Bayern Munchen Ogah Permanenkan Status Joao Cancelo


BolaSkor.com - Tak butuh waktu lama bagi Bayern Munchen untuk menentukan nasib Joao Cancelo. Die Roten hampir pasti tidak akan mempermanenkan status bek pinjaman Manchester City tersebut.
Seperti diketahui, Munchen membuat gebrakan pada bursa transfer musim dingin lalu dengan meminjam Cancelo. Pemain berkebangsaan Portugal itu disingkirkan Manchester City karena berkonflik dengan Pep Guardiola.
Munchen harus mengeluarkan dana mencapai 70 juta euro untuk mempermanenkan status Cancelo pada musim panas mendatang. Namun, opsi tersebut tidak akan diambil.
Baca Juga:
Ribut dengan Pep Guardiola, Joao Cancelo Langsung Merapat ke Bayern Munchen

Menurut laporan Calciomercato, manajemen Munchen sudah mengambil keputusan untuk memulangkan Cancelo ke Manchester City. Belum diketahui penyebab utamanya.
Cancelo sejatinya memberikan kesan yang menjanjikan saat datang ke Munchen. Ia langsung memberikan assist saat tampil sebagai bek kanan pada laga debut kontra Wolfsburg di Bundesliga.
Namun setelah itu, Cancelo mulai kesulitan. Perubahan formasi yang dilakukan Julian Nagelsmann menjadi penyebabnya.
Cancelo mulai kehilangan tempat saat Munchen takluk 2-3 dari Borussia Monchengladbach, pertengahan Februari silam. Sejak saat itu, ia tak pernah lagi tampil sebagai starter dalam tiga laga setelahnya.
Cancelo bahkan baru dimasukkan pada menit ke-86 saat Munchen menang 2-0 kontra PSG pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Itu menjadi sinyal dirinya tak punya masa depan di Allianz Arena.
6.515
Berita Terkait
Mendapat Dukungan dari Bos Manchester United, Begini Respons Ruben Amorim

Bojan Hodak Berikan Catatan Usai Persib Gasak PSBS 3-0

5 Kemenangan Paling Mengesankan Arsenal di Markas Fulham

Louis van Gaal Akan Umumkan Berita Besar pada Hari Senin, Jadi Pelatih Timnas Indonesia Pengganti Kluivert?
Prediksi dan Statistik Fulham vs Arsenal: Ujian di Craven Cottage

Prediksi dan Statistik Nottingham Forest vs Chelsea: The Blues Lanjutkan Tren

Kaesang Pangarep Tetap Jadi Owner Persis Solo, Keponakan Jokowi Masuk Dewan Komisaris

Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Menang Telak atas PSBS di Maguwoharjo

Resmi Dikukuhkan dan Dilepas untuk Asian Youth Games dan Islamic Solidarity Games 2025, Tim Indonesia Siap Bertarung
