Hasil Kualifikasi Piala Eropa 2024: Belanda Jaga Asa, Portugal Pesta Gol
BolaSkor.com - Pertandingan kualifikasi Piala Eropa 2024 kembali digelar pada Selasa (17/11) dini hari WIB. Hasilnya, Belanda menjaga asa untuk lolos dan Portugal meraih kemenangan telak.
Tim nasional Belanda meraih kemenangan penting 0-1 saat bertandang ke markas Yunani pada pertandingan lanjutan Grup B kualifikasi Piala Eropa 2024, di Stadium OPAP Arena.
Tampil mendominasi, Belanda baru bisa mencetak gol pada masa injury time babak kedua. Virgil van Dijk mencatatkan namanya di papan skor setelah sukses melaksanakan tugas sebagai algojo tendangan penalti.
Baca Juga:
Hasil Kualifikasi Piala Eropa 2024: Spanyol Tekuk Skotlandia, Norwegia Jaga Asa Lolos
Disambangi Polisi Terkait Skandal Judi, Zaniolo dan Tonali Dipulangkan dari Skuad Italia
Cetak Gol Ke-125, Cristiano Ronaldo Bawa Portugal Lolos Kualifikasi Piala Eropa 2024
Pada babak pertama, Belanda juga mendapatkan tendangan penalti. Namun, Wout Weghorst gagal mencetak gol dari kesempatan itu.
Kini, Belanda berada di posisi kedua klasemen sementara dengan 12 poin. Jumlah itu sama dengan yang diraih Yunani yang ada di posisi ketiga. Bedanya, jumlah sisa pertandingan Belanda satu lebih banyak.
Dengan laga tersisa, Belanda menjaga peluang menemani Prancis untuk lolos ke Jerman tahun depan.
Sementara itu dari Grup J, Portugal yang sudah memastikan diri berlaga di Piala Eropa 2024 tetap menunjukkan performa gemilang. Bertandang ke markas Bosnia and Herzegovina, di Bilino Polje, Portugal menang dengan skor telak lima gol tanpa balas.
Cristiano Ronaldo kembali menjadi bintang dengan dua golnya (5' P, 20'). Tambahan dua gol membuat Ronaldo menjadi pemain paling produktif tahun ini karena telah mengemas 40 gol.
Sementara itu, tiga gol lainnya dikreasikan Bruno Fernandes (25'), Joao Cancelo (32'), dan Joao Felix (41').
Portugal pun masih sempurna di puncak klasemen. Dari delapan laga, Portugal selalu meraih kemenangan (24 poin).
Hasil pertandingan kualifikasi Piala Eropa 2024:
Bosnia 0-5 Portugal
Gibraltar 0-4 Republik Irlandia
Yunani 0-1 Belanda
Islandia 4-0 Liechtenstein
Luxembourg 0-1 Slovakia
Johan Kristiandi
18.136
Berita Terkait
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija