Berhemat, Barcelona Setop Berikan Makan Siang Gratis untuk Pemain

Tidak ada lagi makan siang gratis untuk pemain Barcelona.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Rabu, 23 Agustus 2023
Berhemat, Barcelona Setop Berikan Makan Siang Gratis untuk Pemain
Barcelona (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Barcelona mengambil kebijakan baru demi berhemat. Kali ini, para pemain Barca B atau Barca Atletic tidak akan mendapatkan makan siang gratis lagi. Langkah tersebut diharapkan bisa membuat pengeluaran Barcelona berkurang.

Sudah menjadi konsumsi publik jika Barcelona sedang berjuang terlepas dari masalah finansial. Apalagi, Barca juga masih punya utang dalam jumlah besar yang perlu dilunasi.

Beragam cara telah dilakukan Barcelona. Satu di antara yang paling terkenal adalah mengaktifkan berjilid-jilid tuas ekonomi.

Baca Juga:

Hasil Pertandingan: Barcelona Raih Kemenangan Perdana, Juventus Pesta Gol

Prediksi Premier League 2023-2024: Tantangan Manchester City, Perebutan Empat Besar Memanas

Rasmus Hojlund dan Kiprah 6 Pemain Manchester United Asal Denmark

Kali ini, Barcelona mengambil langkah baru. Menurut laporan Relevo, manajemen tidak lagi menyediakan makan siang gratis untuk pemain Barca Atletic.

Barca Atletic adalah tim lapis kedua yang diisi pemain remaja yang sebagian besar masih berada di bawah usia 21 tahun. Barca Atletic saat ini bermain di divisi 3 Spanyol, seperti Real Madrid Castilla.

Biasanya, sebelum melakoni latihan pagi, para pemain Barca Atletic akan berkumpul terlebih dahulu untuk melakukan sarapan bersama di gedung La Masia. Setelah latihan, para pemain diizinkan pulang ke rumah atau menuju gedung La Masia untuk makan siang yang kemudian dilanjutkan sesi latihan sore.

Namun, ternyata program makan siang bersama jarang dimanfaatkan para pemain. Pemain-pemain itu lebih sering pulang ke rumah dan baru kembali untuk latihan di sore hari.

Apalagi, sang pelatih, Rafa Marquez, juga lebih mendorong para pemainnya pulang agar bisa beristirahat dengan nyaman.

Oleh karena itu, manajemen menilai program makan siang menjadi sia-sia. Agar tidak membuat pengeluaran semakin membengkak, Barcelona memutuskan untuk menghapusnya. Sementara itu, layanan sarapan masih berlanjut.

Barcelona LaLiga
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.270

Berita Terkait

Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Barcelona vs FC Copenhagen: Blaugrana Menang Telak
Superkomputer Opta memprediksi hasil Barcelona vs FC Copenhagen di Liga Champions 2025/2026. Peluang menang Blaugrana sangat besar meski posisi belum aman.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Barcelona vs FC Copenhagen: Blaugrana Menang Telak
Jadwal
Jadwal Lengkap Pertandingan Liga Champions Tengah Pekan Ini: Penentuan Nasib Banyak Klub Besar
Liga Champions memasuki matchday terakhir League Phase! Chelsea, Barcelona, Real Madrid, dan klub elite Eropa bertarung hidup-mati demi tiket 16 besar. Simak jadwal lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Selasa, 27 Januari 2026
Jadwal Lengkap Pertandingan Liga Champions Tengah Pekan Ini: Penentuan Nasib Banyak Klub Besar
Spanyol
Pagari Fermin Lopez, Barcelona Gerak Cepat Ajukan Kontrak Baru
Barcelona telah melayangkan tawaran resmi kontrak baru kepada playmaker muda mereka, Fermin Lopez.
Yusuf Abdillah - Senin, 26 Januari 2026
Pagari Fermin Lopez, Barcelona Gerak Cepat Ajukan Kontrak Baru
Spanyol
Statistik Serba 21 di Liga Top Eropa: Kemenangan Manchester United, Rekor AC Milan, Kylian Mbappe Samai Catatan Cristiano Ronaldo
Statistik dari lima liga top Eropa hari ini (26/01) termasuk serba angka 21 untuk AC Milan, Manchester United, dan Kylian Mbappe.
Arief Hadi - Senin, 26 Januari 2026
Statistik Serba 21 di Liga Top Eropa: Kemenangan Manchester United, Rekor AC Milan, Kylian Mbappe Samai Catatan Cristiano Ronaldo
Spanyol
Kabar Transfer Barcelona: Dro Fernandez Cabut, Bintang Manchester City Ingin Gabung Blaugrana
FC Barcelona dihadapkan pada transfer produk La Masia, Dro Fernandez, yang ingin pergi sementara bintang Manchester City ingin gabung klub pada musim panas 2026.
Arief Hadi - Senin, 26 Januari 2026
Kabar Transfer Barcelona: Dro Fernandez Cabut, Bintang Manchester City Ingin Gabung Blaugrana
Klasemen
Klasemen Terkini LaLiga: Barcelona Ogah Terlalu Lama di Belakang Real Madrid
Barcelona kembali ke puncak klasemen LaLiga 2025/2026 usai menggeser Real Madrid. Selisih tipis di papan atas membuat persaingan juara kian memanas jelang pekan krusial.
Johan Kristiandi - Senin, 26 Januari 2026
Klasemen Terkini LaLiga: Barcelona Ogah Terlalu Lama di Belakang Real Madrid
Hasil akhir
Hasil LaLiga: Bungkam Oviedo, Barcelona Kembali ke Puncak Klasemen
Barcelona tampil perkasa saat menumbangkan Real Oviedo 3-0 di Camp Nou. Gol Dani Olmo, Raphinha, dan Lamine Yamal membawa Barca kembali ke puncak klasemen LaLiga 2025/2026.
Johan Kristiandi - Senin, 26 Januari 2026
Hasil LaLiga: Bungkam Oviedo, Barcelona Kembali ke Puncak Klasemen
Ragam
Arsenal dan 4 Klub yang Berpeluang Memenangi Treble atau Quadruple Gelar Musim Ini
Arsenal merupakan salah satu yang berpeluang meraih quadruple (empat) trofi musim ini. Tapi ada klub lain yang juga dapat meraihnya, atau minimal treble, siapa saja?
Arief Hadi - Minggu, 25 Januari 2026
Arsenal dan 4 Klub yang Berpeluang Memenangi Treble atau Quadruple Gelar Musim Ini
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Real Madrid ke Puncak Klasemen, Liverpool Telan Kekalahan Pertama pada 2026
Hasil pertandingan liga-liga Eropa pada Minggu (25/01) dini hari WIB yang melibatkan Liverpool dan Real Madrid.
Arief Hadi - Minggu, 25 Januari 2026
Hasil Pertandingan: Real Madrid ke Puncak Klasemen, Liverpool Telan Kekalahan Pertama pada 2026
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Villarreal vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Villarreal vs Real Madrid LaLiga 2025/2026 dini hari ini. Madrid wajib waspada, The Yellow Submarine siap bikin kejutan!
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Villarreal vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Bagikan