaPemersatuBangsa #BRIPalingBola
Tengku Sufiyanto
17.640
Berita Terkait
Link Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Sabtu 8 November 2025
Prediksi dan Statistik Sunderland vs Arsenal: Kuda Hitam Siap Menghantam
Prediksi dan Statistik Tottenham Hotspur vs Manchester United: The Red Devils Sering Terbentur
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah