Formula 1

Grand Prix Arab Saudi: Rebut Pole Position Ke-34, Verstappen Puas dengan Kecepatan Mobilnya

Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Sabtu, 09 Maret 2024
Grand Prix Arab Saudi: Rebut Pole Position Ke-34, Verstappen Puas dengan Kecepatan Mobilnya
Max Verstappen (twitter/Max33Verstappen)

BolaSkor.com - Max Verstappen kembali tunjukkan kemampuannya. Pada sesi kualifikasi GP Arab Saudi, pembalap Red Bull Racing ini berhasil merebut pole position. Ini merupakan pole position ke-34 dalam kariernya di F1, urutan kelima dalam daftar sepanjang masa.

Dalam kualifikasi ini, Verstappen mampu menjadi yang tercepat usai mencatatkan waktu 1 menit 27.472 detik. Dia mampu unggul 0.319 detik dari Charles Leclerc yang berada di posisi kedua.

“Sejauh ini hari yang sangat baik,” kata Max Verstappend di laman resmi F1. “Kami sedikit meningkatkan performa mobil dalam semalam dan itu memberi saya kepercayaan diri untuk menyerang tikungan berkecepatan tinggi."

Baca Juga:

Max Verstappen Tak Menyangka Bisa Dominan, Duo Mercedes Kecewa dengan Performa Mobil

Statistik Grand Prix F1 Arab Saudi, Sirkuit Jalan Raya Tercepat

"Di kualifikasi, sungguh gila betapa cepatnya Anda melaju di sini. Saya sangat menikmatinya dan mobil berperilaku sangat baik. Banyak hal bisa terjadi di sini, banyak lintasan lurus, tapi saya yakin dengan kecepatan balapan yang kami miliki.”

Sementara rekan satu timnya, Sergio Perez mampu mengamankan posisi ketiga. Pembalap asal Meksiko itu berhasil mendapatkannya usai mencatatkan waktu 1 menit 27.807 detik.

Fernando Alonso yang sempat tampil kurang memuaskan pada kualifikasi di seri sebelumnya, kali ini dapat memperlihatkan performa luar biasa. Pembalap Aston Martin itu berhasil merebut posisi keempat.

Hasil buruk justru diraih oleh ujung tombak Mercedes, Lewis Hamilton. Pada kualifikasi yang digelar di Sirkuit Jeddah ini, Hamiltonian hanya mampu menempati posisi kedelapan.

Demikian pula dengan rekan satu timnya George Russell. Pembalap asal Inggris Raya ini hanya bisa memulai balapan dari posisi ketujuh.

Berikut hasil lengkap kualifikasi GP Arab Saudi 2024:

1. Max Verstappen - Oracle Red Bull Racing

2. Charles Leclerc - Scuderia Ferrari

3. Sergio Perez - Oracle Red Bull Racing

4. Fernando Alonso - Aston Martin Aramco

5. Oscar Piastri - McLaren F1 Team

6. Lando Norris - McLaren F1 Team

7. George Russell - Mercedes AMG Petronas

8. Lewis Hamilton - Mercedes AMG Petronas

9. Yuki Tsunoda - Visa Cash App RB

10. Lance Stroll - Aston Martin Aramco

11. Oliver Bearman - Scuderia Ferrari*

12. Alexander Ambon - Williams Racing

13. Kevin Magnussen - MoneyGram Haas F1 Team

14. Daniel Ricciardo - Visa Cash App RB

15. Nico Hulkenberg - MoneyGram Haas F1 Team

16. Valtteri Bottas - Kick Sauber

17. Esteban Ocon - BWT Alpine F1 Team

18. Pierre Gasly - BWT Alpine F1 Team

19. Logan Sergeant - Williams Racing

20. Zhou Guanyu - Kick Sauber

Keterangan
* pembalap pengganti.

Penulis: Bintang Rahmat.

F1 Max Verstappen
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

6.117

Bagikan