Bus Listrik Jadi Armada Tambahan Penonton Piala Dunia U-17 2023, Gratis Menuju Stadion GBT

Tidak ada akses parkir bagi masyarakat yang menonton perhelatan pertandingan Piala Dunia U-17 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya.
Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 09 November 2023
Bus Listrik Jadi Armada Tambahan Penonton Piala Dunia U-17 2023, Gratis Menuju Stadion GBT
Sebanyak 7 bus listrik disiapkan dari Terminal Intermoda Joyoboyo, Surabaya, untuk mengangkut penonton Piala Dunia U-17 di Stadion Gelora Bung Tomo. (BolaSkor.com/Keyzie Zahir)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Tidak ada akses parkir bagi masyarakat yang menonton perhelatan pertandingan Piala Dunia U-17 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya. Alhasil, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menyediakan layanan transportasi gratis yang disebar ke sejumlah titik penjemputan.

Sepanjang pelaksanaan ajang dua tahunan tersebut, tak ada kendaraan pribadi yang boleh masuk ke area Stadion GBT, kecuali yang sudah mendapat izin khusus. Diantaranya adalah Presiden RI Joko Widodo, Presiden FIFA Gianni Infantino, Ketua Umum PSSI Erick Thohir.

Nantinya, penonton wajib menggunakan shuttle bus secara gratis yang disediakan Pemkot Surabaya. Yakni Suroboyo Bus, dan feeder Wira-wiri.

Baca Juga:

2.855 Personel Gabungan Amankan Piala Dunia U-17 2023 di Bandung

Tiket Kontra Ekuador Terjual Habis, Timnas Indonesia U-17 Berusaha Bermain Lepas

Menariknya, ada armada baru yang disiapkan. Yaitu Bus listrik. Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Surabaya bakal memanfaatkan fasilitas bus listrik yang tersedia di Terminal Intermoda Joyoboyo (TIJ) ke Stadion GBT.

Sebanyak 7 bus listrik disiapkan dari Terminal Intermoda Joyoboyo, Surabaya, untuk mengangkut penonton Piala Dunia U-17 di Stadion Gelora Bung Tomo. (BolaSkor.com/Keyzie Zahir)

Bus listrik dari berbagai ukuran itu sukses diuji coba pada Selasa (7/11) lalu dan siap melayani penumpang yang akan menonton pertandingan Timnas Indonesia U-17 di Stadion GBT. Diketahui bus ini terasa nyaman saat melaju tanpa menimbulkan kebisingan dan nyaris tanpa suara di jalan.

"Bus listrik ini siap melayani penjemputan penonton Piala Dunia U-17 gratis ke stadion," kata Kepala Dishub Surabaya Tundjung Iswandaru.

Saat diujicobakan, terdapat tujuh bus listrik yang beroperasional dengan rute acak. Hal ini agar mempermudah evaluasi yang mengacu pada tingkat kepadatan penumpang pada wilayah yang dilewati.

"Kami ubah terus rutenya agar mengetahui seperti apa kondisi di Surabaya, di jalan besar dengan bus dan minibus seperti apa, lalu kalau rutenya feeder seperti apa," jelas Tundjung Iswandaru.

Bus antipolusi tersebut akan dioperasikan selama pukul 12.00 hingga pukul 17.00 WIB. Sebanyak 110 bus disiapkan Pemkot Surabaya menjadi bagian dari shuttle penjemputan penonton Piala Dunia U-17. Disebar di enam titik pemberhentian, yakni Balai Kota, Terminal Intermoda Joyoboyo (TIJ), Terminal Tambak Osowilangun (TOW), Terminal Benowo, UPTD PKB Tandes, dan Ciputra World.

Fasilitas 7 shuttle bus listrik ini memiliki kapasitas yang berbeda yang akan beroperasi dari TIJ. Untuk ukuran besar bisa menampung 50 penumpang, sedangkan ukuran kecil berkapasitas 12 penumpang. (Laporan Kontributor Keyzie Zahir/Surabaya)

Piala Dunia U-17 Surabaya Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Liga Indonesia
Dewa United Banten FC Pastikan Belum Ada Tawaran dari Persija untuk Ricky Kambuaya dan Jaja
Persija Jakarta dikabarkan membidik sejumlah pemain baru untuk menghadapi putaran kedua. Dua di antaranya adalah Ricky Kambuaya dan Hugo Gomes.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Dewa United Banten FC Pastikan Belum Ada Tawaran dari Persija untuk Ricky Kambuaya dan Jaja
Inggris
Newcastle United vs Manchester City: Pep Guardiola Waspadai Ancaman Gol Telat
Pep Guardiola menyatakan dirinya cemas terhadap ancaman Newcastle United yang sering menentukan hasil pertandingan pada menit-menit akhir.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Newcastle United vs Manchester City: Pep Guardiola Waspadai Ancaman Gol Telat
Inggris
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Arsenal Ditantang Wigan, Liverpool Bertemu Brighton
Sejumlah tim Premier League akan menghadapi lawan yang terbilang mudah pada putaran keempat Piala FA 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Arsenal Ditantang Wigan, Liverpool Bertemu Brighton
Prediksi
Prediksi dan Statistik Newcastle United vs Manchester City: The Magpies Jago di Kandang
Newcastle United akan menjamu Manchester City di St James' Park pada laga leg pertama semifinal Piala Liga Inggris 2025-2026, Rabu (14/1) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Newcastle United vs Manchester City: The Magpies Jago di Kandang
Hasil akhir
Hasil Serie A: Juventus Hajar Cremonese, Gawang Emil Audero Diberondong Lima Gol
Juventus mencatat kemenangan 5-0 atas Cremonese pada pekan ke-20 Serie A 2025-2026 di Allianz Stadium, Selasa (13/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Hasil Serie A: Juventus Hajar Cremonese, Gawang Emil Audero Diberondong Lima Gol
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Kalahkan Barnsley 4-1, Liverpool Lolos ke Putaran Keempat
Liverpool mengalahkan Barnsley 4-1 dalam laga putaran ketiga Piala FA musim 2025-2026 di Stadion Anfield Selasa (13/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Hasil Piala FA: Kalahkan Barnsley 4-1, Liverpool Lolos ke Putaran Keempat
Spanyol
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Real Madrid memecat Xabi Alonso sebagai pelatih setelah kalah melawan Barcelona dalam final Piala Super Spanyol.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Liverpool vs Barnsley di putaran ketiga Piala FA. Kick-off dini hari, cek jam tayang dan info lengkapnya.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Pada pertandingan lainnya, PSBS Biak sukses menaklukkan Bhayangkara Presisi Lampung FC 4-1.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Liga Indonesia
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Pertandingan El Clasico akan hadir di Jakarta, dalam tajuk “Clash of Legends Jakarta” di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada 18 April 2026.
Tengku Sufiyanto - Senin, 12 Januari 2026
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Bagikan