Fabinho: Penangkal Serangan Balik Liverpool dan Penyempurna Gegenpressing Jurgen Klopp
BolaSkor.com - Tidak lama berselang dari malam kelam yang terjadi di Kiev pada hari final Liga Champions, Liverpool sukses mendapatkan rekrutan anyar pertama untuk mengarungi musim 2018/19. Rekrutan itu bernama Fabinho.
Dikontrak dalam jangka waktu panjang, Fabinho dibeli seharga 45 juta euro atau 40 juta paun, plus bonus lima juta paun, dari AS Monaco. Gelandang asal Brasil berusia 24 tahun akan diresmikan di Anfield pada 1 Juli mendatang, ketika ia merampungkan tes medisnya dengan Liverpool.
Kehadiran Fabinho sedianya terjadi di luar dugaan, karena fokus transfer mereka diprediksi berkutat di pencarian kiper baru, setelah Loris Karius melakukan dua blunder horor saat melawan Real Madrid di final Liga Champions. Fabinho juga merupakan rencana alternatif Liverpool sebagai pengganti Emre Can, yang semakin dekat gabung Juventus.

Pembelian Fabinho pun cukup mengejutkan, karena dia rumornya diminati oleh Manchester United, Manchester City, dan Arsenal. Apalagi, Liverpool akan mendapatkan Naby Keita dari RB Leipzig. Akan tapi, jika dinilai secara menyeluruh, operasi transfer Fabinho sudah tepat dilakukan Liverpool.
Arief Hadi
16.183
Berita Terkait
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta