Bus Listrik Jadi Armada Tambahan Penonton Piala Dunia U-17 2023, Gratis Menuju Stadion GBT
BolaSkor.com - Tidak ada akses parkir bagi masyarakat yang menonton perhelatan pertandingan Piala Dunia U-17 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya. Alhasil, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menyediakan layanan transportasi gratis yang disebar ke sejumlah titik penjemputan.
Sepanjang pelaksanaan ajang dua tahunan tersebut, tak ada kendaraan pribadi yang boleh masuk ke area Stadion GBT, kecuali yang sudah mendapat izin khusus. Diantaranya adalah Presiden RI Joko Widodo, Presiden FIFA Gianni Infantino, Ketua Umum PSSI Erick Thohir.
Nantinya, penonton wajib menggunakan shuttle bus secara gratis yang disediakan Pemkot Surabaya. Yakni Suroboyo Bus, dan feeder Wira-wiri.
Baca Juga:
2.855 Personel Gabungan Amankan Piala Dunia U-17 2023 di Bandung
Tiket Kontra Ekuador Terjual Habis, Timnas Indonesia U-17 Berusaha Bermain Lepas
Menariknya, ada armada baru yang disiapkan. Yaitu Bus listrik. Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Surabaya bakal memanfaatkan fasilitas bus listrik yang tersedia di Terminal Intermoda Joyoboyo (TIJ) ke Stadion GBT.
Bus listrik dari berbagai ukuran itu sukses diuji coba pada Selasa (7/11) lalu dan siap melayani penumpang yang akan menonton pertandingan Timnas Indonesia U-17 di Stadion GBT. Diketahui bus ini terasa nyaman saat melaju tanpa menimbulkan kebisingan dan nyaris tanpa suara di jalan.
"Bus listrik ini siap melayani penjemputan penonton Piala Dunia U-17 gratis ke stadion," kata Kepala Dishub Surabaya Tundjung Iswandaru.
Saat diujicobakan, terdapat tujuh bus listrik yang beroperasional dengan rute acak. Hal ini agar mempermudah evaluasi yang mengacu pada tingkat kepadatan penumpang pada wilayah yang dilewati.
"Kami ubah terus rutenya agar mengetahui seperti apa kondisi di Surabaya, di jalan besar dengan bus dan minibus seperti apa, lalu kalau rutenya feeder seperti apa," jelas Tundjung Iswandaru.
Bus antipolusi tersebut akan dioperasikan selama pukul 12.00 hingga pukul 17.00 WIB. Sebanyak 110 bus disiapkan Pemkot Surabaya menjadi bagian dari shuttle penjemputan penonton Piala Dunia U-17. Disebar di enam titik pemberhentian, yakni Balai Kota, Terminal Intermoda Joyoboyo (TIJ), Terminal Tambak Osowilangun (TOW), Terminal Benowo, UPTD PKB Tandes, dan Ciputra World.
Fasilitas 7 shuttle bus listrik ini memiliki kapasitas yang berbeda yang akan beroperasi dari TIJ. Untuk ukuran besar bisa menampung 50 penumpang, sedangkan ukuran kecil berkapasitas 12 penumpang. (Laporan Kontributor Keyzie Zahir/Surabaya)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Kembali ke Timnas Brasil setelah Tinggalkan Liverpool, Fabinho Serasa Debutan
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
FIFA Dituduh Ciptakan Serikat Pemain 'Palsu'
Rumah Dibobol Penyusup, Raheem Sterling dan Keluarga Selamat
Ada Bahaya Laten dalam Diri Marcus Rashford, Barcelona Harus Waspada
Kejutan, AC Milan Berburu Striker yang Baru Didatangkan Juventus
Persija Jamu Persik di Manahan, Jakmania Boleh Nonton Langsung
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Mauro Zijlstra Ingin Main di SEA Games 2025, Tunggu Respons FC Volendam