Dapat Hasil Terbaik Musim Ini, Alex Marquez Justru Kecewa
BolaSkor.com - Pembalap Repsol Honda, Alex Marquez, finis di posisi kesembilan pada MotoGP Emilia Romagna yang berlangsung di Sirkuit Misano, Minggu (20/9). Hasil itu menjadi yang terbaik bagi Alex pada musim ini.
Namun, Alex justru tidak senang. Adik Marc Marquez tersebut menilai hasil yang didapatnya tidak nyata.
Alex memulai balapan dari posisi ke-17. Peringkat Alex naik drastis setelah beberapa rider mengalami insiden.
Baca Juga:
Menang di Misano, Morbidelli Dapat Telepon Mengejutkan
Motopedia: Long Lap Penalty, Aturan yang Merampok Podium Quartararo
“Mungkin hari ini saya mendapat posisi ketujuh, tetapi itu didapat karena banyak pembalap retired,” ujar Alex dikutip dari Autosport.
Secara performa, Alex merasa semakin banyak peningkatan. Ketimbang seri sebelumnya di sirkuit yang sama, Alex lebih cepat 17 detik.
Saat ini, fokus Alex adalah memerbaiki hasil kualifikasi. Jika bisa memulai balapan di posisi yang lebih baik, Alex percaya bisa menembus urutan depan.
“Selain itu, saya senang dengan kerja keras tim dan perkembangan yang ada,” ujar Alex Marquez.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim