IBL 2024
Hasil IBL 2024: Kalahkan Amartha Hangtuah, Kesatria Bengawan Solo Catat Delapan Kemenangan Beruntun
BolaSkor.com - Kesatria Bengawan Solo mengumpulkan delapan kemenangan beruntun setelah menghentikan perlawanan Amartha Hangtuah Jakarta, di GOR UNJ, Sabtu(20/4). Kesatria menang 91-84 atas Hangtuah.
Duet asing Kentrell Barkley dan Chanceler Gettys membuat pertahanan Hangtuah porak-poranda. Barkley mencetak 40 poin dengan 10 rebound, dan lima assist. Sedangkan Gettys menambahkan 26 poin, 16 rebound, dan delapan assist.
Duet asing ini membukukan 70 persen poin bagi tim Kesatria. Jadi bisa dibilang mereka berdua menjadi momok menakutkan bagi pertahanan Hangtuah.
Baca Juga:
Di sisi lain, Hangtuah yang awalnya bisa bertahan, justru harus kesulitan setelah Zoran Talley Jr. mengalami cedera. Nick Faust dana Ronald Delph berusaha menggendong timnya dengan masing-masing mencetak 24 poin. Delph juga menambahkan 14 rebound, dan Faust 13 rebound. Fisyaiful Amir mencetak 18 poin dengan tiga kali three point dari lima percobaan.
Kehilangan Talley, membuat Hangtuah lemah di babak kedua. Apalagi masalah lama Hangtuah kembali muncul, yaitu mereka kehilangan konsentrasi di menit-menit akhir kuarter keempat. Terlihat ketika mereka tidak menyadari ketika Andre Adrianno membuat tembakan three point, yang membawa Kesatria unggul tujuh angka (87-80). Setelah itu, Barkley dan Kevin Mosess mengunci keunggulan Kesatria di sisa satu setengah menit.
Melalui kemenangan ini, Kesatria sudah mengumpulkan delapan kemenangan dari sembilan laga (8-1). Tapi yang menjadi catatan istimewa adalah mereka mencetak delapan kemenangan berturut-turut. Sebaliknya, Hangtuah turun ke posisi ke-12 dengan rekor 4-6.
Yusuf Abdillah
9.581
Berita Terkait
Lolos dengan Catatan Sempurna, Harry Kane: Inggris Favorit di Piala Dunia 2026
Adrian Wibowo dan Tim Geypens Berpeluang Perkuat Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025
Cedera Lebih Parah, Brasil Kembalikan Gabriel ke Arsenal
Peluang ke Piala Dunia 2026 Tertutup, Nigeria Tuding Kongo Gunakan Voodoo
Prediksi dan Statistik Spanyol vs Turki: Tim Tamu Berharap Keajaiban
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Menang Besar, Jerman dan Belanda Raih Tiket Langsung
Indonesia Jadi Tuan Rumah Asian Champions League 2025, Bukti Keseriusan FSMI Kembangkan Minifootball di Tanah Air
Kena Denda Rp105 Juta, Persib Imbau Bobotoh Patuhi Regulasi
Ada Rizky Ridho di Nomine, Kapan Pengumuman FIFA Puskas Award 2025?
Pelatih Persib Bojan Hodak Bertemu Modric dan Zlatko Dalic, Apa yang Dibicarakan?