Guardiola Belum Coret Liverpool dari Daftar Kandidat Juara


BolaSkor.com - Manajer Manchester City, Pep Guardiola enggan jemawa meski kini memimpin klasemen Premier League dengan nyaman. Pria berkebangsaan Spanyol itu bahkan belum mencoret Liverpool dari daftar kandidat juara.
Manchester City meraih kemenangan penting saat bertandang ke markas Liverpool pada akhir pekan lalu. The Citizens sukses membungkam sang juara bertahan dengan skor mencolok 4-1.
Kemenangan tersebut mengukuhkan posisi Manchester City di puncak klasemen. Mereka unggul lima poin dengan tabungan satu laga dari Manchester United yang menduduki peringkat kedua.
Baca Juga:
Dua Opsi Fernandinho: Pindah Klub atau Jadi Asisten Guardiola
Liverpool Kalah Telak dari Man City, Puyol Gelar Jajak Pendapat
Raheem Sterling Pecahkan Rekor di Bawah Bimbingan Pep Guardiola

Sebaliknya, hasil minor kontra Manchester City membuat Liverpool menelan tiga kekalahan beruntun di kandang. Posisi tim asuhan Jurgen Klopp bahkan rawan terlempar dari empat besar.
Meski begitu, Guardiola menilai Liverpool punya peluang besar untuk bangkit. Ia belum bisa melupakan performa apik The Reds sepanjang musim lalu.
"Liverpool tetap menjadi salah satu tim terbaik yang pernah saya lihat dalam hidup saya dan mampu membuat rangkaian 68 pertandingan tak terkalahkan di kandang yang luar biasa. Mereka menghancurkan lawan, menang dengan selisih besar, menang di menit-menit terakhir selama tiga musim tanpa satu kekalahan," kata Guardiola dilansir dari Goal.
"Kita tidak tahu kenapa mereka kalah tiga kali berturut-turut. Apa menurutmu itu tidak bisa terjadi dengan kita? Tentu saja itu bisa terjadi."
Dari pernyataan tersebut, Guardiola tampak coba memperingatkan anak asuhnya untuk tetap fokus. Ia tentu tak ingin Manchester City mengikuti jejak para pesaing yang terpeleset.
Apalagi Manchester City sudah ditunggu tiga lawan berat yaitu Tottenham Hotspur, Everton, dan Arsenal. Ketiganya secara berturut-turut akan coba menghentikan tren kemenangan Raheem Sterling dan kawan-kawan.
6.515
Berita Terkait
Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025

Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi

Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025

Badai Cedera Pemain Seharusnya Tak Jadi Masalah untuk Arsenal
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina

Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT

Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United

Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya

Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham
