Dewa United FC Merasa Dirugikan Wasit dalam Tiga Laga Terakhir, Minta Komite Wasit Bertindak

Hal ini disampaikan langsung oleh Presiden Klub Dewa United FC, Ardian Satya Negara.
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Jumat, 03 November 2023
Dewa United FC Merasa Dirugikan Wasit dalam Tiga Laga Terakhir, Minta Komite Wasit Bertindak
Presiden Dewa United FC, Ardian Satya Negara, saat memberikan keterangan kepada awak media. (Side.Id/prasso)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Dewa United FC merasa dirugikan atas keputusan wasit dalam tiga laga terakhir di Liga 1 2023/2024. Hal ini dikatakan langsung oleh Presiden Klub Dewa United FC, Ardian Satya Negara.

Pertama, saat Dewa United FC menang 4-1 atas Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, Minggu (22/10). Saat itu, Junior Brandao menciptakan gol penalti pada menit ke-45+2.

Ricky Kambuaya tak melakukan hadangan kepada Hugo Gomes. Wasit Ryan Nanda Saputra dinilai melakukan kesalahan.

Kedua, saat Dewa United FC kalah 1-3 dari Borneo FC Samarinda di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (28/10). Wasit Rio Permana Putra melakukan kesalahan, saat Agung Mannan tak melakukan dorongan terhadap pemain Borneo FC. Ini berujung gol penalti Stefano Lilipaly pada menit ke-24.

Kegita, saat Dewa United FC kalah 1-2 dari Arema FC di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (2/11). Wasit Nendi Rohaendi melakukan kesalahan hingga berujung gol penalti Gustavo Almeida pada menit ke-57. Dedik Setiawan sudah berada dalam posisi offside saat dilanggar.

Baca Juga:

Dewa United FC Analisis Kinerja Wasit Lawan Arema FC, Berpeluang Ajukan Protes ke PSSI

Dewa United FC Berharap VAR Dipercepat

"Seperti saat melawan Borneo FC, menurut kami penalti yang diberikan wasit harusnya tidak terjadi karena sentuhan yang amat sangat minim," kata Ardian.

"Begitu juga saat melawan Arema FC kemarin, di mana Dedik Setiawan lebih dulu offside sebelum menerima bola dan akhirnya dilanggar," tambahnya.

Lebih lanjut, Ardian menyayangkan atas kejadian ini yang tentu saja merugikan Dewa United FC. Ia menilai wasit menjadin problematika di Liga 1.

"Kami tentunya menyayangkan dengan beberapa keputusan wasit yang cukup merugikan tim, terutama dalam tiga laga tandang terakhir," kata Ardian.

"Kami dihukum tiga penalti dalam tiga pertandingan tersebut dan menurut kami keputusan para pengadil masih bisa diperdebatkan."

"Beberapa keputusan keliru dari wasit tentunya bukan hanya terjadi saat pertandingan Dewa United FC saja. Bahkan ada beberapa pertandingan lainnya yang terlihat begitu jelas wasit melakukan kesalahan."

Dewa United FC
Para pemain Dewa United FC melakukan minute of silence atau mengheningkan cipta untuk mengenang para korban Tragedi Kanjuruhan. (Media Dewa United FC)

Ia pun meminta Komite Wasit PSSI untuk bertindak segera. Ini menyangkut martabat sepak bola Indonesia yang akan menggelar Piala Dunia U-17 2023.

"Semua pihak tentu setuju ketika wasit salah dalam memberikan keputusan, maka hasil pertandingan pun akan berpengaruh," ujar Ardian.

"Pastinya ini adalah sesuatu yang harus menjadi atensi untuk komite wasit atau pihak terkait lainnya agar sepak bola Indonesia bisa semakin berkembang."

"Selain itu, perhelatan Piala Dunia U-17 akan berlangsung di Indonesia di mana seluruh mata pencinta sepak bola dunia akan tertuju ke kita," tutupnya.

Pssi Dewa United FC Ardian Satya Negara Breaking News Liga 1
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.546

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Inter Milan ke Puncak Klasemen Usai Bungkam AS Roma, Arsenal Jaga Tren Positif
Inter Milan naik ke puncak klasemen Serie A 2025/2026 setelah menang 1-0 atas AS Roma berkat gol cepat Ange-Yoan Bonny. Di Premier League, Arsenal menjaga tren positif dengan kemenangan 1-0 atas Fulham lewat gol Leandro Trossard.
Johan Kristiandi - Minggu, 19 Oktober 2025
Hasil Pertandingan: Inter Milan ke Puncak Klasemen Usai Bungkam AS Roma, Arsenal Jaga Tren Positif
Lainnya
Ratusan Atlet Dunia Ramaikan Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025 di Jakarta
Ini akan menjadi kali pertamanya Indonesia menjadi tuan rumah untuk gelaran Kejuaraan Dunia Senam Artistik.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 19 Oktober 2025
Ratusan Atlet Dunia Ramaikan Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025 di Jakarta
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Permalukan Persebaya di GBT
Persija Jakarta menang 3-1 atas Persebaya Surabaya.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 18 Oktober 2025
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Permalukan Persebaya di GBT
Jadwal
Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025
Barcelona akan kedatangan Girona pada pertandingan pekan kesembilan LaLiga 2025/2026, di Estadi Olimpic Lluis Companys.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025
Liga Indonesia
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Persebaya akan menjamu Persija di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (18/10). Simak informasi link streaming Persebaya vs Persija di sini.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025
Berikut ini informasi mengenai jadwal siaran langsung Persebaya vs Persija, Sabtu (18/10).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025
Italia
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina
Kiper asal Spanyol itu mengatakan akhirnya menemukan ketenagan dan kedamaian di Fiorentina.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina
Inggris
Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Florian Wirtz menjalani awal yang kurang mengesankan sejak bergabung dengan Liverpool dari Bayer Leverkusen.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Ribuan pendukung Persija dikabarkan bakal mendukung langsung tim kesayangannya di Surabaya.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Inggris
Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United
Liverpool dan Manchester United akan bertemu di pekan kedelapan Premier League 2025-2026 di Anfield, Minggu (19/9) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United
Bagikan