Hasil Liga 1: Bantai Persik, Dewa United FC Nyaman di Puncak Klasemen
BolaSkor.com - Dewa United FC berhasil meraih kemenangan telak 3-0 atas Persik Kediri, pada laga pekan keempat Liga 1 2023/2024 di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (21/7) malam WIB.
Dewa United FC langsung menggebrak pada menit awal. Hasilnya, Egy Maulana Vikri mencetak gol pada menit ke-12.
Egy memanfaatkan backpass tak sempurna Rohit Chand. Kemudian mencetak gol melalui tendangan kaki kirinya. Skor 1-0 untuk Dewa United FC.
Baca Juga:
Pahlawan Timnas U-16 di Piala AFF U-16 2022 Jadi Rekrutan Terakhir Dewa United FC
Hasil Liga 1 2023/2024: Barito Putera Telan Kekalahan Pertama, PSS Vs PSIS Tanpa Pemenang
Dewa United FC semakin nyaman bermain. Majed Osman dkk baru bisa menggandakan keunggulan melalui Alex Martins pada menit ke-58.
Bola umpan Majed Osman dituntaskan Alex Martins dengan sempurna melalui sepakan kaki kananya. Skor 2-0 untuk Dewa United FC.
Dua menit berselang, Alex Martins menciptakan gol kedua setelah memanfaatkan umpan terobosan Ricky Kambuaya. Bola sepakannya langsung masuk menghujam gawang Persik. Skor 3-0 untuk kemenangan Dewa United FC.
Hasil ini menempatkan Dewa United FC berada di puncak klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 10 poin dari 4 laga. Sedangkan Persik ada di posisi ke-14 dengan 4 poin dari 4 laga.
Pada pertandingan lainnya, Bali United berhasil mengalahkan Arema FC 3-1 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (21/7) malam WIB.
Hasil Liga 1:
Dewa United FC 3-0 Persik Kediri
Arema FC 1-3 Bali United
(Gustavo Almeida 13') - (Elias Dolah 35', Ricky Fajrin 65', Jefferson Assis 69')
Tengku Sufiyanto
17.883
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter
Inter Milan Rekrut Bek Tengah Asal Kroasia yang Baru Berusia 18 Tahun
Kabar Terbaru Skuad Arsenal Jelang Bertamu ke Markas Chelsea: Banyak Pemain Meragukan
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Cukup Satu Alasan untuk Mencoret Xabi Alonso dari Daftar Kandidat Manajer Manchester United
Bentrok dengan Pramusim Tim Eropa, Piala AFF 2026 Jadi Kesempatan Pemain Pelapis Timnas Indonesia