Calon Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert Punya Citra Buruk, Ini Kata PSSI

Apa kata PSSI soal Patrick Kluivert?
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Selasa, 07 Januari 2025
Calon Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert Punya Citra Buruk, Ini Kata PSSI
Patrick Kluivert bersama Lionel Messi. (Instagram Patrick Kluivert)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Calon pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, dikabarkan sejumlah media diduga memiliki riwayat kehidupan yang tidak bagus alias berurusan dengan tindakan kriminal.

Mulai dari pelecehan seksual sampai hutang judi sebesar Rp16 miliar kepada sebuah geng kriminal yang sedang diselidiki atas tuduhan pengaturan pertandingan. Namun, secara fakta, Kluivert lolos dari semua tuduhan tersebut.

Meski begitu, para pencinta sepak bola Indonesia mengkhawatirkan sepak terjang Kluivert jika melatih Timnas Indonesia.

Namun, PSSI melalui anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga enggan menanggapi lebih jauh soal ini. Menurut Arya, para calon pelatih Timnas Indonesia termasuk Patrick Kluivert bebas dari tindak kriminal.

Baca Juga:

Profil Alex Pastoor: Calon Asisten Patrick Kluivert di Timnas Indonesia yang Pernah Latih Thom Haye

PSSI Respons Rumor Louis van Gaal Jadi Dirtek, Antara Tidak Mengiyakan dan Membantah

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

"Yang pasti kalau dia (calon pelatih Timnas Indonesia) terlibat match fixing ataupun pengaturan skor atau apapun yang berhubungan judi dengan itu, sudah pasti orangnya di blacklist di Eropa," kata Arya kepada wartawan di GBK Arena, Jakarta, Selasa (7/1).

"Jadi kalau ada hoaks entah siapa pun namanya terserah lah ya, yang pasti tiga nama (kandidat pelatih) itu tidak diblacklist di Eropa, clear ya, jadi tidak diblacklist. Kalau diblacklist ya gak mungkin kita panggil."

Sebelumnya, Ketum PSSI Erick Thohir sudah memberikan keterangan PSSI memutus kerja sama dengan Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia. Erick Thohir membocorkan pelatih baru Timnas Indonesia berasal dari Belanda. Satu nama yang Erick Thohir iyakan menjadi salah satu kandidat yang diinterview adalah Patrick Kluivert.

Pakar transfer ternama Fabrizio Romano membocorkan Patrick Kluivert menerima tawaran menjadi pelatih Timnas Indonesia dengan durasi 2 tahun, dengan opsi perpanjangan dua tahun. Namun, PSSI baru akan memperkenalkan secara resmi siapa pelatih Timnas Indonesia beserta jajaran stafnya pada hari Minggu (12/1) sore WIB.

Patrick Kluivert Pssi Arya Sinulingga Breaking News Timnas Indonesia
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.638

Berita Terkait

Klasemen
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Peluang Timnas Indonesia U-17 untuk lolos ke babak berikutnya tinggal dari slot 8 peringkat 3 terbaik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil akhir
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Timnas Indonesia U-17 kalah 0-4 dari Brasil pada laga kedua Grup H, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Liga Indonesia
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Garudayaksa FC takluk 0-1 dari Sumsel United, pada laga lanjutan Championship Indonesia 2025/2026 di Staidon Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (7/11) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Timnas
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Garuda Qatar memastikan bakal memberikan dukungan maksimal untuk Timnas Indonesia U-17 di laga kontra Brasil U-17, Jumat (7/11). Dhani Mizanna, Divisi Publikasi dan Media Garuda Qatar
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Jadwal
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Skuad Garuda Muda menghadapi tim kuat Brasil di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Jumat (7/11) pukul 22.45 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Brasil pada laga kedua Grup H Piala Dunia U-17 2025, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Liga Indonesia
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Liga Nusantara 2025/2026 rencananya akan bergulir mulai akhir November ini.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, meminta Evandra Florasta dan kawan-kawan tidak takut dengan Brasil.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Timnas
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Thom Haye dan Shayne Pattynama mendapatkan sanksi larangan bermain dan denda.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Timnas
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, memanggil 30 pemain untuk menghadapi Mali pada 15 dan 18 November 2025.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Bagikan