Chelsea Perpanjang Rekor Bagus atas Milan, Kartu Merah Fikayo Tomori Jadi Penentu

AC Milan belum bisa mengalahkan Chelsea.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 12 Oktober 2022
Chelsea Perpanjang Rekor Bagus atas Milan, Kartu Merah Fikayo Tomori Jadi Penentu
Kartu merah Fikayo Tomori (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - 5-0. Itulah agregat dari pertemuan Chelsea melawan AC Milan di fase grup E Liga Champions 2022-2023. Usai kalah 0-3 di Stamford Bridge, Il Rossoneri kembali menelan kekalahan di San Siro pada laga keempat grup, Rabu (12/10) dini hari WIB.

Dua gol Chelsea dicetak Jorginho (21' penalti) dan Pierre-Emerick Aubameyang (34'). Chelsea mulai mengambilalih penguasaan bola kala mantan pemain mereka, Fikayo Tomori, dikartumerah di menit 18 setelah melanggar Mason Mount.

Hal itu bisa dilihat dengan 71 persen penguasaan bola Chelsea serta 15 tendangan (empat tepat sasaran). Milan hanya dapat menguji Kepa Arrizabalaga dengan satu tendangan tepat sasaran dari tujuh percobaan tendangan.

Kendati kalah Milan masih punya peluang lolos ke-16 besar karena saat ini di urutan tiga dengan empat poin, di bawah Chelsea (tujuh poin) dan RB Salzburg (enam poin) dan di atas Dinamo Zagreb (empat poin).

Baca Juga:

Hasil Liga Champions: Chelsea Kembali Kalahkan Milan, Juventus Dipermalukan Tim Israel

Sinyal Semakin Kuat, Manajer Chelsea Sanjung Rafael Leao

Chelsea 3-0 Milan: Reece James Man of the Match, Graham Potter Tersenyum

Selebrasi pemain Chelsea di San Siro

Kartu merah Tomori jadi penentu, tidak diragukan lagi. Menurut Opta, Tomori adalah pemain Inggris pertama yang menerima kartu merah di Liga Champions melawan tim Inggris. Tomori juga jadi pemain kedua yang diusir wasit kala melawan Chelsea di Liga Champions, setelah sebelumnya membela Chelsea.

"Pertandingan baru saja dimulai dan saya merasa kami baik-baik saja. Kartu merah dan penalti mengubah permainan, melawan tim yang sudah kuat dan tidak perlu memiliki pemain tambahan juga," cetus Stefano Pioli selepas laga dikutip dari Football-Italia.

"Kami memiliki peluang untuk kembali ke sana. Sangat disayangkan, kami merasa kami benar-benar dapat menyampaikan pendapat kami malam ini."

"Anggap saja Italia tidak beruntung malam ini: di Maccabi-Juventus ada penalti besar yang hilang dari (Juan) Cuadrado, di Milan-Chelsea merah untuk Tomori otomatis jika terkena sanksi, tapi saya benar-benar tidak bisa melihatnya sebagai penalti," tambah pandit wasit Italia, Luca Marelli.

Malang untuk AC Milan dan kebahagiaan untuk Chelsea yang melanjutkan momentum di bawah arahan Graham Potter. Chelsea bahkan menjaga rekor bagus atas Milan dengan catatan enam laga tanpa pernah kalah lawan mereka di kompetisi Eropa, tiga kali menang dan tiga kali imbang.

Liga Champions Milan AC Milan Chelsea
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.568

Berita Terkait

Italia
Terungkap, Legenda Napoli Ini Nyaris Bergabung dengan AC Milan
Marek Hamsik mengungkapkan bahwa dirinya hampir bergabung dengan AC Milan pada musim panas 2011.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 11 Oktober 2025
Terungkap, Legenda Napoli Ini Nyaris Bergabung dengan AC Milan
Italia
Christian Pulisic Banyak Cetak Gol, Legenda AC Milan Lebih Soroti Peran Penting Santi Gimenez
Legenda AC Milan Massimo Ambrosini memuji Christian Pulisic, namun lebih menyoroti Santiago Gimenez atas kontribusi positifnya dalam tim asuhan Massimlliano Allegri.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 11 Oktober 2025
Christian Pulisic Banyak Cetak Gol, Legenda AC Milan Lebih Soroti Peran Penting Santi Gimenez
Ragam
3 Kiper yang Jadi Target AC Milan Usai Mike Maignan Tolak Perpanjang Kontrak
AC Milan mulai mencari pengganti Mike Maignan yang menolak perpanjangan kontrak. Tiga kiper incaran Rossoneri adalah Zion Suzuki, Elia Caprile, dan Noah Atubolu.
Johan Kristiandi - Sabtu, 11 Oktober 2025
3 Kiper yang Jadi Target AC Milan Usai Mike Maignan Tolak Perpanjang Kontrak
Italia
Belum Move On, Sandro Tonali Ingin Kembali ke AC Milan
Gelandang Newcastle United, Sandro Tonali, dikabarkan masih belum bisa melupakan AC Milan. Ia disebut masih menyimpan harapan untuk kembali ke San Siro di masa depan.
Johan Kristiandi - Sabtu, 11 Oktober 2025
Belum Move On, Sandro Tonali Ingin Kembali ke AC Milan
Italia
Juventus Ikut Ramaikan Perburuan Kiper AC Milan Mike Maignan
Masa depan Mike Maignan hampir dipastikan tidak lagi bersama AC Milan setelah kontraknya yang akan habis Juni 2026 tidak kunjung diperpanjang.
Yusuf Abdillah - Jumat, 10 Oktober 2025
Juventus Ikut Ramaikan Perburuan Kiper AC Milan Mike Maignan
Italia
Christopher Nkunku Jadi Kartu As AC Milan untuk Raih Scudetto
Christopher Nkunku diyakini bisa menjadi pembeda bagi AC Milan dalam perburuan Scudetto Serie A 2025/2026. Simak komentar Adrien Rabiot soal potensi besar eks bintang Chelsea itu bersama Rossoneri.
Johan Kristiandi - Jumat, 10 Oktober 2025
Christopher Nkunku Jadi Kartu As AC Milan untuk Raih Scudetto
Italia
Adrien Rabiot Diserang karena Kritik Laga Milan vs Como di Australia, Asosiasi Pemain Italia Pasang Badan
Keluhan gelandang AC Milan, Adrien Rabiot, soal laga AC Milan vs Como yang dimainkan di Australia memicu reaksi berbagai pihak.
Arief Hadi - Jumat, 10 Oktober 2025
Adrien Rabiot Diserang karena Kritik Laga Milan vs Como di Australia, Asosiasi Pemain Italia Pasang Badan
Spanyol
Chelsea Berstatus Tim Underdog saat Melawan Barcelona di Liga Champions
Chelsea akan bertanding melawan Barcelona di Liga Champions pada November mendatang, dan status mereka tim underdog (non-unggulan).
Arief Hadi - Jumat, 10 Oktober 2025
Chelsea Berstatus Tim Underdog saat Melawan Barcelona di Liga Champions
Italia
Kemauan Massimilliano Allegri Modifikasi Gaya Bermain di Balik Kemajuan Pesat AC Milan
Massimiliano Allegri telah mengubah AC Milan dalam waktu singkat yang tidak lepas dari kemauan sang pelatih sedikit memodifikasi gaya bermainnya.
Yusuf Abdillah - Kamis, 09 Oktober 2025
Kemauan Massimilliano Allegri Modifikasi Gaya Bermain di Balik Kemajuan Pesat AC Milan
Italia
Joshua Zirkzee Bisa Tinggalkan Manchester United, AC Milan Siap Menampung?
Joshua Zirkzee dikabarkan bisa meninggalkan Manchester United dalam beberapa bulan mendatang, AC Milan disebut sebagai tempat pendaratan potensial.
Yusuf Abdillah - Kamis, 09 Oktober 2025
Joshua Zirkzee Bisa Tinggalkan Manchester United, AC Milan Siap Menampung?
Bagikan