Gebrakan Terbaru FIFA, Piala Dunia Antarklub Akan Diikuti 32 Tim
BolaSkor.com - Sebuah gebrakan dilakukan FIFA untuk menambah daya tarik Piala Dunia Antarklub. Federasi sepak bola dunia itu berencana menambah jumlah pesertanya hingga menjadi 32 tim.
Piala Dunia Antarklub memang masih dianggap kurang bergengsi jika dibandingkan turnamen sejenis di level negara. Padahal ajang ini diikuti oleh tim-tim terbaik dari tiap benua.
Terlalu jauhnya perbedaan level antara wakil Eropa dan Amerika Selatan dengan perwakilan benua lain menjadi salah satu penyebabnya. Gelar juara Piala Dunia antarklub memang seolah hanya menjadi rebutan dua kekuatan sepak bola dunia tersebut.
Baca Juga:
Piala Dunia 2022: Penjelasan di Balik Lamanya Durasi Injury Time
Piala Dunia 2022: Protokol Penanganan Medis FIFA Terkait Gegar Otak
FIFA Football for School di Indonesia: Pembangunan Karakter di Hari Sumpah Pemuda
Kondisi tersebut membuat Piala Dunia Antarklub kurang diminati penonton maupun sponsor. Hal inilah yang memicu FIFA selaku penyelenggara untuk mengubah format kompetisi.
Presiden FIFA, Gianni Infantino, baru saja mengumumkan penambahan jumlah peserta Piala Dunia Antarklub menjadi 32 tim. Namun hal itu baru akan dijalankan pada tahun 2025 mendatang.
"Piala Dunia Antarklub pria yang baru akan berlangsung pada tahun 2025 dan akan menampilkan 32 tim. Turnamen 32 tim akan dilanjutkan, menjadikannya seperti Piala Dunia," kata Infantino pada sesi jumpa pers jelang final Piala Dunia 2022.
Infantino belum secara rinci menjelaskan format turnamen dengan 32 peserta tersebut. Namun sistemnya tampak tidak akan jauh berbeda dengan Piala Dunia versi negara.
Itu artinya, akan ada lebih banyak wakil Eropa dan amerika Selatan yang ambil bagian dalam turnamen format baru ini. Namun belum diketahui cara menentukan tim yang berhak tampil di Piala Dunia Antarklub.
Namun terobosan terbaru FIFA ini kabarnya mendapat penolakan dari UEFA dan mayoritas klub besar Eropa. Format baru Piala Dunia Antarklub ini memang bisa mengganggu jadwal kompetisi rutin mereka yang sudah tersusun rapi.
6.514
Berita Terkait
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija