Raheem Sterling Pecahkan Rekor di Bawah Bimbingan Pep Guardiola

Raheem Sterling mengukir rekor spesial usai pembantaian 4-1 Manchester City atas Liverpool.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 08 Februari 2021
Raheem Sterling Pecahkan Rekor di Bawah Bimbingan Pep Guardiola
Raheem Sterling (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Winger Manchester City Raheem Sterling menorehkan rekor spesial kala timnya membantai Liverpool dengan skor 4-1 di pekan 23 Premier League, Minggu (07/02) malam WIB. Rekor itu terjadi di era Pep Guardiola.

Pada akhirnya momentum dan performa kedua tim terkini terbukti di Anfield. Liverpool kalah 1-4 dari dua gol Ilkay Gundogan (49' 73'), Raheem Sterling (76'), dan Phil Foden (83') yang diperkecil penalti Mohamed Salah (63').

Kedua tim kini terpaut 10 poin dan City yang ada di puncak klasemen masih punya satu laga tunda. The Citizens semakin diunggulkan menjadi juara musim ini dengan momentum bermain yang mereka jalani: lini belakang kukuh dan tajam di lini depan.

Baca Juga:

5 Fakta Menarik dari Keperkasaan Man City di Kandang Liverpool

Dilumat City, Roy Keane: Liverpool Bisa Juara Liga 30 Tahun Lagi

Liverpool 1-4 Manchester City: The Citizens Catatkan 10 Kemenangan Beruntun

Raheem Sterling dan Pep Guardiola

"Banyak emosi, banyak hal terjadi dalam pertandingan. Gundogan gagal mengeksekusi penalti, itu seperti rutinitas melawan mereka, tetapi kami memulai dengan sangat baik, melakukan apa yang ingin kami lakukan," tutur Guardiola kepada BBC Sport.

"Di babak kedua, cara kami bereaksi terhadap gol, cara kami bermain dengan kualitas membuat perbedaan."

"Kami tahu bahwa kami harus melanjutkan apa yang telah kami lakukan sebulan atau dua bulan terakhir, dan itulah yang kami lakukan dengan baik ... Selama bertahun-tahun kami tidak bisa menang di sini, mudah-mudahan lain kali kami bisa melakukannya dengan fans. Anfield sangat mengintimidasi."

Gol Sterling itu spesial bukan karena hanya melawan mantan klubnya, tapi juga menjadi gol ke-100 di bawah arahan Guardiola di City. Dengan golnya itu menurut Goal Sterling masuk klub spesial bersama Lionel Messi dan Sergio Aguero.

Di bawah bimbingan Guardiola Messi mencetak 212 gol dan Aguero 120 gol. Sterling (26 tahun) sudah bermain untuk City sejak 2015 dan ia masih dapat menambah pundi-pundi golnya tersebut, apalagi filosofi sepak bola Guardiola memungkinkan hal itu terjadi.

Sterling mengalami perkembangan pesat bersama manajer asal Spanyol. Dari pemain yang lincah dan punya kualitas teknik dalam mendribel bola, Sterling kini juga tajam mencetak gol.

Breaking News Manchester City Raheem Sterling Premier League
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.183

Berita Terkait

Inggris
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United menjadi sebuah keputusan yang sulit diterima oleh Amad Diallo.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Liga Indonesia
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Kapten Pelita Jaya Jakarta, Andakara Prastawa, memprediksi Persija Jakarta mampu mengalahkan Persib Bandung di kandangnya dengan skor tipis.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Inggris
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Pep Guardiola memberi sinyal Antoine Semenyo akan masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan untuk laga putaran ketiga Piala FA melawan Exeter City
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Liga Indonesia
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Ribuan The Jakmania menyambangi sesi latihan Persija di Depok pada Jumat (9/1). Kedatangan mereka untuk memberikan dukungan jelang duel Persib vs Persija.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Inggris
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Chelsea akan memulai era baru di bawah pelatih baru Liam Rosenior saat bertandang ke Charlton Athletic pada laga putaran ketiga Piala FA.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Liga Indonesia
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Bruno Tubarao menceritakan pengalamannya ketika menjalani laga derbi di Brasil, tepatnya saat membela Ceara SC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Lainnya
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Bandung bjb Tandamata mengawali ProIiga 2026 dengan manis usai menumbangkan Jakarta Livin Mandiri.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Ragam
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Persib Bandung dan Persija Jakarta memiliki catatan sejarah bertanding sejak 1931.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Chelsea akan menjalani laga tandang melawan Charlton Athletic pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 yang akan digelar di The Valley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Bagikan