Borneo FC Tak Ingin Tergelincir saat Hadapi Persipura

Borneo FC berharap mendulang poin.
Frengky AruanFrengky Aruan - Minggu, 27 Februari 2022
Borneo FC Tak Ingin Tergelincir saat Hadapi Persipura
Borneo FC. (LIB)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Borneo FC enggan tergelincir saat berhadapan dengan Persipura Jayapura di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Senin (28/2). Kewaspadaan dipasang demi mendapat poin.

Pelatih Borneo FC, Fakhri Husaini, menyebut bahwa laga kontra Persipura penting. Setelah melawan Persipura, Borneo FC punya enam partai lagi untuk dimaksimalkan.

"Sisa tujuh laga, tentu akan menjadi laga penting. Laga di mana kami harus seoptimal mungkin agar mendapat poin sebanyak-banyaknya," kata Fakhri Husaini.

Baca Juga:

Zalnando Miliki Peran Baru di Persib, Robert Rene Alberts Cukup Puas

Butuh Lebih dari 62 Poin untuk Juara, Pelatih Persebaya Minta Pemain Fokus

Fakhri Husaini meyakini bahwa motivasi Persipura belum habis. Sisa laga juga akan dimaksimalkan untuk mendulang angka demi keluar dari zona degradasi.

"Tapi laga melawan Persipura tidak mudah. Karena melawan tim yang sama-sama butuh poin. Kami yakin Persipura punya keinginan kuat mendapat poin dan ini menjadi tantangan kami."

Persipura secara permainan juga dijelaskannya tidak jelek. Bahkan bisa memberi ancaman jika Pesut Etam lengah.

"Saya menonton mereka ketika melawan Bali United, 15 menit pertama ada 3-4 peluang harusnya menjadi gol. Persipura bukan tim yang bisa diremehkan."

"Tim dengan bakat hebat dan pemain muda. Bahwa mereka punya masalah karena beberapa pemain tidak bisa tampil, tetapi tidak mengurangi kekuatan mereka."

"Bali United mencetak empat gol (ke gawang Persipura) dan gol pertama di menit akhir babak pertama. Sementara tiga lain di babak kedua, dua dari servis. Ini indikator, Persipura tidak mudah ditembus dengan open play," tambah Fakhri Husaini.

Liga 1 Borneo FC Persipura jayapura
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya Menang Tipis dari Madura United, Borneo FC ke Puncak Klasemen
Borneo FC Samarinda mengalahkan PSM Makassar 2-1.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 03 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya Menang Tipis dari Madura United, Borneo FC ke Puncak Klasemen
Liga Indonesia
Punya Kesempatan ke Puncak Klasemen, Persija Harus Kalahkan Persijap
Persija akan ke puncak klasemen jika menang atas Persijap, tetapi di sisi lain Borneo FC harus kalah oleh PSM.
Rizqi Ariandi - Jumat, 02 Januari 2026
Punya Kesempatan ke Puncak Klasemen, Persija Harus Kalahkan Persijap
Liga Indonesia
Persija Berharap PSM dan Persik Bisa Adang Laju Persib serta Borneo FC
Persaingan di empat besar sangat ketat memasuki pekan ke-16 Super League musim ini. Persib yang ada di puncak klasemen hanya unggul dua poin dari Persija.
Rizqi Ariandi - Jumat, 02 Januari 2026
Persija Berharap PSM dan Persik Bisa Adang Laju Persib serta Borneo FC
Liga Indonesia
Persija Bersaing di Papan Atas, Jordi Amat Sebut Tekanan Jadi Lebih Besar
Selisih poin antara peringkat pertama hingga posisi empat sangat tipis. Perubahan bisa terjadi di setiap pekannya.
Rizqi Ariandi - Rabu, 31 Desember 2025
Persija Bersaing di Papan Atas, Jordi Amat Sebut Tekanan Jadi Lebih Besar
Liga Indonesia
Persaingan Papan Atas Ketat, Persija Berharap Tak Terusir dari Jakarta
Persija berharap bisa selalu bermain di Jakarta di tengah persaingan ketat antara tim-tim papan atas.
Rizqi Ariandi - Minggu, 28 Desember 2025
Persaingan Papan Atas Ketat, Persija Berharap Tak Terusir dari Jakarta
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Borneo FC Kalah di Kandang Malut United, Persib Tutup 2025 di Puncak Klasemen
Persib Bandung dan Borneo FC sama-sama mengoleksi 34 poin. Namun, Persib berhak menempati peringkat pertama karena menang atas Borneo FC di Bandung.
Rizqi Ariandi - Minggu, 28 Desember 2025
Hasil Super League 2025/2026: Borneo FC Kalah di Kandang Malut United, Persib Tutup 2025 di Puncak Klasemen
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Imbang di Kandang Persebaya, Borneo FC Gagal Menang Tiga Laga Beruntun
Laga Persebaya vs Borneo FC berakhir imbang 2-2. Dengan hasil ini, Borneo FC gagal meraih kemenangan dalam tiga laga beruntun.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 20 Desember 2025
Hasil Super League 2025/2026: Imbang di Kandang Persebaya, Borneo FC Gagal Menang Tiga Laga Beruntun
Liga Indonesia
Link Streaming Persebaya vs Borneo FC, Sabtu 20 Desember 2025, Live Sebentar Lagi
Persebaya akan menjamu Borneo FC di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, malam nanti pukul 18.30 WIB.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 20 Desember 2025
Link Streaming Persebaya vs Borneo FC, Sabtu 20 Desember 2025, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Shin Sang-gyu Pimpin Persebaya Saat Melawan Borneo FC, Kondisi Green Force Keropos
Green Force masih belum menunjuk pelatih kepala sepeninggal Eduardo Perez, komando pelatih diserahkan kepada Uston Nawawi.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 20 Desember 2025
Shin Sang-gyu Pimpin Persebaya Saat Melawan Borneo FC, Kondisi Green Force Keropos
Liga Indonesia
Borneo FC Kalah 2 Kali Beruntun, Fajar Fathurrahman Tak Panik
Setelah melewati 11 pertandingan dengan rekor sempurna tanpa kalah dan juga imbang, Borneo FC menelan kekalahan dalam dua laga terakhir.
Tengku Sufiyanto - Senin, 08 Desember 2025
Borneo FC Kalah 2 Kali Beruntun, Fajar Fathurrahman Tak Panik
Bagikan