COVID-19 Rusak Jadwal Pramusim Arsenal
BolaSkor.com - Persiapan Arsenal menuju musim 2021-2022 rusak berantakan. The Gunners harus membatalkan jadwal pramusimnya ke Amerika Serikat karena beberapa anggota klub terinfeksi virus corona (COVID-19).
Rombongan Arsenal dijadwalkan terbang ke Amerika Serikat pada Rabu (21/7) waktu setempat. Tim asuhan Mikel Arteta akan mengikuti turnamen pramusim bertajuk Florida Cup.
Dalam ajang tersebut, Arsenal dijadwalkan melakoni dua laga. Inter Milan dan salah satu dari Everton atau Millonarios akan menjadi lawannya.
Baca Juga:
6 Fakta Menarik Mengenai Calon Bek Mahal Arsenal, Ben White
5 Fakta Menarik dari Albert Sambi Lokonga, 'Vieira Baru' Arsenal
Arsenal Siap Tikung Juventus dalam Perlombaan Rekrut Manuel Locatelli
Namun Arsenal kini telah menarik diri dari turnamen tersebut. Mereka telah menyampaikan permohonan maaf kepada pihak penyelenggara dan para suporternya di Negeri Paman Sam.
"Menyusul sejumlah kecil tes positif Covid di antara rombongan yang direncanakan untuk melakukan perjalanan ke Amerika, kami dengan sedih terpaksa menarik diri dari Florida Cup," bunyi pernyataan resmi Arsenal.
"Keputusan sulit ini didasarkan pada memastikan kesehatan dan kesejahteraan para pemain dan staf kami."
Arsenal memang tidak merinci nama-nama yang terinfeksi virus corona. Namun klub asal London Utara tersebut memastikan mereka dalam kondisi baik karena tidak memiliki gejala.
Batal tampil di Florida Cup membuat Arsenal kekurangan laga uji coba jelang berlaga di Premier League 2021-2022.
Padahal musim baru akan dimulai pada 13 Agustus mendatang.
Arsenal sebenarnya masih punya jadwal melakoni dua uji coba kontra Chelsea dan Tottenham Hotspur pada awal Agustus mendatang. Namun rencana ini juga bisa batal jika perkembangan kasus positif di skuat mereka bertambah.
6.514
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Manchester United vs Manchester City: Menanti Racikan Michael Carrick
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan